Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mandiri Goes to Campus Bidik Investor Milenial

image-gnews
Iklan

INFO BISNIS - Selama pandemi Covid-19, tren investasi di pasar modal Tanah Air terus mengalami peningkatan seiring pesatnya perkembangan teknologi digital. Menariknya, data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) menunjukkan investor generasi milenial atau di bawah 30 tahun kian mendominasi. Tercatat, per September 2021 sebanyak 59,23 persen dari total 6,43 juta investor berasal dari generasi milenial.

Guna meningkatkan tren investasi di generasi muda khususnya pada sektor pendidikan, Bank Mandiri bersama perusahaan anak PT Mandiri Sekuritas (Mansek) serta Bursa Efek Indonesia (BEI) menggelar Closing Ceremony Mandiri Trading Challenge sekaligus Webinar Pengenalan Pasar Modal.

Menurut Executive Vice President Region V Jakarta 3 Bank Mandiri, Sulaeman, kegiatan tersebut merupakan acara puncak dari serangkaian kegiatan Mandiri Goes to Campus yang dimulai sejak September lalu. Tujuan utama acara ini untuk memberikan edukasi mengenai dasar-dasar investasi saham dan dunia pasar modal, serta pelatihan trading saham kepada mahasiswa di lima Perguruan Tinggi Swasta (PTS) terpilih di Indonesia.

Adapun kompetisi trading saham dan pasar modal antar PTS yang telah berlangsung sejak 1 November hingga 5 November 2021 secara daring dimenangkan oleh Perwakilan Tim dari Perbanas Institute, Universitas Dian Nuswantoro dan President University. Pemenang akan mendapatkan hadiah bernilai puluhan juta rupiah.

"Kami mengapresiasi setinggi-tingginya kepada para peserta dan ucapan selamat kepada para pemenang. Kami berharap kegiatan ini dapat turut mendorong budaya melek investasi di Indonesia khususnya pada generasi muda," ujar Sulaeman dalam keterangan resminya, Jumat, 12 November.

Dia melihat antusiasme anak muda pada acara Mandiri Goes to Campus cukup tinggi, tercermin dari jumlah peserta yang menembus 1.500 mahasiwa dari berbagai PTS. Program ini, menurut Sulaeman, sebagai wujud komitmen Bank Mandiri untuk meningkatkan peluang bisnis dan strategi go-to-market ke dalam lingkungan Perguruan Tinggi. “Serta membangkitkan semangat mahasiswa agar mereka berani menghadapi tantangan, terbuka terhadap kemajuan teknologi digital maupun peluang bisnis dalam melakukan investasi saham dan pasar modal,” tuturnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Selain program Goes to Campus, imbuh Sulaeman, Bank Mandiri senantiasa memberikan layanan terbaik bagi nasabah. Misalnya dengan inisiatif transformasi digital yang menghasilkan solusi inovatif yaitu Wholesale Digital Super Platform Kopra by Mandiri . Fasilitas ini dilengkapi dengan fitur layanan digital single access yang menjadi pusat aktivitas informasi dan transaksi finansial bagi nasabah korporasi termasuk Perguruan Tinggi beserta value chainnya secara end to end. “Di antaranya yakni Mandiri Cash Management (MCM) 2.0, Smart Account, Forex Transaction, Value Chain Financing, Trade Finance, serta Online Custody,” kata Sulaeman.

Senada, Direktur Retail and Treasury Mandiri Sekuritas Theodora Manik mengungkapkan Bank Mandiri berkomitmen untuk terus mendukung transformasi digital dengan mengembangkan layanan keuangan pasar modal yang dapat menjadi solusi transaksi dan investasi, yaitu melalui aplikasi MOST (Mandiri Sekuritas Online Trading).

“Dengan MOST, nasabah dapat berinvestasi di pasar modal dengan lebih mudah, cepat, dan aman dari mana pun dan kapan pun. MOST memberikan berbagai kemudahan dalam proses berinvestasi, jual beli saham, reksadana, obligasi dalam satu platform terintegrasi,” jelasnya.

