Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kerugian Hotel Sultan Belum Dihitung, Perusahaan Pontjo Sutowo Tetap Diminta Bayar Royalti

Reporter

Editor

Agung Sedayu

image-gnews
Petugas memasang spanduk pemberitahuan di depan Hotel Sultan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu, 4 Oktober 2023. Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno (PPKGBK) mendatangi Hotel Sultan untuk mengingatkan segera mengosongkan lahan di Blok 15 kawasan GBK. Selain itu pihak PPKGBK turut memasang spanduk pemberitahuan tanah aset negara di depan Hotel Sultan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Petugas memasang spanduk pemberitahuan di depan Hotel Sultan, Kompleks Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu, 4 Oktober 2023. Pusat Pengelolaan Kompleks Gelora Bung Karno (PPKGBK) mendatangi Hotel Sultan untuk mengingatkan segera mengosongkan lahan di Blok 15 kawasan GBK. Selain itu pihak PPKGBK turut memasang spanduk pemberitahuan tanah aset negara di depan Hotel Sultan. TEMPO / Hilman Fathurrahman W
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPemerintah belum menghitung kerugian negara yang timbul akibat sengketa Hotel Sultan . Namun, Sekretaris Kementerian Sekretariat Negara (Kemensetneg)  Setya Utama mengatakan pemerintah mendorong agar PT Indobuildco milik Pontjo Sutowo itu membayar royalti terlebih dulu.

"Kami upayakan mereka bisa bayar royalti. Diselesaikan dulu kewajibannya," ujar Setya ketika ditemui di Kompleks Gelora Bung Karno pada Rabu, 4 Oktober 2023. 

Sebelumnya, Kuasa Hukum Pusat Pengelolaan Komplek Gelora Bung Karno (PPK GBK) Saor Siagian mengatakan PT Indobuildco harus membayar royalti yang nilainya sekitar Rp 600 miliar. Kewajiban ini merujuk Surat Keputusan Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin pada 1971 lalu. Pembayaran royalti itu menjadi kewajiban PT Indobuildco seiring terbitnya izin dari Ali Sadikin kepada perusahaan tersebut untuk menggunakan tanah Blok 15 Komplek Gelora Bung Karno tersebut.

Dalam poin 5 surat yang ditandatangani Ali Sadikin pada 12 Januari 1971, Ali mewajibkan PT Indobuildco membayar royalti senilai US$ 50 ribu per tahun atau US$ 1,5 juta untuk penggunaan selama 30 tahun. “Royalti ini pun diperkuat oleh putusan majelis hakim yang memutuskan HPL kepada PPKGBK itu sah dan menghukum Indobuildco membayar royalti” ujar Saor.

Bahkan dalam Surat Keputusan Gubernur Kepala Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 1744/A/K/BKP/71, justru Ali Sadikin yang mewajibkan PT Indobuildco mendirikan hotel. "Penerima izin diwajibkan membangun sebuah hotel tingkat internasional dengan kapasitas minimum 800 (delapan ratus) kamar tidur dengan segala perlengkapannya," tulis poin 1 dalam surat tersebut.

Dalam SK itu juga dijelaskan bahwa Ali Sadikin memberikan izin penggunaan tanah Blok 15 Kawasan GBK tersebut untuk jangka waktu 30 tahun, terhitung sejak tanggal keputusan ini. Perpanjangan hak diatur sesuai syarat dan peraturan yang berlaku. Adapun SK Gubernur ini ditandatangani Ali Sadikin pada 21 Agustus 1971. Namun dalam perjalannya, PT Indobuildco menunggak royalti sejak 2007. 

Sementara itu, Kuasa Hukum PT Indobuildco Hamdan Zoelva mengklaim kliennya tidak memiliki utang kepada pemerintah. Sebab, PT Indobuildco sudah membayar royalti US$ 1,5 juta untuk 30 tahun pertama dan tahap selanjutnya hingga 2006 karena ada keputusan pengadilan.

"(Royalti) yang baru, yang 2007 sampai sekarang, kami bingung dasarnya apa," kata Hamdan.

Selanjutnya: PPK GBK Lakukan Pengosongan Paksa Hotel Sultan...

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Laga Persija Jakarta vs Persita Tangerang Digelar Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.627 Aparat Gabungan

2 hari lalu

Sejumlah anggota kepolisian menjaga pintu masuk suporter di kawasan Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Ahad, 20 Juli 2023. Laga Persija melawan Persebaya tersebut dijaga sebanyak tiga ribuan aparat gabungan TNI-Polri. ANTARA/Asprilla Dwi Adha
Laga Persija Jakarta vs Persita Tangerang Digelar Malam Ini, Polisi Terjunkan 2.627 Aparat Gabungan

Penonton laga Persija Jakarta melawan Persita Tangerang nanti malam, dilarang membawa barang-barang terlarang ke dalam stadion GBK.


KPU Pastikan Lebih dari 65 Ribu Orang Hadiri Deklarasi Kampanye Damai di GBK Senin Depan

12 hari lalu

Ketua KPU Hasyim Asy'ari (kanan) dan Anggota KPU Idham Holik (kiri) berbincang saat mengumumkan penetapan pasangan Capres dan Cawapres di Kantor KPU, Jakarta, Senin, 13 November 2023. KPU menetapkan tiga pasangan Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden yaitu; Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, serta Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming untuk Pemilu serentak 2024. TEMPO/M Taufan Rengganis
KPU Pastikan Lebih dari 65 Ribu Orang Hadiri Deklarasi Kampanye Damai di GBK Senin Depan

Ketua Divisi Teknis KPU Idham Holik, mengatakan kampanye damai dan kirab pemilu itu menegaskan pentingnya partisipasi pemilih.


