Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Lika-liku Mata Uang Sebelum dan Sesudah Proklamasi Kemerdekaan

Editor

Dwi Arjanto

image-gnews
Ilustrasi penukaran mata uang asing dan nilai Rupiah.  Tempo/Tony Hartawan
Ilustrasi penukaran mata uang asing dan nilai Rupiah. Tempo/Tony Hartawan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Selain perayaan secara meriah melalui penyelenggaraan lomba, HUT Proklamasi Kemerdekaan Indonesia juga merupakan momen refleksi bangsa Indonesia yang telah merdeka sejak 78 tahun yang lalu.

Dengan usia yang telah menginjak angka 78 tahun, terdapat beberapa aspek menarik yang patut ditinjau, salah satunya yakni aspek sejarah mata uang di Indonesia. 

Pasalnya, mata uang di Indonesia memiliki usia yang hampir sama tuanya dengan Indonesia sebagai negara, karena perjalanan di Indonesia selalu dibersamai dengan penggunaan mata uang yang berbeda pada tiap babaknya. Bahkan penggunaan mata uang di Indonesia pada zaman perjuangan kemerdekaan dapat dipandang sebagai 

Riwayat Mata Uang Indonesia 

Seperti dilansir dari artikel ilmiah yang ditulis oleh Alex Anis Ahmad dengan judul “Dari Mata Uang Kolonial ke Mata Oeang Republik Indonesia” menyebut bahwa pembagian babak sejarah penggunaan mata uang di Indonesia dibagi dalam 3 masa, masa mata uang Nusantara, masa mata uang Kolonial, dan masa mata uang Kemerdekaan.

Pada masa Nusantara, mata uang di Nusantara diperkirakan beredar sekitar 896 hingga 1158 dan dikenal sebagai mata uang Krishnala. 

Lebih lanjut, karena Nusantara dahulu yang masih terpecah dalam beberapa faksi kerajaan, maka bentuk mata uang yang beredar di Nusantara memiliki perbedaannya masing-masing. Misalnya, mata uang Kerajaan Majapahit memiliki sebutan mata uang gobog yang terbuat dari tembaga, sementara itu Kerajaan Buton memiliki mata uang yang terbuat dari kain dengan nama kampua, yang nilai tukarnya pada saat itu 1 butir telur dapat ditukar dengan kain yang lebarnya 4 jari dan panjangnya sepanjang tapak tangan. 

Sementara itu, saat Nusantara mulai dijajah oleh VOC dan kemudian Belanda, terdapat beberapa mata uang seperti real van achten yang terbuat dari perak, bonk stuiver yang terbuat dari tembaga, kron dari perak, dulcaton dari perak, dukaat dari emas, gouden J Ropy dari perak dan emas, duit dari tembaga, gulden dari perak, rijksdaalder dari kertas, stuiver dari campuran timah, cent dari nikel, tembaga, perunggu, dan timah, serta ricipis yang terbuat dari kertas.  

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah Indonesia diduduki oleh Jepang terdapat 3 jenis mata uang yang berbahasa Belanda, Indonesia, dan Jepang serta terbuat dari kertas dengan satuan cent, yang terdiri dari 1, 5, 10, gulden yang terdiri dari pecahan ½, 1, 5, 10 dan rupiah. Pada mata uang satuan rupiah, terdapat 2 bahasa yakni Jepang dan Indonesia, pada bahasa Jepang terdapat tulisan Dai Nippon Teikoku Seihu Seratoes Roepiah dan bahasa Indonesia yang berbunyi Pemerintah Dai Nippon Seratoes Roepiah.

ORIDA

Seperti dilansir dari laman Visual.kemenkeu.go.id, pada 29 September 1945, Menteri Keuangan pada saat itu, yakni A.A Maramis mengeluarkan Dekrit yang berisi 3 keputusan penting dan berkaitan dengan penggunaan mata uang rupiah dan menolak penggunaan mata uang selain rupiah. Berikutnya, pada 7 November 1945, A.A Maramis membentuk Panitia Penyelenggara Pencetakan Uang Kertas Republik Indonesia yang merupakan perwujudan dari wacana penerbitan Oeang Republik Indonesia atau ORI. 

Pencetakan ORI dikerjakan setiap hari dari jam 7 pagi hingga 10 malam dari Januari 1946, tapi pencetakan berhenti pada Mei 1946 karena situasi keamanan di Jakarta yang terancam. Pencetakan pun dihentikan dan pemerintah daerah diberikan wewenang untuk mencetak mata uang sendiri dengan nama ORIDA atau Oeang Republik Indonesia Daerah. 

Setelah Indonesia kembali ke bentuk negara kesatuan pada 17 Agustus 1950, Indonesia mulai mengalami kestabilan dalam masa ekonomi dan politik. Pada periode 1951 hingga 1952, pemerintah mengambil kebijakan “Gunting Sjafruddin” yang bertujuan untuk menyedot uang beredar terlalu banyak serta menghasilkan pinjaman sekitar Rp 1,5 milyar dari penerbitan Obligasi Republik Indonesia 1950.  

Setelah Bank Indonesia berdiri pada 1953, Indonesia mulai mencetak mata uang sendiri yang terdiri dari 2 macam uang rupiah yang diterbitkan oleh Kementerian Keuangan dan yang diterbitkan oleh Bank Indonesia.  