Pada platform digital MOST tersebut di www.most.co.id, Mandiri Sekuritas menyediakan serangkaian pelatihan produk, layanan, dan mekanisme investasi pasar modal gratis kepada para nasabah. Pelatihan-pelatihan tersebut bertujuan untuk melengkapi nasabah dengan pengetahuan pasar modal yang dibutuhkan dalam mengelola investasi. (*)

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

4 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya


Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

5 jam lalu

Komitmen Penuh Bank Mandiri terhadap Prinsip ESG

Bank Mandiri telah menegaskan komitmennya untuk menerapkan prinsip-prinsip lingkungan, sosial, dan tata kelola Environment, Social, and Governance (ESG) dalam setiap aspek operasional perusahaannya.


Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

1 hari lalu

Bank Mandiri Promosikan Keunggulan Livin' di London

Bank Mandiri memperkenalkan fitur bertajuk Livin' Around The World (LATW) dalam Seminar Gelora Mahasiswa (GEMA).


Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

2 hari lalu

Vira Widiyasari, Country Manager Visa Indonesia. Istimewa
Vira Widiyasari Menjabat Sebagai Country Manager Visa Indonesia

Vira akan memimpin inisiatif strategis dan bisnis Visa di Indonesia, termasuk mendorong strategi perluasan pasar Visa.


Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

2 hari lalu

Gedung Bank Mandiri di Jakarta
Bank Mandiri Imbau Nasabah Waspadai Modus Penipuan Berkedok Undian

Bank Mandiri mengimbau kepada para nasabah untuk mewaspadai kejahatan pembobolan rekening dengan modus penipuan berkedok undian berhadiah yang mengatasnamakan Bank Mandiri.


Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

3 hari lalu

Koalisi dari organisasi masyarakat sipil dari Greenpeace Indonesia, Enter Nusantara, dan Market Forces menggelar aksi bersepeda di Car Free Day Jakarta pada Minggu, 5 Mei 2024. Dalam aksi ini mereka meminta agar perbankan berhenti berinvestasi terhadap energi kotor dan beralih ke energi terbarukan. Dok: Istimewa
Koalisi Desak Perbankan Setop Investasi ke Energi Kotor dan Segera Beralih ke EBT

Koalisi organisasi masyarakat sipil mendesak agar kalangan perbankan berhenti memberikan dukungan pendanaan energi kotor seperti batu bara.


Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

4 hari lalu

Bank Mandiri Pastikan Komitmen Keberlanjutan melalui BMSG on Preference

Acara ini bertujuan meningkatkan kesadaran, serta peran pegawai Mandiri untuk menerapkan ESG dalam operasional perseroan.


Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

6 hari lalu

Livin Merchant Bank Mandiri Perluas Jangkau Nasabah UMKM

Digitalisasi menjadi salah satu langkah untuk memperluas akses masyarakat terhadap perbankan demi mencapai pertumbuhan ekonomi nasional.


Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

7 hari lalu

Logo Bank Mandiri. Free Vector CDR
Realisasi Kredit Bank Mandiri Kuartal I 2024 Tembus Rp 1.435 Triliun

PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. telah menyalurkan kredit konsolidasi sebesar Rp 1.435 triliun pada kuartal I 2024.


Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

8 hari lalu

Direktur Utama Bank Mandiri Darmawan Junaidi (tengah) didampingi Direktur Utama Mandiri Sekuritas Oki Ramadhana, dan Direktur Retail Mandiri Sekuritas Theodora Manik dalam peluncuran MOST Priority di Jakarta, Jumat (26/5/2023). ANTARA/HO-MandiriSekuritas/pri
Bank Mandiri Yakin Suku Bunga Acuan Turun di Akhir Tahun

Bank Mandiri menilai suku bunga acuan berpotensi turun pada kuartal IV 2024.