Konsumsi Ikan Dalam Negri Meningkat

Reporter

Editor

Kamis, 7 Januari 2010 17:06 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Tingkat konsumsi ikan domestik rata-rata naik sebesar 5,96 persen per tahun sejak 2005. Pada 2005, konsumsi ikan sebesar 23,95 kilogram per kapita per tahun. Sedangkan pada 2009 menjadi 30,17 kilogram per kapita per tahun.

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KemenKP) menargetkan dalam lima tahun ke depan, konsumsi ikan bisa mencapai 38,67 kilogram per kapita per tahun. Target kenaikan per tahunnya diharapkan mencapai 6,29 persen.

"Untuk meningkatkan konsumsi ikan, kami akan tingkatkan promosi agar orang mau makan ikan," kata Menteri Kelautan dan Perikanan Fadel Muhammad dalam Acara Refleksi 2009 dan Outlook 2010 di kantornya, Kamis (7/1).

Menurut Fadel, konsumsi ikan di dalam negeri belum merata. Sebagian besar mengkonsumsi ikan adalah orang-orang yang tinggal di wilayah timur. Sedangkan konsumsi ikan di Jawa hanya 16 kilogram per kapita per tahun. "Padahal, harga ikan tidak mahal, tapi, hanya belum terbiasa saja," kata dia.

Konsumsi perikanan bisa dipenuhi dengan produksi perikanan yang semakin meningkat sejak 2005. Laju pertumbuhan produksi perikanan nasional sejak 2005 - 2009 mencapai 10,02 persen per tahun. Produksi perikanan meningkat pada 2009 hingga mencapai 10,65 juta ton.

Namun, Fadel mengkhawatirkan masuknya produk ikan hasil olahan dari Cina karena adanya kesepakatan perdagangan bebas mulai awal Januari. "Kekhawatiran saya produk yang sudah diolah (Indonesia), masuk ke sini lagi dengan bea masuk nol," ujarnya.

EKA UTAMI APRILIA

Berita terkait

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

14 hari lalu

Trenggono Sebut Perbankan Ogah Danai Sektor Perikanan karena Rugi Terus

Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono mengatakan bahwa sektor perikanan kurang mendapat dukungan investasi dari perbankan. Menurut dia, penyebabnya karena perbankan menghindari resiko merugi dari kegiatan investasi di sektor perikanan itu.

Baca Selengkapnya

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

15 hari lalu

Menteri KKP Ajak Investor Asing Investasi Perikanan

Kementerian Kelautan dan Perikanan atau KKP mengajak investor untuk investasi perikanan di Indonesia.

Baca Selengkapnya

DFW Desak Pemerintah Usut Dugaan Kejahatan Perikanan di Laut Arafura

26 hari lalu

DFW Desak Pemerintah Usut Dugaan Kejahatan Perikanan di Laut Arafura

Destructive Fishing Watch (DFW) Indonesia mendesak pemerintah untuk mengusut dugaan kejahatan perikanan di laut Arafura.

Baca Selengkapnya

Sejumlah Permasalahan Perikanan Jadi Sorotan dalam Hari Nelayan Nasional

37 hari lalu

Sejumlah Permasalahan Perikanan Jadi Sorotan dalam Hari Nelayan Nasional

Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan (Kiara) mengungkap sejumlah permasalahan nelayan masih membutuhkan perhatian serius dari pemerintah.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Masih Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,2 Persen, Bahlil Debat dengan Luhut

56 hari lalu

Terkini Bisnis: Sri Mulyani Masih Optimistis Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 5,2 Persen, Bahlil Debat dengan Luhut

Sri Mulyani masih yakin pertumbuhan ekonomi Indonesia tetap bisa mencapai 5,2 persen pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Inflasi Komoditas Perikanan 2,61 Persen, Ditopang Produksi Melimpah

56 hari lalu

Inflasi Komoditas Perikanan 2,61 Persen, Ditopang Produksi Melimpah

KKP menargetkan inflasi komoditas perikanan tahun 2023 sebesar 3+1 persen.

Baca Selengkapnya

KKP Anggarkan Rp 662 Miliar untuk Kesetaraan Gender, Ada 148 Ribu Perempuan di Sektor Perikanan

56 hari lalu

KKP Anggarkan Rp 662 Miliar untuk Kesetaraan Gender, Ada 148 Ribu Perempuan di Sektor Perikanan

Anggaran untuk mendukung perempuan dan disabilitas yang ada dalam sektor perikanan nasional.

Baca Selengkapnya

Eksploitasi Pekerja Sektor Perikanan Indonesia Masih Tinggi, Subsidi Nelayan Sulit

57 hari lalu

Eksploitasi Pekerja Sektor Perikanan Indonesia Masih Tinggi, Subsidi Nelayan Sulit

Pengusaha yang hanya mengejar keuntungan telah menyebabkan luasnya praktik kerja paksa, perdagangan manusia, dan perbudakan di sektor perikanan.

Baca Selengkapnya

Edi Damansyah Dorong Produksi Perikanan Kukar

57 hari lalu

Edi Damansyah Dorong Produksi Perikanan Kukar

Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, membuat program Dedikasi Kukar Idaman untuk para nelayan dan pembudidaya ikan di Kecamatan Anggana.

Baca Selengkapnya

Gagal, Isu Pertanian dan Subsidi Perikanan Belum Disetujui WTO

5 Maret 2024

Gagal, Isu Pertanian dan Subsidi Perikanan Belum Disetujui WTO

Isu soal pertanian dan subsidi perikanan belum disetujui dalam KTM13 WTO di Abu Dhabi lalu. Meski demikian, sudah disetujui sekitar 80 member WTO.

Baca Selengkapnya