VISUAL KEMENKEU | JURNAL PENDIDIKAN SEJARAH
Pilihan editor: Mengenal Pohon Pinang dan Manfaatnya Buat Kesehatan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Tak Hanya Naikkan BI Rate, BI Rilis 5 Kebijakan Moneter Ini untuk Jaga Stabilitas Rupiah

2 hari lalu

Menteri Keuangan Sri Mulyani (kedua kiri) bersama Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo (kedua kanan), Ketua Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Mahendra Siregar (kiri), Ketua Dewan Komisioner Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) Purbaya Yudhi Sadewa (kanan) memberikan keterangan pers terkait hasil rapat berkala KSSK tahun 2022 di Kementerian Keuangan, Jakarta, Senin, 1 Agustus 2022. Namun KSSK juga mewaspadai sejumlah risiko dari perekonomian global yang dapat berdampak pada sistem keuangan dan ekonomi di dalam negeri. Tempo/Tony Hartawan'
Tak Hanya Naikkan BI Rate, BI Rilis 5 Kebijakan Moneter Ini untuk Jaga Stabilitas Rupiah

Gubernur BI Perry Warjiyo membeberkan lima aksi BI untuk menjaga stabilitas nilai tukar rupiah di tengah ketidakpastian pasar keuangan global.


Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

2 hari lalu

Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo memberikan keterangan saat konferensi pers hasil rapat berkala Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) di Jakarta, Selasa, 31 Januari 2023. International Monetary Fund (IMF) menaikkan proyeksi pertumbuhan ekonomi global di 2023 yang semula 2,7 persen menjadi 2,9 persen. TEMPO/Tony Hartawan
Bos BI Yakin Rupiah Terus Menguat hingga Rp 15.800 per Dolar AS, Ini 4 Alasannya

Gubernur BI Perry Warjiyo yakin nilai tukar rupiah terhadap dolar AS akan menguat sampai akhir tahun ke level Rp 15.800 per dolar AS.


Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

2 hari lalu

Pengunjung melihat layar pergerakan Index Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Selasa 16 April 2024. IHSG ambruk di tengah banyaknya sentimen negatif dari global saat Indonesia sedang libur Panjang dalam rangka Hari Raya Lebaran 2024 atau Idul Fitri 1445 H, mulai dari memanasnya situasi di Timur Tengah, hingga inflasi Amerika Serikat (AS) yang kembali memanas. TEMPO/Tony Hartawan
Inflasi April Hanya 0,25 Persen, BI Ungkap Pemicunya

BI menyebut inflasi IHK pada April 2024 tetap terjaga dalam kisaran sasaran 2,51 persen, yakni 0,25 persen mtm.


Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

4 hari lalu

Seorang pengrajin membuat tenun dalam rangkaian acara Festival Rimpu Mantika di Bima, Nusa Tenggara Barat, Sabtu, 27 April 2024 (TEMPO/Akhyar M. Nur)
Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.


Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

5 hari lalu

Meski BI Rate Naik, PNM Tak Berencana Naikkan Suku Bunga Kredit

PNM menegaskan tidak akan menaikkan suku bunga dasar kredit meskipun BI telah menaikkan BI Rate menjadi 6,25 persen.


5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

5 hari lalu

Ilustrasi penukaran mata uang asing dan nilai Rupiah.  Tempo/Tony Hartawan
5 Mata Uang dengan Nilai Paling Lemah di Dunia

Daftar negara dengan mata uang terlemah menjadi perhatian utama bagi para pengamat ekonomi dan pelaku pasar.


Inilah 7 Mata Uang dengan Nilai Tukar Tertinggi di Dunia

5 hari lalu

Ilustrasi mata uang asing. (Euro, dolar Hong Kong, dolar A.S., Yen Jepang, Pounsterling Inggris, dan Yuan Cina).  REUTERS/Jason Lee
Inilah 7 Mata Uang dengan Nilai Tukar Tertinggi di Dunia

Meskipun daftar ini dapat berubah seiring waktu, sejumlah mata uang ini tetap menjadi pilihan yang stabil dan kuat dalam ekonomi global.


BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

5 hari lalu

BRI dan Alipay. foto/bri.co.id dan global.alipay.com
BRI Klaim Kantongi Izin Penggunaan Alipay

Bank Rakyat Indonesia atau BRI mengklaim telah mendapatkan izin untuk memproses transaksi pengguna Alipay.


Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

6 hari lalu

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo bersiap memberikan keterangan pers hasil Rapat Dewan Gubernur tambahan di kantor pusat BI, Jakarta, 30 Mei 2018. Bank Indonesia memutuskan kembali menaikkan suku bunga acuan BI 7-days repo rate 25 basis poin menjadi 4,75 persen untuk mengantisipasi risiko eksternal terutama kenaikan suku bunga acuan kedua The Fed pada 13 Juni mendatang. TEMPO/Tony Hartawan
Suku Bunga Acuan Naik Jadi 6,25 Persen, BCA Belum akan Ikuti

BCA belum akan menaikkan suku bunga, pasca BI menaikkan suku bunga acuan ke angka 6,25 persen.


Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

6 hari lalu

Ilustrasi Kredit Perbankan. shutterstock.com
Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.