Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Merger Indosat dan Tri Perkuat Fundamental, Diprediksi Rebut Pasar Telkomsel

image-gnews
Logo Indosat dan Tri.
Logo Indosat dan Tri.
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta – Aksi konsolidasi Ooredoo Q.P.S.C., induk PT Indosat Tbk, dan CK Hutchison Holdings Limited, induk PT Hutchison 3 Indonesia, untuk membentuk perusahaan gabungan diyakini semakin memperkuat fundamental. Direktur PT TRFX Garuda Berjangka Ibrahim Assuaibi mengatakan perusahaan gabungan itu akan menjadi pesaing berat Telkomsel.

“Indosat dan Tri  sebenarnya mau merambah ke arah situ (persaingan pasar). Pasar yang dimiliki Telkomsel akan diambil Indosat. Tapi kita tunggu seperti strategi pemasarannya,” ujar Ibrahim saat dihubungi pada Jumat, 17 September 2021.

Indosat dan Tri, tutur dia, bakal mengimbangi bisnis Telkomsel setelah anak usaha Telkom Indonesia itu menjalin kerja sama strategis bersama beberapa perusahaan. Bahkan tak menutup kemungkinan perusahaan gabungan itu menjadi pesaing Telkom ke depan.

“Bisa saja Indosat lawannya Telkom juga karena mereka (Telkom) punya pangsa pasar besar setelah kerja sama dengan decacorn,” tutur Ibrahim.

Selain bersaing pasar, Indosat dan Tri disinyalir bakal menjadi pesaing berat Telkomsel dari sisi investasi. Investor-investor asing, kata Ibrahim, akan melirik perusahaan gabungan yang dinamai PT Indosat Ooredoo Hutchison Tbk tersebut. Apalagi perusahaan ini memiliki nama besar dan di dalamnya terdapat saham pemerintah.

Di bursa saham, Ibrahim melanjutkan, aksi merger perusahaan akan menarik perhatian pasar. Investor retail diperkirakan bakal memberi respons positif. Kendati begitu, Ibrahim melihat harga saham emiten tidak akan langsung melambung.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Harga saham akan bergerak naik, namun tak terlalu agresif. Tren saham pun diprediksi tidak terlampau fluktuatif atau bergeser signifikan dari posisi sebelumnya meski saat ini sektor telekomunikasi sedang banyak digandrungi pelaku pasar.

“Karena pasar tahu, ada waktunya sektor teknologi harga sahamnya melandai. Bulan madu terhenti kalau masyarakat kembali aktivitas semula,” ujar Ibrahim.

Indosat dan Tri mencapai kesepakatan merger Indosat. Para pihak menominasikan Vikram Sinha sebagai CEO dan Nicky Lee sebagai CFO di Indosat Ooredoo Hutchison. Sementara itu, Ahmad Al-Neama akan tetap menjadi President Director and CEO Indosat Ooredoo dan Cliff Woo sebagai CEO H3I sampai proses merger selesai. Ahmad Al-Neama dan Cliff Woo setelah merger selesai bakal bergabung dalam dewan komisaris perusahaan hasil merger.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | BISNIS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

8 hari lalu

Telkomsel Jaga Bumi Peringati Hari Bumi Sedunia

Lebih dari 15 ribu pohon telah ditanam di 8 lokasi sepanjang tahun 2023 sebagai bagian dari program Telkomsel Jaga Bumi Carbon Offset. Selain itu, lebih dari 75 ribu pavement block dan 20 ribu phone holder diproduksi dari limbah plastik dan bekas cangkang kartu SIM melalui program Waste Management.


Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

14 hari lalu

Telkomsel Sukses Kawal Aktivitas Digital Pelanggan saat Ramadan dan Idul Fitri

Melalui optimalisasi jaringan broadband terdepan serta ketersediaan produk dan layanan bernilai tambah, Telkomsel sukses mengawal momen Ramadan dan Idul Fitri.


Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

14 hari lalu

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya. Foto: Canva
Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.


Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

23 hari lalu

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra ketika ditemui di sela acara Halal Bihalal Kementerian BUMN, Rabu, 10 April 2024. TEMPO/Riri Rahayu.
Rencana Merger Citilink dengan Pelita Air, Bos Garuda Indonesia: Sekalian dengan InJourney

Direktur Utama PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Irfan Setiaputra blak-blakan soal rencana merger maskpai penerbangan Citilink dengan Pelita Air.


eSIM Telkomsel Kini Bisa Dinikmati Pengguna Lokal, Begini Cara Membeli dan Aktivasinya

28 hari lalu

Ilustrasi - Kartu SIM (Subscriber Identity Module) atau SIM Card ponsel. ANTARA FOTO/Prasetyo Utomo/Spt. (ANTARA FOTO/PRASETYO UTOMO)
eSIM Telkomsel Kini Bisa Dinikmati Pengguna Lokal, Begini Cara Membeli dan Aktivasinya

Paket termurah eSIM Telkomsel dipatok Rp 25.000 untuk kuota internet 1 GB dan internet lokal 5 GB.


Telkomsel Enterprise Rilis Riset Ramadan Insight 2024

32 hari lalu

Telkomsel Enterprise Rilis Riset Ramadan Insight 2024

Ramadan Insight 2024 dapat dijadikan panduan bagi para pelaku bisnis untuk menjangkau pasar yang lebih luas.


Hiburan di Rumah kian Seru dengan IndiHome Paket Movie Terbaru

32 hari lalu

Untuk menikmati hiburan lengkap tanpa batas dari rumah secara sekaligus dalam satu paket, pelanggan baru bisa mendapatkan IndiHome Paket Movie dengan pilihan kecepatan internet dari 30 Mbps hingga 100 Mbps dan akses ke berbagai layanan video streaming, mulai dari Rp349 ribu per bulan melalui aplikasi MyTelkomsel atau MyIndiHome.
Hiburan di Rumah kian Seru dengan IndiHome Paket Movie Terbaru

Khusus pelanggan baru dapat paket Netflix Basic, IndiHomeTV, dan video streaming lainnya yang bekerja sama dengan Telkomsel.


Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

34 hari lalu

Ilustrasi Garuda Indonesia. TEMPO/Tony Hartawa
Terpopuler: Manajemen Garuda Indonesia Buka Suara soal Merger dengan InJourney, Perbandingan Hitungan Lama dan Baru Pajak THR 2024

Direktur Layanan dan Niaga Garuda Indonesia, Ade Susardi, mengatakan rencana merger antara Garuda Indonesia dan InJourney bisa tahun ini asal....


LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

36 hari lalu

Layanan Syariah LinkAja pada  pameran Indonesia Sharia Economic Festival (ISEF) ke-8 Tahun 2021 di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta, Kamis, 28 Oktober 2021. Tempo/Tony Hartawan
LinkAja Dapat Pendanaan Investasi Strategis dari Mitsui

Aksi korporasi BUMN dan LinkAja untuk memperkuat ekosistem dan strategi bisnis, termasuk potensi kolaborasi di dalam ekosistem BUMN.


Bantu Renovasi Sekolah Rusak melalui Paket Super Seru Telkomsel

38 hari lalu

 Melalui kampanye
Bantu Renovasi Sekolah Rusak melalui Paket Super Seru Telkomsel

Donasi Super Seru merupakan peran aktif Telkomsel menyikapi data BPS yang menunjukkan tingginya jumlah ruang kelas yang rusak di tingkat SD.