Hiswana: Pembatasan Penjualan Picu Kelangkaan BBM  

Senin, 25 Agustus 2014 06:39 WIB

Antrean panjang terlihat dari warga yang mengantre menggunakan jerigen di SPBU di kawasan Kosambi, Tangerang, (26/8). Antrian tersebut disebabkan tertundanya pengiriman pasokan BBM sejak dua hari. TEMPO/Marifka Wahyu Hidayat

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Dewan Pimpinan Daerah Himpunan Wiraswasta Nasional Minyak dan Gas (Hiswana Migas) wilayah DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten, Juan Tarigan, menyatakan kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) jenis Premium dan solar di beberapa daerah disebabkan oleh pembatasan penjualan oleh pemerintah. "Ini efek dari pembatasan penjualan oleh pemerintah. Masalah distribusi tidak dominan," ujarnya saat dihubungi Tempo, Ahad, 24 Agustus 2014. (Baca: Istri Wakil Wali Kota Antre Bensin Eceran di Tegal)

Sepanjang akhir pekan lalu, antrean panjang kendaraan yang akan mengisi Premium maupun solar terlihat di berbagai stasiun pengisian bahan bakar umum di Cirebon, Subang, Kuningan, dan Tegal. Antrean panjang itu terlihat sejak pagi hingga malam, mulai Kamis, 21 Agustus 2014. Karena stok Premium dan solar sempat kosong sama sekali, SPBU akhirnya hanya menjual Pertamax, dan antrean pun terurai. (Baca: Dibatasi, Jero Wacik Bantah BBM Langka)

Namun, menurut Juan, setelah pasokan Premium dan solar datang lagi, antrean kendaraan kembali terjadi. Pasokan yang tak sebanyak biasanya itu pun segera ludes diserbu pengendara.

Juan menyarankan masyarakat sebaiknya mulai beralih menggunakan BBM nonsubsidi, seperti Pertamax, Pertamax Plus, dan Pertamina Dex (solar nonsubsidi). "Masyarakat mampu non-angkutan umum bisalah beralih ke jenis lainnya. Paling tidak dapat menghindari antrean panjang di SPBU," ujarnya. (Baca: BPH Migas: Kuota BBM Subsidi Tak Bisa Ditambah)

Kendati berbagai daerah sudah mulai mengalami kelangkaan BBM bersubsidi, Juan memastikan bahwa stok BBM untuk Jakarta dan sekitarnya sejauh ini masih aman. "Stok untuk Premium dan solar memang masih aman sejauh ini di Jakarta. Kalau masyarakat tidak mau mengantre, ya, beli saja yang nonsubsidi," ujarnya.

AMOS SIMANUNGKALIT

TERPOPULER:

Jokowi Kalah Rapi Ketimbang Paspampres
Unimog Milik Massa Prabowo Harganya Rp 1-2 Miliar
Begini Spesifikasi Calon Tunggangan Jokowi
Partai Pro-Prabowo Mulai 'Bergerilya' Pekan Depan

Berita terkait

BPH Migas: Ketahanan Stok BBM Selama Periode Posko Ramadan dan Idul Fitri 2024 Aman

29 hari lalu

BPH Migas: Ketahanan Stok BBM Selama Periode Posko Ramadan dan Idul Fitri 2024 Aman

BPH Migas menyebut ketahanan stok BBM (gasoline, kerosine, avtur) selama periode Ramadan dan Idul Fitri 2024 dalam kondisi aman.

Baca Selengkapnya

Revisi Perpres 191 Segera Rampung, BBM Subsidi Hanya untuk Kendaraan Pengangkut Bahan Pokok dan Angkutan Umum

53 hari lalu

Revisi Perpres 191 Segera Rampung, BBM Subsidi Hanya untuk Kendaraan Pengangkut Bahan Pokok dan Angkutan Umum

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif mengatakan jika revisi Perpres 191 rampung, hanya jenis kendaraan tertentu yang boleh menggunakan BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Soal Revisi Perpres Pembatasan Pembelian Pertalite, BPH Migas: Kita Tunggu

53 hari lalu

Soal Revisi Perpres Pembatasan Pembelian Pertalite, BPH Migas: Kita Tunggu

Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Saleh Abdurrahman mengaku belum tahu kapan revisi Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 191 Tahun 2014 akan terbit.

Baca Selengkapnya

BPH Migas Revisi Aturan Sub Penyalur BBM Subsidi

26 Februari 2024

BPH Migas Revisi Aturan Sub Penyalur BBM Subsidi

Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi atau BPH Migas tengah merevisi aturan penyaluran BBM subsidi.

Baca Selengkapnya

Kilang Balikpapan Mau Perawatan Besar, BPH Migas Minta Kilang Cilacap Siap Backup

11 Februari 2024

Kilang Balikpapan Mau Perawatan Besar, BPH Migas Minta Kilang Cilacap Siap Backup

BPH Migas meminta Pertamina menyiapkan Kilang Cilacap mem-back-up pasokan BBM di tengah rencana shut down Kilang Balikpapan.

Baca Selengkapnya

Ramadan dan Idul Fitri, BPH Migas Minta Badan Usaha Jaga Stok BBM Termasuk Avtur

28 Januari 2024

Ramadan dan Idul Fitri, BPH Migas Minta Badan Usaha Jaga Stok BBM Termasuk Avtur

Jelang Ramadan dan Idul Fitri, BPH Migas imbau badan usaha jaga stok BBM jenis Avtur atau Jet A-1.

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Realisasikan BBM Satu Harga sebanyak 512 Titik hingga 2023

15 Januari 2024

Kementerian ESDM Realisasikan BBM Satu Harga sebanyak 512 Titik hingga 2023

Kementerian ESDM masih punya pekerjaan rumah alias PR untuk merealisasikan bahan bakar minyak atau BBM satu harga.

Baca Selengkapnya

Kepala BPH Migas: Pasokan Energi Aman Menjelang Pencoblosan Pemilu 2024

13 Januari 2024

Kepala BPH Migas: Pasokan Energi Aman Menjelang Pencoblosan Pemilu 2024

BPH Migas memastikan pasokan energi yakni BBM dan LPG dalam kondisi aman menjelang pencoblosan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Kepala BPH Migas: Penyaluran BBM Selama Nataru 2023 Aman Meski Ada Bencana Alam

9 Januari 2024

Kepala BPH Migas: Penyaluran BBM Selama Nataru 2023 Aman Meski Ada Bencana Alam

Laporan Kepala BPH Migas terkait evaluasi pelaksanaan dan penutupan Posko Nataru 2023/2024 dalam sektor BBM.

Baca Selengkapnya

BPH Migas Sebut Stok LPG Selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 Aman, Naik Dibandingkan Nataru Sebelumnya

9 Januari 2024

BPH Migas Sebut Stok LPG Selama Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 Aman, Naik Dibandingkan Nataru Sebelumnya

Laporan BPH Migas terkait pelaksanaan penyaluran dan pemantauan stok LPG saat periode Nataru 2023/2024.

Baca Selengkapnya