Pemerintah Akan Bebaskan Bea Masuk Komoditas Pangan

Reporter

Editor

Sabtu, 8 Januari 2011 06:43 WIB

Hatta Radjasa. TEMPO/Yosep Arkian

TEMPO Interaktif, Jakarta - Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan pemerintah berencana membebaskan bea masuk impor komoditas pangan. "Semua bea masuk komoditas pangan dinolkan untuk stabilisasi pangan pokok," kata Hatta seusai rapat ketahanan pangan di Kantor Kementerian Pertanian, Jakarta, kemarin.

Hatta berharap kebijakan tersebut berlaku efektif pekan depan. Beberapa komoditas yang bea masuknya mungkin dihapus, antara lain, tepung terigu, kedelai, dan pakan ternak. Adapun untuk gula masih akan didiskusikan. "Pemerintah masih ingin mendorong petani memacu produksi."

Menteri Keuangan Agus Martowardojo mendukung kebijakan tersebut. Dia menegaskan,
pembebasan bea masuk perlu dilakukan selama tujuannya menjaga kestabilan harga pangan. Menjaga kestabilan harga pangan itu salah satunya dengan cara menghindari biaya tinggi. Saat ini produk yang telah dibebaskan bea masuknya adalah beras. Untuk komoditas pangan lain masih menunggu usulan kementerian atau lembaga terkait.

Direktur Eksekutif Mubyarto Institute Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, Fahmi Radhi, menilai keputusan pemerintah itu terkesan reaktif dan pendek pikir. "Saat harga meningkat, yang dicari hanya jalan pintas," kata Fahmi kepada Tempo semalam.

Menurut Fahmi, kebijakan tersebut berbahaya bagi perekonomian nasional karena merugikan petani dan konsumen dalam jangka panjang. Pembebasan bea masuk itu memang akan menurunkan harga dalam jangka pendek, "Tetapi akan membuat Indonesia kecanduan impor."

Pukulan akan terasa telak saat harga pangan dunia naik. Fahmi mencontohkan, ketergantungan pada kedelai impor akan membuat produsen produk olahan kedelai terkapar saat harga di pasar internasional melonjak. Seharusnya, kata dia, pemerintah serius meningkatkan produksi. "Tambah subsidi pupuk dan bibit ke petani."

IQBAL MUHTAROM | EKA UTAMI APRILIA | AGUS SUPRIYANTO

Berita terkait

Guru Besar IPB Ungkap Keunggulan Pendekatan Metabolomik untuk Deteksi Kehalalan Pangan

3 hari lalu

Guru Besar IPB Ungkap Keunggulan Pendekatan Metabolomik untuk Deteksi Kehalalan Pangan

Metode-metode analisis pangan halal yang telah dikembangkan selama ini memiliki keterbatasan.

Baca Selengkapnya

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

14 hari lalu

Di Forum APEC, ID FOOD Ungkap Peningkatan Akses Perempuan di Sektor Pangan Melalui Digitalisasi

APEC Workshop ini diikuti oleh para delegasi negara di kawasan Asia Pacifik.

Baca Selengkapnya

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

18 hari lalu

Harga Daging dan Cabai Turun di Akhir Libur Lebaran 2024

Harga komoditas pangan seperti daging, telur, cabai, dan garam turun pada Senin, 15 April 2024.

Baca Selengkapnya

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

21 hari lalu

ID FOOD Beberkan Cadangan Pangan Pemerintah: Stok Aman selama Libur Lebaran

Holding BUMN Pangan ID FOOD memastikan ketersediaan pasokan pangan selama libur Lebaran.

Baca Selengkapnya

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

25 hari lalu

PLN dan BNI Gelar Paket Sembako Murah untuk Ojol dan Masyarakat Umum

PLN dan BNI menghadirkan 1.500 paket sembako harga murah Rp 59 ribu untuk pengemudi Ojol dan masyarakat umum.

Baca Selengkapnya

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

26 hari lalu

Menjelang Lebaran, Harga Daging dan Cabai Kian Melonjak

Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran 2024, sejumlah harga bahan pokok kian melonjak. Per 7 April 2024, Panel Harga Pangan dari Badan Pangan Nasional (Bapanas) mencatat mencatat harga daging sapi, daging ayam, cabai, bawang merah, dan bawang putih masih naik.

Baca Selengkapnya

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

29 hari lalu

Analis: Potensi Inflasi Masih Berlanjut, Nilai Tukar Rupiah Diperkirakan Makin Anjlok

Analis Ibrahim Assuaibi memprediksi nilai tukar rupiah terhadap dolar AS hari ini makin merosot menyentuh level Rp 15.910 sampai Rp 15.960.

Baca Selengkapnya

Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

31 hari lalu

Emiten Pupuk SAMF Cetak Laba Bersih Rp 420,07 M, Melejit 21 Persen

Emiten pupuk PT Saraswanti Anugerah Makmur Tbk. mencetak laba bersih tahun berjalan senilai Rp 420,07 miliar sepanjang 2023.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Kenaikan Harga Pokok, Ombudsman Minta Perpanjang Bantuan Pangan hingga Desember

37 hari lalu

Antisipasi Kenaikan Harga Pokok, Ombudsman Minta Perpanjang Bantuan Pangan hingga Desember

Ombudsman RI meminta pemerintah memperpanjang bantuan pangan hingga Desember 2024.

Baca Selengkapnya

Harga Bahan Pokok Hari Ini, Beras Premium Masih Tinggi

38 hari lalu

Harga Bahan Pokok Hari Ini, Beras Premium Masih Tinggi

Harga bahan pokok terkini, sebagian besar mengalami kenaikan, seperti beras dan cabai.

Baca Selengkapnya