Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Modus Penipuan Phishing Pakai Action Button View, Apa yang Harus Diwaspadai?

image-gnews
Phising adalah tindakan kejahatan penipuan dengan tujuan mendapatkan informasi data pribadi hingga rekening secara online. Ketahui ciri-cirinya. Foto: Canva
Phising adalah tindakan kejahatan penipuan dengan tujuan mendapatkan informasi data pribadi hingga rekening secara online. Ketahui ciri-cirinya. Foto: Canva
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Penipuan yang melalui WhatsApp masih banyak beredar. Dalam modus penipuan relatif baru ini, pesan yang diterima berisi tombol 'view' atau 'lihat' yang mengarahkan penerima pesan untuk mengklik isi pesan tersebut.

Penipuan semacam ini dikenal dengan istilah phishing, yaitu usaha untuk memperoleh informasi pribadi seseorang dengan menggunakan metode penyamaran. Dalam phishing, pelaku berusaha memperdaya korban untuk mengungkapkan informasi rahasia mereka, seperti kata sandi atau data pribadi lainnya, yang dapat digunakan untuk tujuan penipuan.

Menyerap Data Pribadi

Anggota Ombudsman Republik Indonesia periode 2016-2021, Alvin Lie, telah mengingatkan masyarakat untuk tidak mengklik tombol dalam pesan tersebut demi mencegah pencurian data.

"Penjahat phising makin merajalela dengan modus berubah-ubah. Selama ini gunakan APK, sekarang gunakan Action Button 'View'," tulis Alvin melalui aplikasi X, Rabu, 19 Juli 2023.

Para penipu ini biasanya mengaku sebagai pihak lain, seperti layanan pelanggan suatu bank atau perusahaan dompet digital. Dalam pesan dengan action button ‘view’ yang dimaksud Alvin tersebut mengatasnamakan sebagai Bank BNI dengan kata-kata "INFO BANK BNI".

Ketika korban menyentuh tombol view, maka secara otomatis informasi dan data pribadi dari korban terserap oleh si penipu. Jika data peribadi sudah penipu dapatkan, makai a bisa dengan bebasnya menggunakan data tersebut untuk menguasai akun bank, e-wallet, toko daring, dan lainnya.

“Jangan klik. Segera block. Kita lengah dikit aja langsung jadi korban. Saldo di bank/market place dll dikuras habis,” tulis Alvin.

Apa yang Perlu Diwaspadai?

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Oleh karena sangat berbahaya, penting untuk selalu waspada terhadap pesan-pesan yang mencurigakan.

“Mimin mau mengimbau buat seluruh #SobatJaktim untuk jangan klik apapun jika menerima file dokumen dari nomor asing. Apalagi, yang mengatasnamakan institusi tertentu,” tulis Akun Resmi Pemkot Adm. Jakarta Timur pada aplikasi X.

“Modus phishing pakai action button view/lihat ini sekilas memang kelihatan real. Tapi, bahaya banget buat data kita. Jadi, jangan sampai terkecoh ya, Sob!” lanjut postingan tersebut.

Jadi apabila mendapat pesan dari nomor tak dikenal, terlebih yang mengatasnamakan institusi tertentu, tahan sejenak untuk lebih teliti membaca dan memahami pesan WhatsApp sebelum bertindak, apalagi sampai mengklik tautan atau tombol yang mencurigakan dalam pesan tersebut.

Segera blokir nomor mencurigakan dan laporkan nomor tersebut ke AduanNomor.id. Namun jika sudah terlanjur menekan tombol view, maka segera matikan atau restart ponsel Anda untuk mencegah masuknya serangan malware.

Selalu waspadalah dengan hal-hal mencurigakan di sekitar, sengan demikian, kita dapat menjaga keamanan data pribadi dari ancaman penipuan online.

Pilihan Editor: Mengenal Apa Itu Phising Agar Terhindar dari Kejahatan Online

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

2 hari lalu

Seorang warga mengibarkan bendera setelah pemerintah Vietnam membuka karantina setelah meredam pandemi virus corona atau COVID-19 di desa Dong Cuu, Vietnam, 14 Mei 2020. Pemerintah Vietnam secara resmi melaporkan 270 kasus dengan nol kematian. REUTERS/Kham
Vietnam Penjarakan Konglomerat Lagi, Pengusaha Minuman Terjerat Penipuan Rp 648 M

Vietnam kembali melakukan tindakan keras dalam pemberantasan korupsi dengan memenjarakan konglomerat minuman ringan.


2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

2 hari lalu

Memori penyimpanan WhatsApp harus rutin dibersihkan agar kinerja aplikasi tidak lemot. Ini cara bersihkan penyimpanan WhatsApp. Foto: Canva
2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.


3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

2 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.


Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

2 hari lalu

Ilustrasi Logo Meta. REUTERS/Dado Ruvic
Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.


WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

4 hari lalu

Untuk mengunci percakapan pribadi dan bersifat rahasia, Anda bisa menggunakan fitur chat lock WhatsApp. Berikut manfaat dan cara menggunakannya. Foto: Canva
WhatsApp Kembangkan Fitur Kelola Jadwal, Tidak Ada Lagi Alasan Lupa

Fitur terbaru WhatsApp memudahkan pengguna untuk mengatur pengingat jadwal via grup.


Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

4 hari lalu

Ilustrasi WhatsApp. shutterstock.com
Begini Cara Mengatasi Notifikasi WhatsApp Terlambat Muncul

Untuk mengatasi notifikasi WhatsApp terlambat muncul, berikut beberapa langkah yang bisa dicoba.


Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

5 hari lalu

Uji terbatas chatbot Meta AI di versi terbaru aplikasi WhatsApp. Foto : Gsmarena
Cara Pakai Dua Nomor WhatsApp di Satu HP Secara Mudah

Ketahui cara pakai dua nomor WhatsApp di satu HP tanpa aplikasi tambahan untuk perangkat Android. Caranya cukup mudah dan praktis.


Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

6 hari lalu

Ismail Haniyeh REUTERS
Israel Dakwa Saudara Perempuan Ketua Hamas Ismail Haniyeh Melakukan Hasutan Teror

Pengadilan Israel mendakwa saudara perempuan pemimpin Hamas Ismail Haniyeh atas tuduhan menghasut untuk melakukan terorisme.


Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

8 hari lalu

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop. Foto: Canva
Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.


Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

8 hari lalu

WhatsApp kini memungkinkan penggunanya menggunakan 1 akun melalui 2 HP. Ini cara buka WhatsApp di 2 HP yang berbeda tanpa aplikasi tambahan. Foto: Canva
Cara Menghilangkan Tampilan Saluran di WhatsApp yang Mudah

Seringkali channel di WhatsApp mengganggu untuk waktu lama. Bagaimana cara menghilangkan saluran di WhatsApp? Berikut ini ulasannya.