Pembangkit Listrik, 12 Proyek Mangkrak Siap Dilanjutkan

Reporter

Selasa, 1 November 2016 23:03 WIB

Pekerja melakukan perawatan di Unit Pembangkitan Muara Karang PT PJB (Pembangkit Jawa Bali) di kawasan Pluit, Jakarta, 10 Agustus 2016. Kapasitas tersebut guna memasok listrik di wilayah VVIP seperti Istana Negara, Gedung MPR/DPR. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 12 proyek pembangkit listrik yang mangkrak siap untuk dilanjutkan. Kendati masih ada beberapa proyek pembangkit mangkrak yang perlu kajian lebih lanjut yang ditargetkan tuntas bulan depan.

Direktur Utama PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Sofyan Basir mengatakan dari 34 proyek pembangkit yang mangkrak sebanyak 12 proyek telah diterminasi karena sebagian belum jalan dan sebagian lagi tidak layak untuk dilanjutkan.

Meskipun demikian, pihaknya kini tengah mengusahakan untuk menarik transmisi atau mengganti dengan pembangkit lainnya. Pasalnya, proyek yang belum dibangun tersebut, tentunya harus dibangun.

“Lalu lalu ada 12 [proyek] berikutnya itu dilanjutkan. Investornya sudah mau melanjutkan, tidak ada masalah asal clear semua,” katanya di Kantor Presiden, Selasa (1 November 2016).

Sofyan mengungkapkan keterlambatan proyek dari 12 investor tersebut lebih disebabkan karena adanya dispute diantara para pemegang saham. Namun, kini proyek tersebut masih bisa lanjut dengan PLN sehingga tidak ada masalah.

Proyek sisanya, lanjutnya, kini masih dalam tahap negosiasi karena PLN bersama Kejaksaan dan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) masih melakukan penghitungan ulang yang lebih detail (cut-off).

“Jadi mungkin bulan depan kita bisa,” ujarnya.

Presiden Joko Widodo dalam pembukaan rapat kabinet terbatas terkait Proyek 35.000 Megawatt meminta kejelasan 34 pembangkit listrik yang mangkrak terkait kemungkinan untuk dilanjutkan kembali.

Presiden meminta kepada BPKP terkait penyelesaian proyek pembangkit yang mangkrak ini karena dana yang dikeluarkan sudah sangat besar, bahkan mencapai triliunan rupiah. Oleh karena itu, Kepala Negara meminta agar untuk proyek pembangkit listrik yang baru agar lebih berhati-hati.

"Ini [proyek mangkrak] tidak boleh dibiarkan terus menerus. Apakah ini diteruskan atau bagaimana. Kalau saya lihat satu, dua nggak bisa diteruskan karena sudah hancur, sudah karatan. Tinggal kepastian, kalau ini memang tidak bisa diteruskan ya sudah, nanti saya bawa ke KPK, karena ini menyangkut uang yang bukan kecil," katanya Selasa (1 November 2016).

Pada Juni, Presiden juga meminta agar kementerian dan lembaga terkait melakukan penghitungan terkait proyek-proyek pembangkit listrik yang berhenti atau mangkrak. Menurutnya, ada sekitat 30-34 lokasi pembangkit yang mangkrak yang melibatkan dana triliunan rupiah.

"Salah satu contoh saja, di Kalimantan Barat yang sudah berhenti 7-8 th. Itu menghabiskan anggaran Rp1,5 triliun. Itu baru satu tempat. Dan juga di Gorontalo misalnya, yang sudah dibangun sejak 2007, berarti sudah juga delapan tahun, 2x25MW juga baru 47% berhenti," katanya kala itu.

Dengan demikian, lanjutnya, diperlukan sebuah keputusan agar proyek pembangkit yang mangkrak tersebut dilanjutkan atau tetap dibiarkan.

Untuk, Presiden memerlukan pertimbangan jika proyek dibiarkan konsekuensi akan seperti apa karena proyek tersebut melibatkan uang negara.

"Kalau dibiarkan konsekuensinya apa. Ini sekali lagi uang negara, aset kita. Kalau diteruskan tentu saja perlu ada sebuah cut off terlebih dahulu, sehingga perhitungannya menjadi jelas," jelas Presiden.


