Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Biografi Luhut Binsar Pandjaitan Dirilis, Satu Kata dari Menkes Budi Gunadi: Galak

image-gnews
Peluncuran dan Bincang Buku Luhut Biografi Luhut Binsar Pandjaitan di The Dharmawangsa, Jakarta Selatan, pada Jumat, 7 Oktober 2022. TEMPO/ Khory Alfarizi
Peluncuran dan Bincang Buku Luhut Biografi Luhut Binsar Pandjaitan di The Dharmawangsa, Jakarta Selatan, pada Jumat, 7 Oktober 2022. TEMPO/ Khory Alfarizi
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Buku Biografi Luhut Binsar Pandjaitan berjudul "Luhut" diluncurkan. Menteri Kesehatan Budi Gundi Sadikin menjadi salah satu pembicara dalam peluncuran buku biografi dari Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi.

Budi sempat ditanya oleh pembawa acara Deddy Corbuzier di peluncuran buku itu. “Pak Budi, sebelum bercerita mungkin boleh saya mau satu kata, kalau untuk Pak Luhut satu kata itu apa,” tanya Deddy. Kemudian Menkes itu menjawab: “Pak Luhut kalau digambarkan satu kata. Galak!!!,” lalu disambut gelak tawa para hadirin di The Dharmawangsa Hotel, Jakarta Selatan, Jumat, 7 Oktober 2022.

Dalam acara tersebut, Budi memberikan perspektif dalam kacamata sipil untuk seorang Luhut. Budi mengaku terkejut dengan latar belakang Luhut yang seorang tentara.

"Jadi saya kerja sama Pak Luhut saya terkejut juga kok beliau dulu pernah jadi tentara Komandan Gultor Kopassus. Karena, kata dia, waktu bekerja menangani Covid-19," kata dia. 

Menurut dia, Luhut memperlihatkan kepribadian penuh kasih sayang saat menangani pandemi. “Budi kita bekerja musti dengan hati ini, banyak sekali yang mati,” ucap Budi menirukan perkataan Luhut saat bekerja untuk menangani Covid-19.

Baca: Cerita Luhut Binsar Panjaitan di Buku Biografi: Masa Kecil, Dikejar Babi, Suka Berkelahi

Kala menangani Covid-19, kata dia, Luhuy bekerja setiap hari, siang, malam, hingga akhir pekan. Dia menilai Luhut, benar-benar ingin menyelematkan orang lain. “Padahal saya pikir waktu jadi tentara kan Kopassus kerjanya nembak-nembakin orang, ini benar-benar antitesa dengan beliau sebagai seorang tentara,” tutur Budi.

Budi juga membayangkan seorang tentara terlatih sangat intuitif karena dengan waktu terbatas dapat mengambil keputusan menyerang dan menyelesaikan tugas dengan cepat. “Dan Pak Luhut kalau ngambil keputusan, dia itu analisanya dalam banget,” ucap Budi.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Buku Biografi Luhut Binsar Pandjaitan itu digagas oleh adik kandung Luhut, Nurmala Kartini Pandjaitan-Sjahrir dan ditulis oleh Noorca M. Massardi. Isinya memuat hal-hal yang selama ini luput dari sorotan publik, salah satunya tentang masa kecil Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi itu bersama dengan adiknya.

Biografi juga cukup istimewa bagi Luhut, untuk ulang tahun yang ke-75 pada 28 September 2022. Buku ini merupakan kado spesial dari sang adik yang mewakili keluarga besarnya. Menko Luhut menilai semua yang diceritakan oleh adiknya dalam  buku itu cukup baik. “Terimakasih Kar isinya sangat luar biasa. Ini adalah memory of life,” tutur dia. 

Awalnya, Luhut mengaku tidak mengetahui buku tersebut digagas oleh adiknya. Namun suatu ketika, dia menjelaskan, adiknya akhirnya memberitahu memiliki niat menulis cerita masa kecil. 

“Kita sangat dekat dulu, tapi Kartini lemah dan menurut saya tidal pintar-pintar banget tapi setelah melihat dia menyelesaikan kuliah di UI, ternyata adik saya hebat banget,” kata dia

Di dalam buku itu, Luhut menceritakan, banyak pengalaman masa kecilnya dan adiknya. Salah satunya kisah berenang bersama dan bermain ke hutan yang berada tepat di belakang rumahnya dulu. “Saya suka ngajak Kartini, sampai suka dikejar babi liar di sana. Saya suka berkelahi dulu juga diceritalan juga oleh dia,” kata Luhut.

Buku tersebut menceritakan Luhut tidak hanya cemerlang di bidang militer, tapi juga dikenal sebagai birokrat dengan pencapaian gemilang. Kiprahnya di militer dari satuan khusus, pengusaha, pejabat publik, duta besar, menteri hingga menteri koordinator sampai dengan perang melawan pandemi Covid-19 juga ditulis.

