Sri Mulyani: Target Pertumbuhan Ekonomi 2017 Harus Realistis  

Rabu, 31 Agustus 2016 06:50 WIB

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (kanan), berbincang dengan Wakil Ketua Banggar DPR RI Said Abdullah (kiri), sebelum rapat kerja dengan Badan Anggaran DPR RI di Jakarta, 30 Agustus 2016. Rapat ini membahas pembicaraan Tk.I/pembahasan RUU tentang APBN TA 2017. TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengatakan target pertumbuhan ekonomi pada 2017 harus realistis. Menurut dia, penetapan asumsi makro dalam rancangan anggaran pendapatan dan belanja negara 2017 harus mengedepankan prinsip kehati-hatian.

"Kami akan melihat pembahasan di panja (panitia kerja), apakah memang (asumsi pertumbuhan ekonomi) 5,3 persen dalam RAPBN 2017 menggambarkan proyeksi yang paling kredibel," kata Sri dalam rapat di Badan Anggaran Dewan Perwakilan Rakyat, Selasa, 30 Agustus 2016.

Sementara itu, Gubernur Bank Indonesia Agus Martowardojo mengatakan bank sentral akan melakukan penyesuaian terhadap asumsi makro. BI, kata Agus, memperkirakan pertumbuhan ekonomi pada 2017 berada di kisaran 5,1-5,5 persen.

Menurut Agus, perkiraan tersebut masih sejalan dengan asumsi pertumbuhan ekonomi dalam RAPBN 2017, yakni 5,3 persen. "Namun kisaran itu sedikit lebih rendah dibanding perkiraan kami sebelumnya, yakni 5,2-5,6 persen," katanya. Menurut dia, koreksi tersebut dilakukan menyusul lambatnya perkembangan ekonomi global.

Namun, Agus optimistis, perekonomian Indonesia akan berada dalam kondisi yang lebih baik pada 2017. Hal itu, kata dia, ditopang dengan menguatnya konsumsi rumah tangga dan membaiknya investasi. "Sejalan dengan terjaganya daya beli, membaiknya perlindungan sosial, dan peningkatan kelas menengah," ujarnya.

Agus meminta pemerintah terus mendorong investasi. Menurut dia, berbagai upaya untuk mengoptimalkan stimulus fiskal, termasuk percepatan pembangunan proyek infrastruktur, harus terus diakselerasi pemerintah. "Implementasi paket kebijakan ekonomi juga harus terus diakselerasi," tuturnya.

ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Bertubi-tubi Penghargaan untuk Bobby Nasution, Terakhir Menantu Jokowi Raih Satyalancana dan Tokoh Nasional

1 hari lalu

Bertubi-tubi Penghargaan untuk Bobby Nasution, Terakhir Menantu Jokowi Raih Satyalancana dan Tokoh Nasional

Wali Kota Medan Bobby Nasution boleh dibilang banjir penghargaan. Menantu Jokowi ini dapat penghargaan Satyalancana baru-baru ini.

Baca Selengkapnya

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

1 hari lalu

Masih Loyo, Nilai Tukar Rupiah Melemah ke Level Rp 16.210 per Dolar AS

Pada perdagangan Kamis, kurs rupiah ditutup melemah pada level Rp 16.187 per dolar AS.

Baca Selengkapnya

Semakin Turun, Surplus APBN Maret 2024 Hanya Rp 8,1 Triliun

1 hari lalu

Semakin Turun, Surplus APBN Maret 2024 Hanya Rp 8,1 Triliun

Sri Mulyani menilai kinerja APBN triwulan I ini masih cukup baik.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Anggaran Pemilu 2024 Belum Terbelanjakan Rp 12 Triliun

1 hari lalu

Sri Mulyani: Anggaran Pemilu 2024 Belum Terbelanjakan Rp 12 Triliun

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan masih ada Rp 12,3 triliun anggaran Pemilu 2024 yang belum terbelanjakan.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani: Penyaluran Bansos Januari-Maret 2024 Mencapai Rp 43 Triliun

1 hari lalu

Sri Mulyani: Penyaluran Bansos Januari-Maret 2024 Mencapai Rp 43 Triliun

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan penyaluran bantuan sosial atau Bansos selama Januari-Maret 2024 mencapai Rp 43 triliun.

Baca Selengkapnya

Harga Minyak Dunia Naik, Sri Mulyani Bisa Tambah Anggaran Subsidi

1 hari lalu

Harga Minyak Dunia Naik, Sri Mulyani Bisa Tambah Anggaran Subsidi

Menteri Keuangan Sri Mulyani bisa melakukan penyesuaian anggaran subsidi mengikuti perkembangan lonjakan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Beberkan Efek Konflik Timur Tengah ke Indonesia, Mulai dari Lonjakan Harga Minyak hingga Inflasi

1 hari lalu

Sri Mulyani Beberkan Efek Konflik Timur Tengah ke Indonesia, Mulai dari Lonjakan Harga Minyak hingga Inflasi

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan tensi geopolitik di Timur Tengah cenderung meningkat dan menjadi fokus perhatian para pemimpin dunia. Ia menegaskan kondisi ini mempengaruhi beberapa dampak ekonomi secara signifikan.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Sebut Realisasi Anggaran IKN Baru Mencapai 11 Persen

1 hari lalu

Sri Mulyani Sebut Realisasi Anggaran IKN Baru Mencapai 11 Persen

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa realisasi anggaran dari APBN untuk pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) baru mencapai 11 per

Baca Selengkapnya

Prabowo Serahkan Program Makan Siang Gratis ke Jokowi, TKN Siap Beri Usulan untuk RAPBN 2025

2 hari lalu

Prabowo Serahkan Program Makan Siang Gratis ke Jokowi, TKN Siap Beri Usulan untuk RAPBN 2025

TKN memastikan pembahasan program makan siang gratis untuk RAPBN 2025 sudah dilakukan oleh Presiden Jokowi dan presiden terpilih Prabowo Subianto.

Baca Selengkapnya

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

2 hari lalu

Pemerintah Raup Rp 5,925 Triliun dari Lelang SBSN Tambahan

Pemerintah meraup Rp 5,925 triliun dari pelelangan tujuh seri SBSN tambahan.

Baca Selengkapnya