Telkom Bagikan Dividen Rp 13,5 Triliun

Reporter

Jumat, 21 April 2017 22:27 WIB

Jajaran direksi PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan di Hotel Pullman, Jakarta, 21 April 2017. Tempo/Angelina Anjar Sawitri

TEMPO.CO, Jakarta - Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) PT Telkom lndonesia (Persero) Tbk Tahun Buku 2016 menyetujui pembagian dividen Rp 13,55 triliun atau senilai Rp 136,747 per lembar saham. Jumlah dividen tersebut mencapai 70 persen dari laba bersih perusahaan tahun lalu.

Direktur Utama Telkom Alex J. Sinaga berujar, dividen sebesar Rp 11,61 triliun merupakan dividen tunai. "Di dalamnya termasuk dividen sementara sebesar Rp 1,92 triliun yang telah dibagikan ke pemegang saham pada 27 Desember 2016," kata Alex dalam konferensi persnya di Hotel Pullman, Jakarta, Jumat, 21 April 2017.

Menurut Alex, jumlah dividen tunai yang masih akan dibayarkan adalah sebesar Rp 9,69 triliun atau senilai Rp 117,368 per lembar saham. Sementara itu, dividen sisanya, yakni sebesar Rp 1,94 triliun merupakan dividen spesial. "Laba ditahan sebesar 30 persen atau Rp 5,8 triliun," tuturnya.

Telkom mencatat, pada 2016, pendapatan konsolidasi perseroan mencapai Rp 116,33 triliun atau tumbuh sebesar 13,5 persen. Laba bersih meningkat 24,9 persen menjadi Rp 19,35 triliun dan EBITDA tumbuh 15,7 persen menjadi Rp 59,5 triliun. "Dengan ini, Telkom kembali mencatat pertumbuhan triple-double-digit,” ujar Alex.

Menurut Alex, pertumbuhan kinerja keuangan Telkom berada di atas rata-rata pertumbuhan industri. Dia mengatakan, peningkatan signifikan ditunjukkan oleh bisnis data, internet, dan layanan teknologi informasi yang mencapai 31,5 persen. "Ini adalah hasil transformasi Telkom menjadi digital telecommunication company."

Tahun lalu, Telkomsel yang merupakan anak usaha Telkom juga mampu membukukan pertumbuhan pelanggan hingga 13,9 persen menjadi 173,9 juta pelanggan. Sebanyak 47,55 persen atau 82,6 juta di antaranya tercatat sebagai pelanggan 3G/4G. Adapun jumlah pengguna mobile broadband mencapai 60,03 juta pelanggan.

Alex menambahkan, jumlah pengguna fixed broadband meningkat sebesar 8,8 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Pada 2015, pengguna fix broadband sebesar 4 juta pelanggan. Tahun lalu, pengguna layanan tersebut naik menjadi 4,3 juta pelanggan, di dalamnya termasuk 1,6 juta pelanggan IndiHome.
ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Telkom Hadirkan Program Istimewa untuk Pelanggan

6 September 2018

Telkom Hadirkan Program Istimewa untuk Pelanggan

Telkom memiliki enam juta pelanggan fixed internet, yang di dalamnya terdapat 4,5 juta pelanggan IndiHome yang harus diperhatikan.

Baca Selengkapnya

TelkomGroup Sukses Dukung Asian Games 2018

6 September 2018

TelkomGroup Sukses Dukung Asian Games 2018

Jaringan Telkom Group tetap aman dan sukses mendukung penyelenggaraan Asian Games melalui penyediaan konektivitas termasuk kelancaran berkomunikasi dan penyediaan layanan data.

Baca Selengkapnya

Telkom Optimistis Tingkatkan Kinerja di Semester II 2018

31 Agustus 2018

Telkom Optimistis Tingkatkan Kinerja di Semester II 2018

Kehadiran Satelit Merah Putih menambah kapasitas transponder satelit milik Telkom.

Baca Selengkapnya

Telkom Terapkan Teknologi Digital di Seluruh SPBU Pertamina

31 Agustus 2018

Telkom Terapkan Teknologi Digital di Seluruh SPBU Pertamina

Digitalisasi SPBU juga dapat menjamin tidak ada kecurangan dalam penyaluran BBM.

Baca Selengkapnya

Menteri Rini Ingin Cetak SDM Berkualitas Melalui Program Siswa Mengenal Nusantara

13 Agustus 2018

Menteri Rini Ingin Cetak SDM Berkualitas Melalui Program Siswa Mengenal Nusantara

Program Siswa Mengenal Nusantara (SMN) 2018 mengikutsertakan peserta difabel untuk menciptakan kesempatan bagi semua pelajar di Indonesia tanpa terkecuali.

Baca Selengkapnya

TelkomGroup Sediakan Layanan Komunikasi Gratis bagi Masyarakat Lombok

9 Agustus 2018

TelkomGroup Sediakan Layanan Komunikasi Gratis bagi Masyarakat Lombok

TelkomGroup memberikan paket khusus berupa gratis panggilan 50 menit dan gratis 200 SMS ke semua operator selama tujuh hari bagi semua pelanggan prabayar Telkomsel yang ada di Lombok.

Baca Selengkapnya

Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital Pertama di Indonesia Diluncurkan

9 Agustus 2018

Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital Pertama di Indonesia Diluncurkan

TelkomGroup siap mendukung digitalisasi industri asuransi Indonesia melalui penyediaan layanan pembayaran secara digital.

Baca Selengkapnya

Commonwealth Life Bersama TelkomGroup Luncurkan Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital

8 Agustus 2018

Commonwealth Life Bersama TelkomGroup Luncurkan Produk Asuransi Berbasis Pembayaran Digital

Asuransi "Jiwa Sehat" adalah produk asuransi berbasis pembayaran digital pertama di Indonesia yang ditujukan kepada pengguna TCASH.

Baca Selengkapnya

Satelit Merah Putih Milik Telkom Berhasil Diluncurkan dari Cape Canaveral Florida

8 Agustus 2018

Satelit Merah Putih Milik Telkom Berhasil Diluncurkan dari Cape Canaveral Florida

Keberhasilan peluncuran ini sekaligus menandai 42 tahun kiprah Telkom dalam bisnis dan pengoperasian satelit telekomunikasi untuk Indonesia, serta bertepatan dengan HUT ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pascagempa, Telkom Aktifkan Alternative Route Bima-Maumere-Makassar

7 Agustus 2018

Pascagempa, Telkom Aktifkan Alternative Route Bima-Maumere-Makassar

TelkomGroup menyediakan fasilitas telekomunikasi (fastel) gratis di posko-posko pengungsian.

Baca Selengkapnya