Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bank Mandiri Bidik Pengguna Livin' Capai 16 Juta Nasabah hingga Akhir 2022

image-gnews
SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi dan Corporate Secretary Rudi As Aturridha, dalam acara Media Gathering di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Kamis, 16 Juni 2022 (Martha Warta Silaban/Tempo)
SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi dan Corporate Secretary Rudi As Aturridha, dalam acara Media Gathering di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur, Kamis, 16 Juni 2022 (Martha Warta Silaban/Tempo)
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPT Bank Mandiri menargetkan pengguna Super App Livin' By Mandiri bisa mencapai 16 juta pengguna hingga akhir 2022, seiring dengan potensi pertumbuhan ekonomi digital yang makin masif.

"Sekarang sudah 13 juta download sejak peluncuran App, akhir tahun bisa 16 juta," kata SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi dalam temu media di Labuan Bajo, NTT, Kamis 17 Juni 2022.

Ia menjelaskan aplikasi super milik Bank Mandiri ini juga telah mampu melayani pengguna hingga 700 juta transaksi, dengan nilai transaksi mencapai lebih dari Rp880 triliun.

Realisasi tersebut sudah lebih tinggi bila dibandingkan transaksi ATM yang membukukan 429 juta transaksi atau senilai Rp333 triliun pada periode Januari-Mei 2022.

Thomas memastikan peningkatan jumlah pengguna Livin' By Mandiri ini selaras dengan tren transaksi masyarakat pada masa mendatang yang akan semakin terdigitalisasi.

"Dalam mengembangkan layanan digital, Bank Mandiri berupaya menghadirkan produk layanan digital yang bersifat customer centric dan inovatif sehingga dapat secara cepat dan tepat menghadirkan fitur serta benefit kepada nasabah," katanya.

Ia pun optimistis akselerasi pengguna digital makin meningkat seiring dengan generasi Z dan generasi milenial yang mulai mendominasi jumlah penduduk Indonesia.

"Dengan beragam fitur dan layanan yang dimiliki, tren transaksi nasabah Bank Mandiri saat ini didominasi oleh Livin'. Sekarang, Livin' by Mandiri sudah mampu memproses hingga 11.000 transaksi per detik," imbuhnya.

Sebagai strategi utama dalam mengembangkan bisnis, Bank Mandiri juga konsisten menyematkan fitur tambahan pada Livin' by Mandiri dan salam sebulan terakhir disematkan dua fitur canggih ke dalam aplikasi super itu. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Kedua fitur itu adalah Livin' Investasi yang mampu memenuhi kebutuhan investasi nasabah dengan layanan pembelian reksa dana secara cepat dan mudah mulai dari Rp100.000.

Selain itu Bank Mandiri juga memperkenalkan fitur untuk memudahkan transaksi wisata hingga belanja yang selaras dengan urban lifestyle saat ini dan seluruhnya tersedia dalam satu aplikasi.

"Berangkat dari kebutuhan transaksi nasabah yang memerlukan layanan yang dapat diakses dengan cepat, mudah dan aman. Bank Mandiri terus memperluas kolaborasi dan integrasi dengan ekosistem digital," katanya.

Ia menjelaskan kelebihan fitur-fitur teranyar Bank Mandiri adalah nasabah tidak perlu pindah aplikasi karena seluruh transaksi mulai dari pemesanan dan pembayaran bisa dilakukan langsung di Livin’ by Mandiri.

Melalui aplikasi tersebut Bank Mandiri berkomitmen untuk terus hadir dan menyajikan kemudahan pada keseharian nasabah.

Penambahan fitur-fitur ini merupakan salah satu wujud nyata konsistensi Bank Mandiri untuk menghadirkan solusi layanan perbankan yang lengkap dan terintegrasi dalam open ecosystem.

"Melalui Livin’ by Mandiri, Bank Mandiri berkomitmen untuk terus hadir dan menyajikan kemudahan pada keseharian nasabah," kata Thomas.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

4 jam lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.


Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

2 hari lalu

Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

Digitalisasi menjadi salah satu langkah untuk memperluas akses masyarakat terhadap perbankan demi mencapai pertumbuhan ekonomi nasional.


Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

3 hari lalu

Logo Bank Mandiri. Free Vector CDR
Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. telah menyalurkan kredit konsolidasi sebesar Rp 1.435 triliun pada kuartal I 2024.


Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

3 hari lalu

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi (tengah) didampingi Direktur Utama Mandiri Sekuritas Oki Ramadhana, dan Direktur Retail Mandiri Sekuritas Theodora Manik dalam peluncuran MOST Priority di Jakarta, Jumat (26/5/2023). ANTARA/HO-MandiriSekuritas/pri
Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

Bank Mandiri menilai suku bunga acuan berpotensi turun pada kuartal IV 2024.


BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

10 hari lalu

Logo atau ilustrasi Bank Indonesia. TEMPO/Imam Sukamto
BI Naikkan Suku Bunga Acuan, Bank Mandiri: Penting di Tengah Ketidakpastian dan Fluktuasi Global

Bank Mandiri merespons soal kenaikan suku bunga acuan oleh Bank Indonesia (BI).


Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

14 hari lalu

Bank Mandiri Umumkan Tim Proliga 2024 Putri, Jakarta Livin' Mandiri (JLM)

Menjelang kompetisi voli terbesar di Indonesia, Proliga 2024, Bank Mandiri secara resmi mengumumkan tim voli putri profesional dengan nama Jakarta Livin' Mandiri (JLM).


Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

14 hari lalu

Rupiah Melemah, Bank Mandiri Optimistis Likuiditas Rupiah dan Valas Tetap Terjaga

Bank Mandiri memastikan kondisi likuiditasnya saat ini masih solid, meskipun terjadi fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat.


Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

15 hari lalu

Bank Mandiri Raih Top Companies 2024 Versi LinkedIn

Bank Mandiri menempati posisi pertama Top Companies 2024 di Indonesia versi LinkedIn.


Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

17 hari lalu

Bank Mandiri Kembali Gelar Kampiun LinkedIn Top Companies 2024

Bank Mandiri konsisten melengkapi dan mengadopsi berbagai elemen best practices dalam pengelolaan SDM


Bank Mandiri Integrasikan Program Well-Being untuk Kesejahteraan Pegawai

17 hari lalu

Bank Mandiri Integrasikan Program Well-Being untuk Kesejahteraan Pegawai

Well-being dimaknai sebagai kesejahteraan insan grup BUMN yang menyeluruh.