Sepanjang 2017, Total Emisi Obligasi Capai Rp 8,43 Triliun  

Reporter

Editor

Abdul Malik

Sabtu, 25 Februari 2017 16:13 WIB

Tamu undangan memperhatikan layar pergerakan index saham di Lantai Bursa Efek Indonesia, Jakarta, 26 Agustus 2016. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) tertekan lagi, indeks mencatatkan penurunan 0,23% menjadi 5.441,50. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Bursa Efek Indonesia mencatat total emisi obligasi dan sukuk sepanjang 2017 mencapai Rp 8,43 triliun. Obligasi dan sukuk tersebut berasal dari tiga emisi di tiga emiten yang tercatat di BEI.

Kepala Komunikasi Perusahaan PT Bursa Efek Indonesia Yulianto Aji Sadono, mengatakan dengan pencatatan ini, total emisi obligasi dan sukuk yang tercatat di BEI berjumlah 316 emisi. “Yakni dengan nilai nominal outstanding Rp 311,63 triliun dan US$ 67,5 juta, yang diterbitkan 108 emiten,” ucap Aji dalam keterangan tertulis, Sabtu, 25 Februari 2017.

Baca: Sejak awal 2017, Investor Asing Jual Bersih Rp 334 Miliar

Adapun Surat Berharga Negara (SBN) tercatat di BEI berjumlah 94 seri dengan nilai nominal Rp 1.856,27 triliun dan US$ 1,24 miliar. Efek beragun aset (EBA) sebanyak 7 emisi senilai Rp 2,83 triliun.

Aji menambahkan, sepanjang pekan ini terdapat pencatatan Obligasi Berkelanjutan II Waskita Karya Tahap III Tahun 2017 yang diterbitkan PT Waskita Karya (Persero) Tbk, yang dicatatkan pada Rabu, 22 Februari 2017, senilai Rp 1,65 triliun.

Baca: Pasar Optimis, IHSG Berakhir Menguat 13,15 Poin

Kemudian, pada Jumat, 24 Februari 2017, Obligasi Berkelanjutan Indonesia Eximbank III Tahap IV Tahun 2017 yang diterbitkan Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia juga mulai dicatatkan di Bursa Efek Indonesia (BEI) dengan nilai nominal Rp 5,22 triliun.

DESTRIANITA

Berita terkait

Ini Alasan Investasi Reksa Dana Saham Tidak Direkomendasikan

3 hari lalu

Ini Alasan Investasi Reksa Dana Saham Tidak Direkomendasikan

Tren harga beberapa saham besar menurun, investasi di reksa dana saham pun terdampak.

Baca Selengkapnya

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

30 hari lalu

BEI Targetkan Ada 64 Ribu Investor Baru Pasar Modal di Solo Raya Tahun Ini

BEI menargetkan tahun ini bakal ada sebanyak 64.483 investor baru di pasar modal di Solo Raya.

Baca Selengkapnya

Ihwal Korupsi di Wilayah IUP-nya Terbongkar, Begini Penjelasan Lengkap PT Timah ke BEI

36 hari lalu

Ihwal Korupsi di Wilayah IUP-nya Terbongkar, Begini Penjelasan Lengkap PT Timah ke BEI

PT Timah buka suara usai Kejaksaan Agung menetapkan 16 nama tersangka dalam kasus tindak pidana korupsi tata niaga timah di wilayah IUP-nya.

Baca Selengkapnya

CIMB Niaga Dorong Masyarakat Giat Investasi dengan Dana Mulai Rp 10 Ribu

44 hari lalu

CIMB Niaga Dorong Masyarakat Giat Investasi dengan Dana Mulai Rp 10 Ribu

CIMB Niaga mendorong masyarakat untuk giat berinvestasi, salah satunya dengan menempatkan dana dengan nominal paling terjangkau mulai dari Rp 10 ribu.

Baca Selengkapnya

Senin Depan, BEI Terapkan Full Call Auction di Papan Pemantauan Khusus

51 hari lalu

Senin Depan, BEI Terapkan Full Call Auction di Papan Pemantauan Khusus

BEI akan menerapkan mekanisme perdagangan lelang berkala secara penuh atau full call auction di Papan Pemantauan Khusus pada Senin pekan depan.

Baca Selengkapnya

Dirut MAP Boga Adiperkasa Pengelola Starbucks Indonesia Resmi Mengundurkan Diri

5 Maret 2024

Dirut MAP Boga Adiperkasa Pengelola Starbucks Indonesia Resmi Mengundurkan Diri

PT MAP Boga Adiperkasa Tbk (MAPB) mengumumkan pengunduran diri Direktur Utama, Anthony Cottan. MAPB merupakan pengelola Starbucks di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Saham Antam Jadi Bagian Indeks Terkemuka di BEI

19 Februari 2024

Saham Antam Jadi Bagian Indeks Terkemuka di BEI

Penetapan kembali saham Antam pada Indeks LQ45, Indeks IDX30 dan Indeks IDX80 di IDX mencerminkan apresiasi positif para pemegang saham.

Baca Selengkapnya

United E-Motor Berharap Dapat Rp 400 M Usai Melantai di BEI

13 Februari 2024

United E-Motor Berharap Dapat Rp 400 M Usai Melantai di BEI

Pemegang merek United E-Motor, PT Terang Dunia Internusa Tbk resmi tercatat di Bursa Efek Indonesia, dan menargetkan dana Rp 400 miliar.

Baca Selengkapnya

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

6 Februari 2024

BEI Tetapkan 3 Hari Libur Perdagangan Bursa Selama Februari, Kapan Saja?

BEI juga menetapkan pada 8 dan 9 Februari sebagai hari libur bursa.

Baca Selengkapnya

BRI Tawarkan ORI025, Pilihan Aman Bagi Investor Lama dan Pemula

3 Februari 2024

BRI Tawarkan ORI025, Pilihan Aman Bagi Investor Lama dan Pemula

ORI025 menggunakan jenis kupon tetap atau fixed rate

Baca Selengkapnya