Jokowi: Saatnya Kurs Rupiah Beralih dari Dolar ke Yuan

Reporter

Selasa, 6 Desember 2016 15:40 WIB

Presiden Joko Widodo saat menjadi keynote speak dalam sebuah acara CEO di Jakarta, 24 November 2016. Dalam pidatonya Jokowi sebut Donald Trump seperti meniru Indonesia soal Tax Amnesty dan Infrastruktur. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo mengatakan, tidak relevan lagi mengukur fluktuasi Rupiah dan perekonomian Indonesia berdasarkan dolar Amerika Serikat. Menurutnya, ekonom harus mulai menggunakan negara lain sebagai tolak ukur.

"Kalau memakai tolak ukur Amerika Serikat, ya kelihatannya akan jelek terus. Padahal, ekonomi kita baik-baik saja. Negara lain malah melemah. Ini masalah persepsi," ujar Presiden Jokowi di Sarasehan 100 Ekonom di Hotel Fairmont, Jakarta, Selasa, 6 Desember 2016.

Negara lain itu tentu bukan sembarang negara. Jokowi mengatakan, negara yang bisa dijadikan tolak ukur adalah yang menjadi mitra dagang besar Indonesia seperti Cina, Eropa, dan Jepang.

Jokowi menyebutkan porsi kemitraan dengan Cina adalah 15,5 persen, Eropa 11,4 persen, dan Jepang 10,7 persen. Sementara itu, dengan Amerika Serikat, hanya sekitar 10 persen alias masih di bawah Jepang.


Baca: Pelemahan Rupiah

"‎Kan harusnya kurs yang relevan adalah kurs Rupiah melawan mitra dagang terbesar kita. Kalau Cina terbesar ya harusnya Rupiah-Renminbi (Yuan) terbesar. Ini penting untuk edukasi publik, untuk tidak hanya memantau kurs pada USD semata. Tapi yang lebih komprehensif," ujar Kepala Negara. "Jangan sampai angka 10 persen ini mendominasi persepi ekonomi kita."

Presiden menambahkan bahwa Serikat juga tak relevan lagi sebagai tolak ukur satu-satunya, karena Donald Trump akan menerapkan kebijakan ekonomi America First. Dengan kata lain, kebijakan ekonomi yang diambil akan bersifat fokus ke Amerika, tidak peduli dengan efeknya ke negara lain.

"Itu yang saya tangkap. Trump kelihatannya akan menerapkan kebijakan ekonomi reflasi dan kurs dollar AS semakin melonjak. Artinya, kurs Rupiah-Dollar semakin tidak mencerminkan fundamental ekonomi kita," ujar Jokowi.


ISTMAN MP

Berita terkait

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

1 jam lalu

Ragam Pendapat Pakar Soal Komposisi Kabinet Prabowo-Gibran

Prabowo-Gibran diminta memperhatikan komposisi kalangan profesional dan partai politik dalam menyusun kabinetnya.

Baca Selengkapnya

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

2 jam lalu

Swasembada Gula dan Bioetanol, Kementerian BUMN Gabungkan Danareksa-Perhutani

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara atau BUMN Kartika Wirjoatmodjo menjelaskan keterlibatan Kementerian BUMN dalam proyek percepatan swasembada gula dan bioetanol.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

2 jam lalu

Jokowi Sebut Redistribusi Tanah Rampung Tahun Depan: Presiden Baru Hanya Urus Sedikit

Jokowi mengatakan selama 10 tahun dia menjabat sebagai presiden urusan konflik tanah selalu menjadi keluhan utama warga.

Baca Selengkapnya

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

3 jam lalu

Warga Desa Temurejo Tagih Sertifikat Tanah ke Jokowi: Mohon Diselesaikan Sebelum Turun Jabatan

Presiden Jokowi ditagih sertifikat tanah oleh warga dalam kunjungan kerja ke Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

4 jam lalu

Jokowi dan Ma'ruf Amin Dukung Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024 Usai Gagal ke Final Piala Asia U-23 2024

Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin tetap memberikan dukungan semangat kepada Timnas U-23 Indonesia bisa lolos Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

5 jam lalu

Tunjuk Pamannya Jadi Plh Sekda Kota Medan, Berikut Sederet Kontroversi Bobby Nasution

Bobby Nasution kembali menuai kontroversi setelah melantik pamannya menjadi Sekda Kota Medan. Ini deretan kontroversinya.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

6 jam lalu

Jokowi Kunker ke Banyuwangi, Bakal Serahkan Sertifikat Tanah Elektronik

Presiden Jokowi bertolak ke Banyuwangi, Jawa Timur, untuk kunjungan kerja.

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

6 jam lalu

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

Menteri komunikasi dan informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengungkap jumlah investasi Microsoft di Indonesia sebesar $1,7 miliar.

Baca Selengkapnya

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

7 jam lalu

Ini Pertimbangan Hakim Tolak Gugatan terhadap Rocky Gerung

Hakim menilai pernyataan Rocky Gerung sebagai kritik terhadap kebijakan publik, bukan serangan personal terhadap individu.

Baca Selengkapnya

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

8 jam lalu

Antusiasme Warga Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Jokowi dan beberapa menteri nonton bareng laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024. Nobar pun dilakukan di banyak tempat semalam.

Baca Selengkapnya