Perajin Tempe di Malang Tergoda Kacang Lupin

Reporter

Minggu, 26 Januari 2014 04:41 WIB

Pekerja menyaring sari kedelai dalam proses pembuatan tahu di Kramatwatu, Serang, Banten (24/8). Para perajin tahu tempe mempertanyakan perlindungan Harga Kedelai sebab penguatan dolar AS saat ini telah melambungkan harga kedelai dan mengancam banyak perajin gulung tikar. ANTARA/Asep Fathulrahman

TEMPO.CO, Malang--Perajin tempe di Malang mencari alternatif pengganti kacang kedelai sebagai bahan baku tempe. Setelah harga kedelai terus meroket tak terkendali. Kacang lupin merupakan tanaman kacang-kacangan dari Australia untuk mengurangi ketergantungan kedelai Amerika.

"Ada sejumlah perajin mencoba membuat tempe dari kacang lupin," kata Ketua Primer Koperasi Tahu dan Tempe Indonesia (Primkopti), Bangkit Usaha Kota Malang, Chamdani, Sabtu 25 Januari 2014. Kedutaan Besar Australia secara besar-besaran mendekati perajin tahu dan tempe. Mereka menyediakan berbagai fasilitas agar para perajin untuk beralih menggunakan kacang lupin.

Upaya mendorong kacang lupin sebagai bahan baku alternatif tempe dimulai sejak 1980-an. Namun, karena bulir kacang dianggap terlalu besar tak banyak perajin yang tertarik. Apalagi, saat itu harga kedelai masih stabil. Kini, bulir lebih kecil dan dikirim dalam kondisi kulit bersih dan siap diolah menjadi tempe.

Kini, setelah harga kedelai meroket para perajin kembali menoleh kacang yang banyak dihasilkan petani Australia. Sejumlah usaha kemitraan dengan perajin tempe dan tahu dilakukan bersama dengan pemerintah Australia. "Australia membangun pasar kacang lupin di Indonesia," katanya.

Menurutnya kacang lupin tak berbeda dengan kacang kedelai. Bahkan kandungan protein lebih tinggi sedangkan kandungan lemak lebih rendah. Sehingga kacang lupin lebih sehat. Namun cita rasa kacang lupin sedikit lebih asam sehingga kurang menarik. Selain itu, kadar asam yang lebih tinggi menyebabkan tempe yang dihasilkan menjadi lengket.

Sedangkan tekstur kacang lupin sama dengan kacang kedelai sehingga cocok menggantikan kedelai. Sedangkan dari sisi warna tempe kacang Lupin lebih kuning dan menarik. Beberapa uji coba para perajin mencoba menjadikan kacang lupin sebagai bahan campuran kacang kedelai. Sehingga, kini perajin masih mengembangkan ukuran dan komposisi pengolahan tempe berbahan campuran kacang lupin dengan kedelai yang pas.

"Butuh komposisi yang tepat," katanya. Namun, sejauh ini belum menemukan komposisi yang tepat sehingga para perajin belum berganti menggunakan kacang lupin. Tanaman Lupin hanya tumbuh dalam skala besar di Australia Barat. Meskipun dapat diproduksi dalam jumlah besar namun belum bisa menggantikan semua kedelai impor.

EKO WIDIANTO

Baca juga:

Wawancara Dave Morin: Bakrie Tak Memiliki Path

Rute Internasional yang Ditembus Citilink

Alasan CEO Path Terima Investasi Bakrie

Kena Banjir? Ini Daftar Tarif Premi Asuransinya

Berita terkait

Ketahui 4 Manfaat dari Unsur Isoflavon dalam Kedelai

20 Januari 2023

Ketahui 4 Manfaat dari Unsur Isoflavon dalam Kedelai

Dikutip dari Healthline, kacang kedelai mengandung banyak nutrisi seperti protein, serta, karbohidrat, lemak, serta vitamin dan mineral.

Baca Selengkapnya

Kedelai Impor vs Kedelai Lokal, Mana yang Terbaik Buat Tahu dan Tempe?

19 Januari 2023

Kedelai Impor vs Kedelai Lokal, Mana yang Terbaik Buat Tahu dan Tempe?

Menurut Ketua Umum Gakoptindo, Aip Syarifuddin, kedelai lokal sebenarnya bisa untuk produksi tahu dan tempe, dan kualitasnya tidak kalah kedelai impor

Baca Selengkapnya

Tidak Hanya Tahu dan Tempe, Berikut Makanan Berbahan Utama Kedelai

19 Januari 2023

Tidak Hanya Tahu dan Tempe, Berikut Makanan Berbahan Utama Kedelai

Kedelai termasuk sumber protein yang berasal dari spesies kacang-kacangan dari Asia Timur.

Baca Selengkapnya

Indonesia Masih Bergantung Impor Kedelai Dari Amerika, Ini Penyebabnya

12 Januari 2023

Indonesia Masih Bergantung Impor Kedelai Dari Amerika, Ini Penyebabnya

Indonesia masih sangat bergantung dengan kedelai impor dari Amerika sebab produksi dari dalam negeri masih sangat kurang

Baca Selengkapnya

Harga Telur Meroket, Apa Sumber Protein Selain Telur?

11 Juni 2022

Harga Telur Meroket, Apa Sumber Protein Selain Telur?

Harga telur terus naik, bagaimana memenuhi kecukupan protein selain dari telur? 5 Jenis makanan ini puny akandungan protein tinggi pula.

Baca Selengkapnya

Tempe di Sejumlah Pasar di Tangerang Ludes dalam 3 Jam

24 Februari 2022

Tempe di Sejumlah Pasar di Tangerang Ludes dalam 3 Jam

Meski harga naik dan ukuran tempe diperkecil, para pembeli saling berebut dan memborongnya di lapak Samsudin di Pasar Kemis Baru, Tangerang.

Baca Selengkapnya

Produsen Sempat Mogok, Harga Tahu dan Tempe di Pasar Slipi Normal

24 Februari 2022

Produsen Sempat Mogok, Harga Tahu dan Tempe di Pasar Slipi Normal

Sejumlah pedagang tahu dan tempe di Pasar Slipi, Palmerah, Jakarta Barat tidak menaikkan harga jual meski produsen sempat mogok produksi

Baca Selengkapnya

Harga Kedelai Semakin Tinggi, Produsen Tahu Tempe di Depok Kompak Mogok 3 Hari

21 Februari 2022

Harga Kedelai Semakin Tinggi, Produsen Tahu Tempe di Depok Kompak Mogok 3 Hari

Produsen tahu tempe di Depok ikut mogok kerja karena harga kedelai impor yang naik.

Baca Selengkapnya

Top 3 Metro: Produsen Tahu dan Tempe Mogok 3 Hari, Anies Teken Perda APBD DKI

21 Februari 2022

Top 3 Metro: Produsen Tahu dan Tempe Mogok 3 Hari, Anies Teken Perda APBD DKI

Produsen tahu dan tempe Jabodetabek mulai hari ini mogok produksi selama 3 hari menuntut pemerintah subsidi harga kedelai impor.

Baca Selengkapnya

Mogok Produksi Tiga Hari, Paguyuban Sweeping Produsen Tahu dan Tempe

21 Februari 2022

Mogok Produksi Tiga Hari, Paguyuban Sweeping Produsen Tahu dan Tempe

Para produsen tempe sweeping pengrajin yang masih membuat tahu dan tempe menjelang mogok produksi untuk memprotes kenaikan harga kedelai.

Baca Selengkapnya