1. Ini Modus Pengadaan Barang Fiktif Eks Direktur Pos Indonesia Siti Choiriana, Rugikan Negara Rp 236 Miliar
Mantan Direktur Bisnis Kurir dan Logistik PT Pos Indonesia (Persero), Siti Choiriana ditetapkan sebagai tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jakarta Barat pada Kamis, 21 September 2023. Kejari menyebut Siti Choiriana terlibat dalam kasus pengadaan barang dan jasa fiktif di PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk. pada 2017.
Dari pengadaan barang dan jasa fiktif ini, kerugian negara ditaksir sebesar Rp 236 miliar. “Beliau sudah kami tetapkan sebagai tersangka,” kata Kepala Kejari Jakarta Barat, Iwan Ginting kepada Tempo melalui sambungan telepon, Kamis, 21 September 2023.
Pengadaan barang fiktif ini dilakukan saat Siti menjabat sebagai Executive Vice President Divisi Enterprise Service (DES) PT Telkom Indonesia pada 2017. Ia menandatangani empat kontrak berlangganan antara DES PT Telkom Indonesia dengan PT Quartee Technologies, pada 17 Maret 2017. Kontrak itu untuk pengadaan komputer Lenovo Think Center.
Berita selengkapnya baca di sini.
2. Harga Beras Sepekan Terus Naik, Hari Ini Tertinggi
Harga beras hari ini, Sabtu, 23 September 2023 terpantau masih terus naik. Bahkan, harga beras saat ini juga telah melampaui harga eceran tertinggi (HET) yang telah ditetapkan pemerintah sejak Maret 2023 lalu.
Dilansir dari Panel Harga Badan Pangan Nasional (Bapanas), melalui data harga pedagang eceran per 23 September 2023, harga beras premium terlihat naik 0,20 persen menjadi Rp 15.680 per kilogram (kg). Sementara harga beras medium naik 0,08 persen menjadi Rp 13.040 per kg.
Sepekan lalu, 16 September 2023, harga beras premium tercatat Rp 14.530 per kg. Sedangkan harga beras medium tercatat Rp 12.890 per kg. Harga ini merupakan rata-rata nasional di tingkat pedagang eceran.
Berita selengkapnya baca di sini.
Selanjutnya: 3. CPNS PPATK 2023: Formasi, Syarat....