Agar Bank Mau Turunkan Bunga, Begini Caranya

Reporter

Kamis, 24 Maret 2016 14:20 WIB

Seorang teller menghitung uang di salah satu bank swasta, di Jakarta, Senin (23/11). Nilai tukar rupiah terhadap dolar AS di pasar spot antar bank di Jakarta menguat 30 poin atau 0,32 persen ke level 9.475. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia Tbk Sunarso mengatakan suku bunga perbankan Indonesia masih tinggi. Dia menilai, perlu sinergi perbankan dan institusi keuangan lainnya untuk menurunkan suku bunga.

"Enggak bisa satu sisi disuruh turun, tapi yang lain punya target sendiri-sendiri," kata Sunarso saat ditemui seusai diskusi Sinergi Perbankan dan Jasa Keuangan Indonesia Pasca-MEA di Hotel Aryaduta, Jakarta Pusat, Kamis, 24 Maret 2016.

Menurut Sunarso, faktor yang menentukan suku bunga kredit adalah cost of fund, operational cost, dan credit risk, yang mempengaruhi nett performing loan atau cost of credit. "Cost of fund dan credit risk itu yang kami ajak ramai-ramai. Bukan kartel, tapi dalam rangka kesepakatan yang baik untuk menekan suku bunga," ujarnya.

Baca juga: Di Balik Ribut-ribut Sudirman Said Versus Rizal Ramli

Sunarso berujar, BRI akan mengajak semua perbankan dan institusi keuangan lainnya, yang terkait dengan pembentukan harga bunga kredit, menurunkan suku bunganya. "Tanpa rugi, tanpa harus mengorbankan. Tapi (untuk) hal-hal yang harus diefisienkan, ya kami efisienkan."

Efisiensi tersebut, menurut Sunarso, dapat dilakukan dengan menekan biaya operasional. Selain itu, penggunaan teknologi untuk merespons kebutuhan pembukaan jaringan yang luas dapat menurunkan biaya operasional. "Dan akhirnya menurunkan suku bunga kredit," tuturnya.

Menurut Sunarso, BRI telah menyiapkan diri, baik dalam hal teknologi, model bisnis, maupun proses bisnis, untuk menuju ke tingkat efisiensi tertentu. "Sehingga suku bunga kredit single digit bukan sesuatu yang tidak mungkin. Tinggal masalah waktu saja," katanya.

Saat ini, kata Sunarso, BRI tengah menggodog cara menurunkan suku bunga kredit ke single digit. "Apakah sendiri-sendiri atau bersama-sama secara masif? Apakah secara drastis atau gradual? Kalau gradual, butuh waktu berapa lama?"




ANGELINA ANJAR SAWITRI

Berita terkait

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

1 jam lalu

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.

Baca Selengkapnya

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

8 hari lalu

Meski Sama-sama Entitas Perbankan Ketahui 6 Perbedaan BPR dan Bank Umum

Bank perkreditan rakyat (BPR) dan bank umum merupakan dua entitas keuangan yang memberikan layanan perbankan. Apa perbedan keduanya?

Baca Selengkapnya

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

9 hari lalu

OJK Cabut Izin Usaha 10 BPR hingga April 2024, Ini Sebabnya

Dalam empat bulan di 2024 ada 10 bank perkreditan rakyat (BPR) yang bangkrut dan dicabut izin usahanya oleh Otoritas Jasa Keuangan atau OJK.

Baca Selengkapnya

Bank Islam Terbesar di Abu Dhabi Dikabarkan Incar Saham BRI di BSI, Ini Profilnya

11 hari lalu

Bank Islam Terbesar di Abu Dhabi Dikabarkan Incar Saham BRI di BSI, Ini Profilnya

Bank Islam terbesar di Abu Dhabi ADIB dikabarkan sedang dalam pembicaraan untuk membeli saham minoritas senilai sekitar $1,1 miliar di BSI.

Baca Selengkapnya

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

12 hari lalu

15 Perusahaan Terbaik untuk Kembangkan Karier Versi LinkedIn, Banyak di Sektor Keuangan

Jaringan profesional LinkedIn merilis daftar Top Companies 2024 edisi ketiga untuk Indonesia.

Baca Selengkapnya

Keripik Tempe Rohani Sukses Kembangkan Usaha Berkat Pinjaman BRI

12 hari lalu

Keripik Tempe Rohani Sukses Kembangkan Usaha Berkat Pinjaman BRI

Strategi yang dilakukan ada di peningkatan pelayanan, mempertahankan kualitas produk, dan juga melakukan inovasi

Baca Selengkapnya

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

12 hari lalu

Jadi Nasabah KUR BRI Sejak Tahun 2000, Sate Klathak Pak Pong Ramai Diminati

Di akhir pekan dan di hari libur panjang dapat menyembelih 40-50 ekor kambing sehari dengan omzet sekitar Rp35-50 juta per bulan.

Baca Selengkapnya

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

19 hari lalu

Bank Indonesia Sebut 176 Ribu Orang Tukarkan Uang Baru Menjelang Idul Fitri

Bank Indonesia (BI) mencatat total penukaran uang baru mencapai Rp 1,13 triliun per 3 April 2024 atau H-7 Lebaran.

Baca Selengkapnya

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

22 hari lalu

Bank BJB Buka Layanan Operasional Terbatas dan Weekend Banking selama Libur Lebaran

Selama periode libur Hari Raya Idul Fitri, Bank BJB tetap membuka beberapa jaringan kantor melalui kegiatan operasional terbatas dan layanan weekend banking.

Baca Selengkapnya

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

24 hari lalu

Terkini: Tol Bocimi Ambrol Penanganan Permanen Setelah Lebaran, Anggota DPR Usul Jasa Marga Buat Rest Area Fungsional

Ruas jalan Tol Bogor-Ciawi-Sukabumi atau Tol Bocimi mengalami longsor, diduga karena intensitas hujan deras pada Rabu malam

Baca Selengkapnya