Tim Prabowo-Gibran Tampik Pernyataan Andika Perkasa Soal Deklarasi Dukungan oleh Kepala Desa

12 hari lalu

Kehadirian Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB), Yusril Ihza Mahendra di tempat kediaman calon presiden Prabowo Subianto di Jl Kertanegara, Jakarta. Kehadiran para ketua umum partai politik, koalisi Indonesia Maju (KIM) datang ke tempat kediaman Prabowo Subianto sebelum memulai deklarasi di Arena Indonesia. TEMPO/Magang/Joseph.
Tim Prabowo-Gibran Tampik Pernyataan Andika Perkasa Soal Deklarasi Dukungan oleh Kepala Desa

Yusril Ihza Mahendra mengatakan kekhawatiran Andika Perkasa ihwal deklarasi kepada desa terhadap Prabowo-Gibran tidak beralasan.


Sukses Konser Coldplay di GBK Jakarta, Berikut Stadion Konser Chris Martin dkk di Asia-Australia Selanjutnya

17 hari lalu

Vokalis grup band Coldplay Chris Martin beraksi saat membawakan hits andalannya dalam konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Jakarta menjadi salah satu kota yang disinggahi Coldplay dalam rangkaian tur dunia
Sukses Konser Coldplay di GBK Jakarta, Berikut Stadion Konser Chris Martin dkk di Asia-Australia Selanjutnya

Setelah Jakarta, Coldplay melakukan konser di beberapa negara Asia. Berikjut stadion tempat penyelenggaraan konser Chris Martin dkk di Asia?


Pengaduan Penipuan Tiket Coldplay Banjiri Kepolisian di Jakarta, Seperti Apa Kasus-kasusnya?

18 hari lalu

Korban penipuan tiket konser grup band Coldplay, Niken Putri Natasya 23 tahun didampingi kuasa hukumnya membuat laporan ke Polda Metro Jaya, Rabu, 15 November 2023. TEMPO/Desty Luthfiani.
Pengaduan Penipuan Tiket Coldplay Banjiri Kepolisian di Jakarta, Seperti Apa Kasus-kasusnya?

Sejumlah laporan kasus penipuan tiket Coldplay membanjiri kepolisian di Jakarta usai gelaran konser pada Rabu 15 November 2023.


Kisah Konser Coldplay: Penonton Jengkel Tarif Ojek Melambung Tinggi

18 hari lalu

Para penonton konser Coldplay di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Rabu malam 15 November 2023.  TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Kisah Konser Coldplay: Penonton Jengkel Tarif Ojek Melambung Tinggi

Kehadiran ojek dadakan di GBK tak luput membuat penonton konser Coldplay yang menggunakan jasa mereka menjadi jengkel.


Cerita Penonton Konser Coldplay asal Jawa Tengah: Perjuangan Setengah Tahun

18 hari lalu

Penonton menyaksikan konser grup band asal Inggris, Coldplay di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Cerita Penonton Konser Coldplay asal Jawa Tengah: Perjuangan Setengah Tahun

Konser Coldplay di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Rabu 15 November 2023, sukses menyedot banyak penggemarnya dari Jakarta dan luar Jakarta.


Terkini: Konser Coldplay di Jakarta Diduga Abaikan Disabilitas, Jokowi Curhat Pendanaan Iklim

19 hari lalu

Vokalis grup band Coldplay, Chris Martin beraksi saat membawakan hits andalannya dalam konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Terkini: Konser Coldplay di Jakarta Diduga Abaikan Disabilitas, Jokowi Curhat Pendanaan Iklim

Berita terkini mulai dari dugaan konser Coldplay di Jakarta abaikan penyandang disabilitas hingga Curhat Jokowi tentang pendanaan iklim.


Saat 2 Penggemar Naik ke Panggung Konser Coldplay Jakarta Lalu Chris Martin Nyanyi Everglow

19 hari lalu

Vokalis grup band Coldplay, Chris Martin beraksi saat membawakan hits andalannya dalam konser di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Rabu, 15 November 2023. Konser grup band asal Inggris yang masuk dalam rangkaian tur dunia
Saat 2 Penggemar Naik ke Panggung Konser Coldplay Jakarta Lalu Chris Martin Nyanyi Everglow

Vokalias Coldplay, Chris Martin, mengajak dua penggemarnya naik ke atas panggung untuk menyanyikan lagu Everglow. Begini ceritanya.


Tak Diperbolehkan Masuk, Penonton Konser Coldplay Bobol Gerbang Stadion GBK

19 hari lalu

Terjadi cekcok antara penonton konser Coldplay dan petugas atau panitia di Plaza Barat, Gelora Bung Karno (GBK), Rabu, 15 November 2023. TEMPO/Savero Aristia Wienanto
Tak Diperbolehkan Masuk, Penonton Konser Coldplay Bobol Gerbang Stadion GBK

Penonton konser Coldplay yang ditahan di Plaza Barat memaksa masuk dan mendobrak gerbang utama stadion GBK.