Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Bantu Urai Kepadatan Penumpang  

Reporter

Jumat, 23 Juni 2017 16:00 WIB

Ratusan calon penumpang mengantre untuk lapor diri di Terminal Keberangkatan 1 C, Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, 22 Juni 2017. Pengelola bandara memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2017 melalui Bandara Soekarno Hatta terjadi pada 22-23 Juni ini. ANTARA FOTO

TEMPO.CO, Jakarta - Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin mengatakan pengoperasian Terminal 3 membantu mengurai kepadatan penumpang di dua terminal lain di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, selama masa mudik Lebaran. "Distribusi pergerakan penumpang dan pesawat menjadi lebih seimbang," katanya di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat, 23 Juni 2017.

Awal menuturkan Terminal 3 membuka ruang bagi terminal lain. Terminal tersebut memiliki daya tampung hingga 70 ribu penumpang. Terminal melayani 300 penerbangan domestik dan 60 penerbangan internasional per hari.

Maskapai Garuda Indonesia, yang sebelumnya beroperasi di Terminal 2, kini sudah beroperasi di Terminal 3. Lokasi yang ditinggalkan Garuda itu kini ditempati Sriwijaya Air yang awalnya di Terminal 1.

Baca: Mudik Lebaran 2017, Angkasa Pura II Siapkan 15 Bus Gratis

Untuk meningkatkan pelayanan di bandara, AP II membentuk Social Media Warrior. Mereka bertugas melayani masyarakat melalui akun media sosial AP II di Twitter, Facebook, dan Instagram. Awal mengatakan pendekatan media sosial dilakukan untuk memberikan layanan yang lebih luas dan cepat.

Khusus untuk mengantisipasi kepadatan penumpang selama mudik Lebaran di Terminal 1 A dan B, AP II menyediakan layanan check-in di luar lokasi yang ditentukan. Layanan tersebut berlaku bagi penumpang tanpa bagasi dan penerbangan yang tak lebih dari tiga jam.

Simak: Posko Mudik Bandara Milik Angkasa Pura II Beroperasi 24 Jam

Bandara Soekarno-Hatta telah mengangkut 1,51 juta penumpang sejak 15 Juni hingga 22 Juni 2017. Jumlahnya meningkat 9 persen dibanding tahun lalu, yaitu 1,39 juta. Pergerakan pesawat selama periode tersebut tercatat 9.871 pergerakan atau naik 1,33 persen dari tahun lalu, yakni 9.741 pergerakan. Bandara mengoperasikan 301 penerbangan tambahan domestik dan 12 penerbangan tambahan internasional.

Pergerakan pesawat sepanjang mudik Lebaran di seluruh bandara AP II sejak H-10 hingga H-3 tercatat 17.756 pergerakan. Jumlahnya naik 4,57 persen dari periode yang sama pada 2016, yaitu 16.980 pergerakan.

Jumlah penumpang yang terbang di seluruh bandara AP II tercatat 2,5 juta penumpang atau naik 9,72 persen. Dalam periode yang sama tahun lalu, jumlahnya hanya 2,3 juta penumpang. Pertumbuhan tersebut didorong 452 tambahan penerbangan.

VINDRY FLORENTIN

Berita terkait

East Flyover Bandara Soekarno - Hatta Beroperasi 1 April, Simak Rutenya

30 hari lalu

East Flyover Bandara Soekarno - Hatta Beroperasi 1 April, Simak Rutenya

PT Angkasa Pura II akan mengoperasikan East Flyover akses Bandara Soekarno - Hatta pada Senin 1 April 2024.

Baca Selengkapnya

3 Vending Machine Khusus UMKM Beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta, ada Rendang hingga Kentang Mustopa

30 Januari 2024

3 Vending Machine Khusus UMKM Beroperasi di Bandara Soekarno-Hatta, ada Rendang hingga Kentang Mustopa

PLN, TELKOM dan BNI bekerja sama dengan PT Angkasa Pura II resmi mengoperasikan tiga vending machine UMKM di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya

5 Bandara AP II ini Buka Rute Penerbangan Baru, ke Mana Saja?

23 Januari 2024

5 Bandara AP II ini Buka Rute Penerbangan Baru, ke Mana Saja?

PT Angkasa Pura II (Persero) atau AP II bersama maskapai penerbangan membuka rute-rute penerbangan baru di lima bandara yang dikelolanya.

Baca Selengkapnya

Selama Nataru, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Tembus 4,2 Juta Orang

7 Januari 2024

Selama Nataru, Jumlah Penumpang Pesawat di Bandara AP II Tembus 4,2 Juta Orang

PT Angkasa Pura II yang mengelola 20 bandara sepanjang masa libur Nataru kemarin tercatat melayani 4,2 juta penumpang pesawat.

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Nataru, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Pesawat 935 Ribu Orang

1 Januari 2024

Puncak Arus Balik Nataru, Angkasa Pura II Proyeksikan Penumpang Pesawat 935 Ribu Orang

PT Angkasa Pura II memperkirakan puncak arus bali libur Natal dan Tahun baru (Nataru) di 20 Bandara yang dikelola perusahaan pelat merah itu akan terjadi besok, Selasa 2 Januari 2024.

Baca Selengkapnya

Bandara Kertajati Ditargetkan Layani 32 Penerbangan Per Hari, Strateginya?

16 Oktober 2023

Bandara Kertajati Ditargetkan Layani 32 Penerbangan Per Hari, Strateginya?

Muhammad Awaluddin menargetkan pergerakan pesawat di Bandara Kertajati akan lebih tinggi dari Bandara Husein Sastranegara pada tahap awal perpindahan penerbangan.

Baca Selengkapnya

Angkutan Umum dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta Belum jadi Pilihan Favorit Warga

1 Juli 2023

Angkutan Umum dari dan ke Bandara Soekarno-Hatta Belum jadi Pilihan Favorit Warga

Baru 40 persen masyarakat yang pakai angkutan umum untuk mengakses Bandara Soekarno-Hatta

Baca Selengkapnya

Dirut: 50 Ribu Orang Bekerja di Bandara Soekarno-Hatta, Butuh Bus Transjakarta

16 Juni 2023

Dirut: 50 Ribu Orang Bekerja di Bandara Soekarno-Hatta, Butuh Bus Transjakarta

Aada sekira 40 sampai dengan 50 ribu orang yang bekerja di kawasan Bandara Soekarno-Hatta, sehingga bus Transjakarta diperlukan.

Baca Selengkapnya

Rekap Arus Mudik Gelombang Pertama Lebaran 2023: Tiket Kereta Api Nyaris Ludes, Pengguna Jalan Tol Mulai Naik

18 April 2023

Rekap Arus Mudik Gelombang Pertama Lebaran 2023: Tiket Kereta Api Nyaris Ludes, Pengguna Jalan Tol Mulai Naik

Gelombang kedua arus mudik Lebaran 2023 diprediksi akan mulai terjadi pada hari ini, Selasa, 18 April 2023.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran, Bandara Soekarno-Hatta Pasang 1.980 CCTV dan Kerahkan 1.500 Petugas

16 April 2023

Mudik Lebaran, Bandara Soekarno-Hatta Pasang 1.980 CCTV dan Kerahkan 1.500 Petugas

PT Angkasa Pura II mengerahkan 1.980 kamera pengawas atau CCTV dan 1.500 petugas untuk mengawasi pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya