Menteri Jonan: Arus Balik Gelombang Kedua Jumat-Sabtu Depan  

Reporter

Senin, 11 Juli 2016 12:48 WIB

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan dan Kapolri Jenderal Badrodin Haiti tinjau langsung arus mudik di Pelabuhan Merak Banten. TEMPO/Darma Wijaya

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan Ignasius Jonan memperkirakan arus balik akan terjadi dalam dua gelombang. Gelombang kedua diprediksi terjadi pada Jumat dan Sabtu pekan depan.

"Nanti gelombang kedua kami perkirakan Jumat dan Sabtu depan," kata Jonan seusai menghadiri silaturahmi Idul Fitri di Istana Negara, Senin, 11 Juli 2016.

Jonan mengatakan gelombang kedua arus balik terjadi karena masih adanya masa libur anak sekolah hingga 17 Juli. Mereka akan kembali masuk sekolah pada Senin, 18 Juli. Meski gelombang kedua arus balik diperkirakan terjadi pada Jumat hingga Sabtu, Jonan berharap arus balik bisa merata di semua hari supaya tidak ada kemacetan.

Adapun arus balik gelombang pertama terjadi mulai Jumat lalu. "Arus balik sekarang ini, yang dimulai dari Jumat sampai Senin subuh, saya kira gelombang pertama," Jonan berujar.

Jonan menambahkan, secara prinsip, tidak ada kendala utama yang dihadapi dalam menangani arus mudik dan arus balik. Namun, jika traffic pemudik penuh, kasus delay atau macet pasti terjadi.

Jonan menyebutkan, pekerjaan rumah dalam arus mudik dan balik adalah pembuatan jalan-jalan baru, seperti pembangunan Jalan Tol Trans-Jawa dan Trans-Sumatera. Pemerintah menargetkan tahun depan Trans-Jawa bisa selesai sampai Semarang. "Kalau sudah sampai Semarang, kemacetan di jalan tol bisa berkurang," ujarnya.

Pekerjaan rumah lain adalah meningkatkan kapasitas bandara, terminal, stasiun, dan kereta api. "Karena permintaannya tumbuh, kapasitasnya harus tumbuh," kata Jonan.

AMIRULLAH

Berita terkait

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

5 jam lalu

Bandara Adi Soemarmo Solo Turun Status dari Bandara Internasional Jadi Bandara Domestik, Ini Profilnya

Kemenhub tetapkan Bandara Adi Soemarmo turun status dari bandara internasional menjadi bandara domestik. Ini kekhawatiran Sandiaga Uno,

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

6 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

3 hari lalu

Ini 17 Bandara Internasional dan 17 Bandar Udara yang Turun Status

Kementerian Perhubungan memutuskan hanya ada 17 bandar udara yang berstatus bandara internasional dari semula 34 buah.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

5 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

11 hari lalu

Kemenhub Imbau Masyarakat Tinggalkan Travel Gelap, Ini 5 Dampak Buruk Menggunakannya

Hindari risiko fatal dengan travel gelap. Ketahui dampak buruknya, termasuk kecelakaan, asuransi, dan tarif tak jelas.

Baca Selengkapnya

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

15 hari lalu

Dirjen Hubud Apresiasi Kinerja Karyawan AirNav

Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (LPPNPI) atau AirNav Indonesia, menerima kunjungan kerja Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan, Maria Kristi Endah Murni.

Baca Selengkapnya

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

15 hari lalu

Arus Balik: Jumlah Penumpang Kereta hingga Angka Kecelakaan Turun

Setelah Lebaran 2024, gelombang arus balik memulai perjalanan banyak orang kembali ke perantauan

Baca Selengkapnya

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

17 hari lalu

Kemenhub Berangkatkan Peserta Arus Balik Gratis dengan 160 Bus

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) memberangkatkan peserta arus balik gratis Lebaran 2024 dengan 160 bus.

Baca Selengkapnya

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

18 hari lalu

Terminal Tirtonadi Solo Mulai Kirim Sepeda Motor Peserta Mudik Gratis Lebaran 2024 Kembali ke Perantauan

Loading pengiriman sepeda motor, masuk ke truk, dan diberangkatkan sekitar pukul 14.00 menuju ke Terminal Pulo Gadung.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Siapkan 3 Armada Kapal Rute Panjang-Ciwandan untuk Arus Balik Lebaran

19 hari lalu

Kemenhub Siapkan 3 Armada Kapal Rute Panjang-Ciwandan untuk Arus Balik Lebaran

Kapal tersebut diperuntukkan bagi kendaraan sepeda motor dan mobil kecil. Sedangkan selama arus balik, truk 3 sumbu untuk sementara tak diperbolehkan.

Baca Selengkapnya