Elektrifikasi Rel KA Pakai Dana Pinjaman Jepang  

Rabu, 10 Oktober 2012 19:15 WIB

Sejumlah petugas melakukan pemeriksaan sebelum melakukan evakuasi gerbong KRL Commuter Line Jurusan Bogor-Jakarta Kota yang anjlok dan menabrak pembatas rel di Stasiun Cilebut, Bogor, Jabar, (4/10). ANTARA/Jafkhairi

TEMPO.CO, Jakarta - Kementerian Perhubungan menyatakan akan menyelesaikan proyek "Railway Electrification and Double-Double Tracking (DDT) of Java Main Line" paket B1 Bekasi- Cikarang dalam waktu 45 bulan. "Menelan dana Rp 2,6 triliun dan dipinjamkan pemerintah Jepang melalui Japan International Cooperation Agency (JICA)," kata Direktur Jenderal Perkeretaapian Tundjung Inderawan melalui keterangan resminya, Rabu, 10 Oktober 2012.

Usai penandatangan kontrak antara Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan dan Mitsubishi Sumitomo Joint Operation di Kementerian Perhubungan, Tundjung mengatakan bahwa pembangunan tersebut diharapkan selesai pada 2016.

Tundjung juga berharap kelak angkutan barang di jalan raya bisa dialihkan dengan menggunakan kereta api. Ia menjelaskan, pembangunan elektrifikasi itu masuk dalam rangkaian pembangunan DDT lintasan Manggarai-Cikarang.

Lintasan tersebut, kata Tundjung, bertujuan untuk memisahkan pengoperasian kereta utama jarak jauh dari Jawa Barat, Jawa Tengah, serta Jawa Timur ke Jakarta dan sebaliknya, dengan KRL Commuter Line Jabodetabek. Program itu terbagi dalam Paket A1, Paket A2, Paket B1 serta Paket B2. Paket A1 meliputi modernisasi Stasiun Manggarai dan pekerjaan jalur jarak jauh menuju Matraman.

Paket A2 mencakup modernisasi Stasiun Jatinegara dan pembangunan Stasiun Matraman. Kementerian pun akan melakukan elektrifikasi sepanjang 17 kilometer untuk lintas Bekasi-Cikarang dalam Paket B1. Untuk Paket B2 akan dilakukan pembangunan DDT Jatinegara-Bekasi.

Tundjung mengungkapkan, selain membangun DDT Manggarai-Cikarang, Kementerian juga sedang menyelesaikan Double Track (DT) lintas utara. "Pengerjaannya sudah 40 persen dan ditargetkan selesai pada 2013," ujar Tundjung. Ia mengatakan, lintas hingga Semarang direncanakan selesai sebelum musim mudik Lebaran tahun depan.

MARIA YUNIAR

Berita terkait

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

38 menit lalu

Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Selesai Akhir Tahun Ini

Proyek peningkatan dan pengembangan Stasiun Tanah Abang ditargetkan rampung pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

3 hari lalu

KA Lodaya Kini Gunakan Kereta Stainless Steel New Generation

PT KAI Daop 2 Bandung mengoperasikan KA Lodaya relasi Bandung-Solo Balapan dengan Kereta Eksekutif dan Kereta Ekonomi Stainless Steel New Generation.

Baca Selengkapnya

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

4 hari lalu

Kereta Api Indonesia Angkut 15,7 Juta Ton Barang di Triwulan Pertama 2024

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI mencatat jumlah barang yang diangkut sepanjang triwulan pertama 2024 sebanyak 15.758.465 ton.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

6 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

7 hari lalu

11 Kereta Dihentikan Sementara saat Gempa Garut

Sebanyak 11 kereta diminta berhenti sementara saat gempa Garut yang terjadi pada Sabtu, 27 April 2024 pukul 23.29 WIB.

Baca Selengkapnya

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

7 hari lalu

Larangan Merokok Ganja di Stasiun, Mengenal Deutsche Bahn Perusahaan Kereta Jerman yang Mengumumkan Aturan Ini

Operator kereta di Jerman Deutsche Bahn atau DB mengumumkan melarang merokok ganja di area-area stasiun. Aturan ini berlaku mulai 1 Juni 2024

Baca Selengkapnya

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

10 hari lalu

Volume Penumpang Kereta Api di Triwulan Pertama 2024 Mencapai 11 Juta Penumpang

KAI mengoperasikan sejumlah kereta api baru, di antaranya seperti KA Argo Merbabu relasi Gambir-Semarang Tawang Bank Jateng (pp).

Baca Selengkapnya

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

10 hari lalu

5 Tips Memilih Kursi Kereta Api Jarak Jauh agar Tidak Mundur

Saat bepergian jarak jauh menggunakan kereta, ketahui beberapa tips memilih kursi kereta agar tidak mundur. Berikut ini tipsnya.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

10 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

10 hari lalu

Penelitian Tak Tuntas Sesar Gempa IKN dan Syarat TOEFL dari PT KAI di Top 3 Tekno

Selain soal sesar gempa di sekitar IKN dan syarat TOEFL untuk pelamar kerja di PT KAI, ada pula prediksi ketibaan musim kemarau di Jawa Barat.

Baca Selengkapnya