Tahu Bulat Keliling Marak, Mobil Bak Terbuka Laris Disewa  

Reporter

Senin, 25 Juli 2016 08:04 WIB

Tampilan aplikasi game smartphone bernama Tahu Bulat, game smartphone ciptaan mahasiswa Unpar. dok/unpar.ac.id KOMUNKA ONLINE

TEMPO.CO, Bandung - Maraknya pedagang tahu bulat, termasuk di Bandung, beberapa bulan terakhir ikut melariskan bisnis penyewaan mobil bak terbuka. Para pedagang biasanya menyewa mobil tersebut dengan membayar setiap hari atau setiap bulan. “Kebanyakan mobilnya milik orang di kampung,” kata Soleh, seorang pemilik usaha tahu bulat keliling, Ahad, 24 Juli 2016.

Di Bandung, Soleh memiliki 20 pegawai dengan sepuluh mobil yang menjajakan tahu bulat di wilayah timur Bandung, seperti Rancaekek dan Cileunyi. Total ia menggunakan 30 mobil yang tersebar di wilayah Bogor, Semarang, Solo, Yogyakarta, serta Wonosobo. “Enggak masuk Jakarta karena banyak macet di jalan,” ujar Soleh, yang berasal dari Ciamis, Jawa Barat.

Ketika merintis usaha itu sekitar lima tahun lalu di Bandung, penjualan tahu bulat keliling dengan mobil masih sepi. Setahun belakangan, berbagai kelompok penjual tahu bulat semakin marak berkeliling di penjuru Bandung. “Harga sewa mobil Rp 80 ribu per hari, itu khusus untuk dagang tahu,” tuturnya.

Penjual tahu bulat keliling punya ciri khas memakai mobil bak terbuka yang beratapkan terpal plastik. Seorang menjadi sopir mobil, sementara seorang lagi melayani pembeli sambil menggoreng tahu bulat di atas bak mobil.

Untuk menarik minat pembeli, penjual memasang pelantang suara di atas kap mobilnya. Bunyinya kadang hasil rekaman nyanyian tentang tahu bulat atau suara penjualnya yang menjajakan sambil berkeliling. Lagu sederhana berlirik bahasa Sunda itu juga populer di media sosial.

Seorang penjual tahu bulat bermobil, Suryana, mengatakan sehari rata-rata mereka menjual 2.000 tahu. Harga tahu standar Rp 500 per buah, dan tahu jumbo Rp 2.000 per tiga buah. Hasil penjualan tahu bulat membuat Suryana bertahan dengan pekerjaannya selama empat tahun. “Pembeli tetap ramai, apalagi setelah ada game tahu bulat,” ujarnya.

ANWAR SISWADI

Berita terkait

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

7 hari lalu

Keunikan Stadion Siliwangi, Lokasi Konser Sheila on 7 di Bandung, Pernah jadi Markas Tim Sepak Bola Militer Belanda

Di Bandung, Sheila on 7 akan mangung di Stadion Siliwangi. Awalnya stadion itu bernama lapangan SPARTA, markas tim sepak bola militer Hindia Belanda.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

17 hari lalu

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita di Apartemen Jardin Bandung yang Kabur ke Jakarta

Seorang wanita ditemukan tewas di Apartemen Jardin, Kota Bandung, diduga dibunuh pelanggannya

Baca Selengkapnya

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

21 hari lalu

Rekomendasi 5 Tempat Wisata Air di Bandung untuk Menghabiskan Waktu Libur Lebaran

Salah satu aktivitas rekreasi yang bisa dilakukan bersama dengan keluarga ketika masa libur lebaranadalah berenang.

Baca Selengkapnya

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

26 hari lalu

Penumpang Terminal Leuwipanjang Bandung Naik 20 Persen Selama Arus Mudik Lebaran

Kepala Terminal Leuwipanjang Kota Bdung Asep Hidayat mengatakan, kenaikan jumlah penumpang di arus mudik Lebaran terpantau sejak H-7.

Baca Selengkapnya

Lion Air Group Gandeng 16 Perguruan Tinggi untuk Perkuat Ekosistem Penerbangan

43 hari lalu

Lion Air Group Gandeng 16 Perguruan Tinggi untuk Perkuat Ekosistem Penerbangan

Maskapai penerbangan Lion Air Group menggandeng 16 perguruan tinggi di Indonesia untuk memperkuat ekosistem penerbangan.

Baca Selengkapnya

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

52 hari lalu

Monyet Ekor Panjang Berkeliaran di Bandung, Pakar ITB: Akibat Habitat Rusak dan Perburuan

Pakar ITB menengarai kemunculan monyet ekor panjang di Bandung akibat kerusakan habitat asli. Populasi mamalia itu juga tergerus karena perburuan.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

4 Maret 2024

Serba-serbi Monyet Ekor Panjang, Mengapa Bertindak Agresif ke Manusia?

Macaca Fascicularis atau di Indonesia lebih dikenal monyet ekor panjang kerap bertindak agresif pada manusia, apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

3 Maret 2024

Kawanan Monyet Ekor Panjang Masuk Pemukiman Warga Kota Bandung, Pertanda Apa?

Monyet turun gunung, termasuk monyet ekor panjang ini disebut-sebut menjadi pertanda akan terjadi suatu peristiwa, apa itu?

Baca Selengkapnya

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

29 Februari 2024

4 Dugaan Sebab Monyet Berkeliaran di Kota Bandung Beberapa Hari Ini

Sekelompok monyet ekor panjang berkeliaran di atap-atap rumah warga di Kota Bandung beberapa hari belakangan. Tanda bencana alam?

Baca Selengkapnya

Ketua KPPS di Kota Bandung Meninggal Usai Pemilu, Diduga Kelelahan

17 Februari 2024

Ketua KPPS di Kota Bandung Meninggal Usai Pemilu, Diduga Kelelahan

Selama pemilu, ada 345 orang petugas, termasuk KPPS yang terlibat proses pemilu mendapat pelayanan kesehatan selama pemilu berlangsung.

Baca Selengkapnya