Baca: Rocky Gerung Analogikan Luhut Binsar Panjaitan Seperti Mawar: Wangi tapi Berduri

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

1 jam lalu

Presiden Jokowi Tinjau Panen Raya Padi di Kabupaten Malang | Foto: dok.Kementan
Pro Kontra Rencana Pemerintah Buka Lahan Sejuta Hektar di Kalimantan untuk Padi Cina

Rencana pemerintah membuka lahan sejuta hektar di Kalimantan Tengah untuk proyek penanaman padi Cina dinilai tidak perlu.


Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

15 jam lalu

Wakil Ketua Badan Intelijen Negara (BIN) Letjen TNI I Nyoman Cantiasa turut hadir dalam acara Dharma Santi Nasional di di Balai Komando Kopasus, Cijantung, Jakarta, Kamis, 25 April 2024. Foto: Istimewa
Waka BIN Apresiasi Generasi Muda Hindu dalam Acara Dharma Santi Nasional

Wakil Ketua Badan Itelijen Negara (BIN) I Nyoman Cantiasa mengapresiasi acara puncak Dharma Santi Nasional Hari Suci Nyepi Saka 1946.


Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

22 jam lalu

Presiden Joko Widodo menjenguk Luhut Binsar Pandjaitan di Singapura. FOTO/Instagram
Jokowi Keluhkan Banyak WNI Berobat ke Luar Negeri, Ini Kilas Balik Menteri Luhut Berobat di Singapura

Salah satu menteri Jokowi, Luhut Binsar Pandjaitan, diketahui pernah berobat hampir sebulan di Singapura pada November tahun lalu.


Paspampres Langsung Kawal Prabowo dan Gibran Usai Penetapan KPU, Bagaimana Aturannya?

1 hari lalu

Pasangan presiden dan Wakil Presiden terpilih, Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka hadir dalam rapat Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Pemilu Tahun 2024 di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu 24 April 2024. KPU menetapkan Prabowo-Gibran sebagai calon presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024 - 2029. TEMPO/Subekti.
Paspampres Langsung Kawal Prabowo dan Gibran Usai Penetapan KPU, Bagaimana Aturannya?

Prabowo dan Gibran langsung dikawal Paspampres usai KPU menetapkannya sebagai presiden dan wakil presiden terpilih. Bagaimana aturannya?


Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

1 hari lalu

Menko Marves Luhut Pandjaitan mengunggah sejumlah foto ketika bersama Menlu Cina Wang Yi sebelum memulai Dialog Tingkat Tinggi dan Mekanisme Kerja Sama Keempat Indonesia-China (HDCM) di Labuan Bajo, Sabtu, 20 April 2024. Instagram
Terpopuler: Kontroversi 1 Juta Hektare Padi Cina di Kalimantan, Deretan Alasan BI Naikkan Suku Bunga

Berita terpopuler bisnis pada 24 April 2024, dimulai rencana Cina memberikan teknologi padi untuk sejuta hektare lahan sawah di Kalimantan.


Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

1 hari lalu

Suasana mudik lebaran di Stasiun Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) Halim, Jakarta, Sabtu, 6 April 2024. Kereta cepat Whoosh untuk pertama kalinya bakal melayani penumpang mudik lebaran. TEMPO/Martin Yogi Pardamean
Benarkah Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Akan Lebih Sukses Dibanding Jakarta-Bandung?

Pengamat dari MTI membeberkan alasan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya bakal lebih sukses ketimbang Jakarta-Bandung.


Luhut Temui Perdana Menteri Singapura, Buka Peluang Kerja Sama Baru

1 hari lalu

Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong,. REUTERS/Elizabeth Frantz
Luhut Temui Perdana Menteri Singapura, Buka Peluang Kerja Sama Baru

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menemui Perdana Menteri (PM) Singapura Lee Hsien Loong.


Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

2 hari lalu

Presiden Joko Widodo melakukan kunjungan kerja di Provinsi Sulawesi Barat pada Selasa, 23 April 2024. Mengawali kegiatannya, Presiden Jokowi meninjau Kantor Gubernur Sulawesi Barat yang sempat hancur saat terjadi gempa pada tahun 2021 lalu. Foto: Rusman - Biro Pers Sekretariat Presiden
Jokowi Ungkap PR Besar di Bidang Kesehatan: Pintar kalau Sakit Mau Apa?

Presiden Jokowi mengungkapkan PR besar Indonesia di bidang kesehatan. Apa saja?


Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

2 hari lalu

Cuplikan video padi di gurun Dubai, yang dikembangkan CIna,  7 April 2024 (Asia Hot Topics)
Lahan Sejuta Hektar untuk Padi Cina: Upaya Luhut, Keheranan Pakar IPB dan Contoh Sukses di Gurun Dubai

Menko Luhut mengatakan, Cina bersedia untuk mengembangkan pertanian di Kalimantan Tengah dengan memberikan teknologi padinya.


Luhut Rencanakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina, Apa Bedanya dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung?

2 hari lalu

Rute Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Bakal Diubah
Luhut Rencanakan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina, Apa Bedanya dengan Kereta Cepat Jakarta-Bandung?

Luhut menggadang-gadang proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Cina. Berikut perbedaan spesifikasi dan lainnya dari Kereta Cepat Jakarta-Bandung.