BISNIS.COM

Berita terkait

BNPT Asesmen dan Sosialisasi Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital

10 jam lalu

BNPT Asesmen dan Sosialisasi Perlindungan Sarana Prasarana Objek Vital

BNPT menggencarkan asesmen dan sosialisasi Pedoman Pelindungan Sarana Prasarana Objek Vital yang strategis dalam Pencegahan Tindak Pidana Terorisme setelah melakukan serangkaian asesmen venue pendukung acara Word Water Forum Ke-10.

Baca Selengkapnya

Rusia Tuduh Ukraina Serang Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Pakai Drone Kamikaze

23 hari lalu

Rusia Tuduh Ukraina Serang Pembangkit Nuklir Zaporizhzhia Pakai Drone Kamikaze

Rusia menuduh Ukraina menyerang pembangkit listrik bertenaga nuklir Zaporizhzhia.

Baca Selengkapnya

Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

52 hari lalu

Bangun Pembangkit hingga Suplai Material, Walhi Prediksi Lingkungan Sekitar IKN Tambah Rusak

Walhi memprediksi kerusakan lingkungan di sekitar IKN akan semakin parah buntut banyak proyek seperti pembangkit listrik hingga suplai material.

Baca Selengkapnya

Kembangkan Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan, Pertamina NRE Gandeng Hitachi Energy

23 Januari 2024

Kembangkan Pembangkit Listrik Ramah Lingkungan, Pertamina NRE Gandeng Hitachi Energy

Pertamina NRE bekerja sama dengan Hitachi Energy mengembangkan inovasi konservasi energi dan sistem ketenagalistrikan yang ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya

Bauran Energi Terbarukan Rendah, IESR Dorong PLTS dan Minta Komitmen Politik

17 Januari 2024

Bauran Energi Terbarukan Rendah, IESR Dorong PLTS dan Minta Komitmen Politik

Institute for Essential Services Reform (IESR) mengatakan pemerintah mesti bisa memanfaatkan sisa waktu dua tahun mengejar target bauran energi terbarukan sebesar 23 persen.

Baca Selengkapnya

Sumitomo dan Jawa Barat Sepakati Groundbreaking TPPAS Legoknangka Semester I 2024

20 Desember 2023

Sumitomo dan Jawa Barat Sepakati Groundbreaking TPPAS Legoknangka Semester I 2024

Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Sumitomo Corporation, serta PLN menandatangani nota kesepahaman pembangunan TPPAS Legoknangka di sela KTT ASEAN-Jepang.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Tak Hilangkan Batu Bara dalam Waktu Dekat Meski Targetkan NZE, Begini Penjelasan Kementerian ESDM

1 Desember 2023

Pemerintah Tak Hilangkan Batu Bara dalam Waktu Dekat Meski Targetkan NZE, Begini Penjelasan Kementerian ESDM

Batu bara yang tidak dipakai untuk bahan baku pembangkit bisa dimanfaatkan dalam bentuk yang sudah diolah dan lebih hijau melalui proses hilirisasi.

Baca Selengkapnya

PLN Resmikan 21 Green Hydrogen Plants: Terbanyak di Asia Tenggara

21 November 2023

PLN Resmikan 21 Green Hydrogen Plants: Terbanyak di Asia Tenggara

PT PLN (Persero) meresmikan 21 unit Green Hydrogen Plant (GHP) yang tersebar di seluruh Indonesia.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Berharap PLTS Cirata Bisa Menarik Investor Lirik Proyek EBT di RI

16 November 2023

Pemerintah Berharap PLTS Cirata Bisa Menarik Investor Lirik Proyek EBT di RI

M. Pradana Indraputra menilai Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terapung Cirata memacu pertumbuhan ekosistem investasi hijau di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dirut PLN: 75 Persen Penambahan Kapasitas Pembangkit Berbasis Energi Terbarukan

14 November 2023

Dirut PLN: 75 Persen Penambahan Kapasitas Pembangkit Berbasis Energi Terbarukan

Dirut PLN menyebut, dalam RUPTL yang sedang disusun, 75 persen penambahan kapasitas pembangkit yaitu berbasis pada energi baru terbarukan.

Baca Selengkapnya