BPS: Nilai Ekspor November Turun 7,91 Persen  

Reporter

Selasa, 15 Desember 2015 17:17 WIB

TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Pusat Statistik mencatat nilai ekspor Indonesia pada November 2015 mencapai US$ 11,16 miliar atau turun 17,58 persen dibanding pada Oktober. "Penurunan ekspor disebabkan oleh menurunnya ekspor nonmigas, berbeda dengan ekspor migas yang meningkat," kata Kepala BPS Suryamin di kantor BPS Jakarta, Selasa, 15 Desember 2015.

Suryamin menjelaskan, nilai ekspor nonmigas turun 10,81 persen dari US$ 10.742 juta menjadi US$ 9.581,5 juta. Sebaliknya, nilai ekspor migas meningkat karena peningkatan ekspor minyak mentah 41,85 persen, menjadi US$ 568,1 juta, dan naiknya ekspor gas 5,06 persen menjadi US$ 928,1 juta. "Volume ekspor migas untuk minyak mentah naik 42,84 persen dan gas naik 4,53 persen," katanya.

Meskipun nilai ekspor nonmigas turun, kata Suryamin, ada beberapa komoditas yang mengalami peningkatan, seperti alas kaki, sebesar US$ 433 juta. "Alas kaki ini unik, bisa jadi potensi ekspor Indonesia ke depan, termasuk stabil ekspor ke Amerika."

Tidak hanya sektor nonmigas yang turun, menurut Suryamin, ekspor produk pertambangan dan pertanian juga turun dibanding tahun lalu. Sektor pertambangan turun 14,98 persen dan pertanian turun 1,41 persen.

Dilihat dari kontribusi ekspor sepanjang Januari-November 2015, kontribusi ekspor nonmigas produk industri pengolahan adalah 70,89 persen, ekspor produk pertanian 3,75 persen, dan kontribusi ekspor migas 12,53 persen.

Suryamin menjelaskan bahwa penurunan nilai ekspor ini belum tentu menjadi titik terendah ekspor tahun ini. Penurunan ini juga dipengaruhi komoditas global yang belum tentu baik. "Masih banyak komoditas yang bisa digenjot ekspornya, tapi memang gambaran dunia ekonomi memang belum baik," katanya.

ARKHELAUS W

Berita terkait

Neraca Perdagangan Kita Surplus 47 Bulan Berturut-turut, Apa Penyebabnya?

6 hari lalu

Neraca Perdagangan Kita Surplus 47 Bulan Berturut-turut, Apa Penyebabnya?

Indonesia memperpanjang rekor surplus neraca perdagangan dalam 47 bulan terakhir pada Maret 2024

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

6 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

Impor Maret 2024 Turun 2,6 Persen, Impor Bahan Baku Turun tapi Barang Konsumsi Naik

7 hari lalu

Impor Maret 2024 Turun 2,6 Persen, Impor Bahan Baku Turun tapi Barang Konsumsi Naik

BPS mencatat impor pada Maret 2024 turun 2,6 persen secara bulanan. Impor bahan baku dan bahan penolong turun, tapi barang konsumsi naik.

Baca Selengkapnya

Ekspor Maret 2024 Naik 16,4 Persen tapi Tetap Anjlok Dibanding Tahun Lalu

7 hari lalu

Ekspor Maret 2024 Naik 16,4 Persen tapi Tetap Anjlok Dibanding Tahun Lalu

BPS mencatat nilai ekspor Indonesia pada Maret 2024 naik 16,40 persen dibanding Februari 2024. Namun anjlok 4 persen dibanding Maret 2023.

Baca Selengkapnya

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

7 hari lalu

BPS: Impor Beras pada Maret 2024 Melonjak 29 Persen

Badan Pusat Statistik atau BPS mengungkapkan terjadi lonjakan impor serealia pada Maret 2024. BPS mencatat impor beras naik 2,29 persen. Sedangkan impor gandum naik 24,54 persen.

Baca Selengkapnya

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

7 hari lalu

BPS Sebut Iran dan Israel Bukan Mitra Utama Dagang RI: Dampak Konflik Tak Signifikan

BPS menilai dampak konflik geopolitik antara Iran dan Israel tak berdampak signifikan terhadap perdangan Indonesia. Begini penjelasan lengkapnya.

Baca Selengkapnya

Surplus Perdagangan Maret Tembus USD 4,47 Miliar, Ditopang Ekspor Logam Dasar dan Sawit

7 hari lalu

Surplus Perdagangan Maret Tembus USD 4,47 Miliar, Ditopang Ekspor Logam Dasar dan Sawit

Surplus perdagangan Indonesia pada Maret 2024 tembus US$ 4,47 miliar. Surplus 47 bulan berturut-turut.

Baca Selengkapnya

Timur Tengah Memanas, BPS Beberkan Sejumlah Komoditas yang Harganya Melonjak

7 hari lalu

Timur Tengah Memanas, BPS Beberkan Sejumlah Komoditas yang Harganya Melonjak

Badan Pusat Statistik atau BPS membeberkan lonjakan harga komoditas akibat memanasnya tekanan geopolitik di Timur Tengah.

Baca Selengkapnya

Indonesia-Tunisia Gelar Intersesi ke-6, Bahas Peningkatan Perdagangan Bilateral

8 hari lalu

Indonesia-Tunisia Gelar Intersesi ke-6, Bahas Peningkatan Perdagangan Bilateral

Delegasi Indonesia dan Tunisia membahas perjanjian perdagangan bilateral di Tangerang. Indonesia banyak mengekspor sawit dan mengimpor kurma.

Baca Selengkapnya

Penerbangan Internasional di Bandara Sultan Hasanuddin Airport Makassar Meningkat 8,29 Persen

25 hari lalu

Penerbangan Internasional di Bandara Sultan Hasanuddin Airport Makassar Meningkat 8,29 Persen

Aktivitas penerbangan internasional yang datang, berangkat, dan transit di Bandara Sultan Hasanuddin Airport Makassar pada Februari 2024 meningkat.

Baca Selengkapnya