Smelter Nikel PT ITSS Morowali Kembali Meledak, Dua Pekerja Terluka

Reporter

Riri Rahayu

Editor

Agung Sedayu

Jumat, 14 Juni 2024 11:45 WIB

Ledakan tungku smelter PT ITSS di Morowali kembali terulang. Sudah banyak korban.

TEMPO.CO, Jakarta - Ledakan tungku smelter milik PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) di Kawasan Indonesia Morowali Industrial Park atau IMIP, Sulawesi Tengah, dikabarkan kembali terjadi. Ketua Serikat Buruh Industri Pertambangan dan Energi (SBIPE) IMIP, Henry Foord Jebss, mengatakan ledakan terjadi pada Kamis, 13 Juni 2024, pukul 22.00 WITA.

Henry berujar, dua buruh terluka akibat peristiwa tadi malam. "Kedua korban saat ini dalam penanganan kesehatan di Rumah Sakit Bungku, Morowali," kata Henry kepada Tempo, Jumat, 14 Juni 2024.

Henry menyayangkan insiden ledakan tungku smelter di PT ITSS kembali terjadi. Pasalnya, ledakan besar yang menelan 21 korban jiwa pernah terjadi pada 23 Desember 2023. "Kecelakaan terjadi di tempat yang sama. Artinya, tidak ada perbaikan yang dilakukan PT ITSS untuk mencegah kecelakaan kerja dan melindungi buruh," ujar dia.

Henry mendesak perusahaan bertanggung jawab atas kejadian Kamis malam tadi. Semua korban, kata dia, harus dipenuhi seluruh haknya. Pasalnya, menurut dia, ada korban tragedi ledakan pada Desember 2023 yang penanganannya belum tuntas. "Kami sedang mendampingi para korban untuk memastikan hak mereka dipenuhi pihak perusahaan," kata Henry.

Lebih lanjut, SBIBE IMIP mendesak audit menyeluruh terhadap semua smelter yang beroperasi di PT IMIP. Henry juga meminta agar audit dilakukan tim independen. "Kami mau tim independen yang melibatkan serikat buruh, sebagaimana tuntutan kami setelah tragedi ITSS 23 Desember lalu," tuturnya.

Advertising
Advertising

Menyoal kejadian ledakan tungku PT ITSS pada Kamis malam, Tempo berupaya mengonfirmasi hal tersebut kepada Media Relations Head PT IMIP Dedy Kurniawan melalui aplikasi WhatsApp. Namun hingga berita ini ditulis, Tempo belum mendapat jawaban.

Pilihan Editor: FNKSDA Minta Nahdliyin Tidak Ikut PBNU Terima Izin Tambang

Berita terkait

Ceria Terus Dukung Hilirisasi Mineral di Indonesia

8 hari lalu

Ceria Terus Dukung Hilirisasi Mineral di Indonesia

PT Ceria Nugraha Indotama (Ceria) menegaskan komitmennya dalam mendukung industri nikel berkelanjutan dengan berfokus pada teknologi baterai dan New Energy Vehicle (NEV).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Rupiah Terpuruk Bos Apindo Sebut Cost of Doing Business Makin Mahal, Basuki Hadimuljono Sebut Rumah Menteri di IKN Bisa Digunakan saat 17 Agustus

8 hari lalu

Terpopuler: Rupiah Terpuruk Bos Apindo Sebut Cost of Doing Business Makin Mahal, Basuki Hadimuljono Sebut Rumah Menteri di IKN Bisa Digunakan saat 17 Agustus

Pelemahan mata uang rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (dolar AS) membuat para pengusaha resah.

Baca Selengkapnya

Korban Jiwa dalam Rentetan Ledakan Smelter PT ITTS di Kawasan Industri Morowali

9 hari lalu

Korban Jiwa dalam Rentetan Ledakan Smelter PT ITTS di Kawasan Industri Morowali

Ledakan di smelter milik PT ITSS di kawasan industri Morowali menyebabkan belasan orang tewas.

Baca Selengkapnya

Freeport Kirim Perdana Konsentrat Tembaga ke Smelter Gresik, Tony Wenas: Mewujudkan Hilirisasi

10 hari lalu

Freeport Kirim Perdana Konsentrat Tembaga ke Smelter Gresik, Tony Wenas: Mewujudkan Hilirisasi

Freeport mengirimkan konsentrat tembaga perdana dari Pelabuhan Amamapare, Kabupaten Mimika, Papua Tengah menuju Smelter Gresik pada Kamis lalu.

Baca Selengkapnya

Smelter Nikel ITSS Kerap Meledak, Menperin Cek Ketaatan Regulasi Perusahaan

11 hari lalu

Smelter Nikel ITSS Kerap Meledak, Menperin Cek Ketaatan Regulasi Perusahaan

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang akan cek ketaatan regulasi PT Indonesia Tsingshan Stainless Steel (ITSS) karena insiden smelter meledak.

Baca Selengkapnya

Insiden Ledakan Berulang di Industri Nikel, Walhi Minta Evaluasi Menyeluruh dan Penegakan Hukum

11 hari lalu

Insiden Ledakan Berulang di Industri Nikel, Walhi Minta Evaluasi Menyeluruh dan Penegakan Hukum

Ledakan diduga bersumber dari las oxy asetilin.

Baca Selengkapnya

Smelter Nikel Meledak di Morowali, Menteri ESDM: Pemberian Sanksi Wewenang Kementerian Perindustrian

11 hari lalu

Smelter Nikel Meledak di Morowali, Menteri ESDM: Pemberian Sanksi Wewenang Kementerian Perindustrian

Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Arifin Tasrif mengatakan akan mengecek penyebab ledakan smelter nikel di Morowali.

Baca Selengkapnya

Ledakan Smelter Nikel Lagi, Jatuh Korban Lagi: K3 Disebut Tak Sejalan Investasi

12 hari lalu

Ledakan Smelter Nikel Lagi, Jatuh Korban Lagi: K3 Disebut Tak Sejalan Investasi

Perusahaan smelter nikel seharusnya belajar dari insiden ledakan yang menyebabkan 21 pekerja tewas dan luka berat pada 24 Desember 2023.

Baca Selengkapnya

Tuntutan Serikat Pekerja Imbas Kecelakaan Berulang Smelter Nikel ITSS Morowali: Audit Menyeluruh, Hentikan Operasi

12 hari lalu

Tuntutan Serikat Pekerja Imbas Kecelakaan Berulang Smelter Nikel ITSS Morowali: Audit Menyeluruh, Hentikan Operasi

Kalangan buruh bereaksi setelah ledakan kembali terjadi di smelter nikel milik PT ITSS di Kawasan Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Sulawesi Tengah.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Kerja Kembali Terjadi di Smelter Nikel ITSS Morowali: Bobroknya Sistem K3

12 hari lalu

Kecelakaan Kerja Kembali Terjadi di Smelter Nikel ITSS Morowali: Bobroknya Sistem K3

IMIP membantah kecelakaan terjadi karena ledakan tungku smelter.

Baca Selengkapnya