TEMPO.CO, Jakarta - Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-78, banyak gerai makanan yang menawarkan promo menarik, di antaranya Pizza Hut Indonesia dan JCO Donuts & Coffee.
Promosi hadir dalam bentuk potongan harga (diskon), beli 1 produk gratis 1 produk, hingga mendapatkan produk secara cuma-cuma, tentunya dengan syarat dan ketentuan (S&K) berlaku.
Promo Pizza Hut HUT RI ke-78
Dilansir akun Instagram @pizzahut.indonesia, berikut beberapa promo yang berlaku pada Agustus 2023 dalam euforia kemerdekaan RI dan ketentuannya.
1. Promo Ganda Campuran (Double Box)
- Beli Frankfurter BBQ dan Super Supreme seharga Rp160.999.
- Harga belum termasuk pajak.
- Hanya berlaku untuk pembelian dibawa pulang (takeaway) atau pesan antar (delivery) melalui situs www.pizzahut.co.id dan aplikasi Pizza Hut Indonesia.
2. Pakai Outfit Merah-Putih, Gratis Minuman Red ‘n White
- Periode 1-31 Agustus 2023.
- Datang ke Pizza Hut Restaurant memakai pakaian merah putih untuk makan di tempat (dine-in).
- Gratis minuman Red ‘n White dengan minimal pembelian Rp50.000 (setelah pajak) dalam satu struk.
Promo JCO HUT RI ke-78