Luhut Tawarkan Elon Musk Luncurkan Roket Starship ke Mars dari Biak

Minggu, 19 Mei 2024 11:52 WIB

Pesawat ruang angkasa Starship generasi berikutnya SpaceX lepas landas pada peluncuran ketiganya dari landasan peluncuran perusahaan Boca Chica dalam uji terbang tanpa awak, dekat Brownsville, Texas, AS 14 Maret 2024. Roket Starship SpaceX, yang dirancang untuk mengirim astronot ke bulan dan seterusnya, menyelesaikan hampir seluruh uji penerbangan melalui ruang angkasa. REUTERS/Cheney Orr

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyambut kedatangan CEO SpaceX sekaligus Tesla Inc, Elon Musk di Bali pada Ahad, 19 Mei 2024. Sebelumnya, pemerintah mengundang Elon untuk perhelatan World Water Forum ke-10. "Hari ini saya baru saja menyambut Elon Musk. Dia baru saja mendarat di Bali," kata Luhut saat dalam agenda Tri Hita Karana - World Economic Forum di United in Diversity Bali, Ahad, 19 Mei 2024.

Usai menjemput Elon Musk di bandara, keduanya berada dalam satu mobil dan berdiskusi tentang beberapa hal. Luhut bercerita kalau Elon Musk banyak memberikan pengetahuannya soal Starship, yakni pesawat luar angkasa yang dirancang SpaceX untuk mengirim astronot ke bulan. “Di mobil dari bandara Bali, dia banyak memberi kuliah saya tentang roket, Starship,” ucap Luhut.

Luhut Binsar menjemput Elon Musk di Bandara pagi ini untuk membahas beberapa agenda. Salah satunya meresmikan layanan internet Starlink (Instagram)

Lantas, Luhut pun sempat bertanya soal keseriusan Elon Musk meluncurkan roket ke Mars. "Dia bilang, 'Saya masih serius', dia menunjukkan rencana kepada saya," ujarnya. Luhut sempat menawarkan Elon Musk agar peluncuran roket Starship dapat dilakukan di Biak, Papua. "Saya bilang kepada dia, bahwa Biak (Papua) sangat cocok karena berada di ekuator, jadi ongkos (peluncuran) bisa lebih murah," ujarnya.

Salah satu agenda Elon Musk hadir ke Bali adalah untuk meresmikan Starlink, layanan internet satelit yang berada di bawah SpaceX. Rencananya, peresmian itu bakal dilakukan disalah satu puskesmas di Bali, Ahad, 19 Mei 2024.

Advertising
Advertising

Peresmian tersebut bakal dihadiri Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri. Selain meresmikan Starlink, Elon Musk disebut bakal menjadi salah satu pembicara dalam pembukaan World Water Forum ke-10 pada Senin, 20 Mei 2024.

Sebelumnya, Luhut memang sempat mengumumkan peluncuran layanan internet berbasis satelit Starlink bakal berlangsung pada pertengahan Mei 2024. “Secara resmi, kami akan meluncurkan Starlink dalam waktu dua minggu dari sekarang,” kata Luhut dalam acara bertajuk Jakarta Future Forum: Blue Horizons, Green Growth di Jakarta, Jumat, 3 Mei 2024, seperti dikutip dari Antara. Ia berharap ketersediaan akses internet yang merata di seluruh provinsi dapat meningkatkan layanan kesehatan dan pendidikan melalui digitalisasi.

Berita terkait

MA Tolak Kasasi Jaksa, Fatia dan Haris Azhar Tidak Mencemari Nama Luhut Soal Bisnis Tambang di Intan Jaya

18 jam lalu

MA Tolak Kasasi Jaksa, Fatia dan Haris Azhar Tidak Mencemari Nama Luhut Soal Bisnis Tambang di Intan Jaya

MA menguatkan putusan PN Jakarta Timur yang membebaskan Fatia Maulidiyanti dan Haris Azhar atas dakwaan pencemaran nama baik Luhut.

Baca Selengkapnya

Pesan Haris Azhar Usai MA Tolak Kasasi Jaksa di Kasus Lord Luhut

21 jam lalu

Pesan Haris Azhar Usai MA Tolak Kasasi Jaksa di Kasus Lord Luhut

MA menolak kasasi yang diajukan oleh jaksa dalam perkara 'Lord Luhut' dengan terdakwa dua aktivis HAM, Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti

Baca Selengkapnya

Menang di MA, Fatia dan Haris Azhar Minta Investigasi Dugaan Konflik Kepentingan Luhut di Papua

1 hari lalu

Menang di MA, Fatia dan Haris Azhar Minta Investigasi Dugaan Konflik Kepentingan Luhut di Papua

Kemenangan ini tidak hanya mengakhiri proses hukum terhadap mereka, tapi juga membuka kembali isu dugaan conflict of interest Luhut di Papua.

Baca Selengkapnya

Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji akan Debut Akting Usai Viral di Olimpiade Paris 2024

2 hari lalu

Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji akan Debut Akting Usai Viral di Olimpiade Paris 2024

Atlet tembak Korea Kim Ye-ji akan berperan sebagai pembunuh bayaran dalam serial terbaru setelah viral di Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Lestarikan Candi Borobudur, Luhut Umumkan Perpres Penataan Kawasan Sudah Ditandatangani Jokowi

4 hari lalu

Lestarikan Candi Borobudur, Luhut Umumkan Perpres Penataan Kawasan Sudah Ditandatangani Jokowi

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan upaya pelestarian candi, termasuk Candi Borobudur, harus terintegrasi, menjaga keutuhan budaya dan lingkungan yang mendukung keberadaan candi.

Baca Selengkapnya

Luhut Harap Bali Airshow 2024 Tarik Investor di Sektor Dirgantara, Terakhir Diadakan 28 Tahun Lalu

6 hari lalu

Luhut Harap Bali Airshow 2024 Tarik Investor di Sektor Dirgantara, Terakhir Diadakan 28 Tahun Lalu

Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyebut pameran ini merupakan upaya pemerintah Indonesia untuk memamerkan potensi sektor transportasi udara.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Hapus Postingan tentang Kamala Harris dan Biden

9 hari lalu

Elon Musk Hapus Postingan tentang Kamala Harris dan Biden

Gedung Putih mengutuk postingan Elon Musk di X sebagai hal yang 'tidak bertanggung jawab'.

Baca Selengkapnya

Elon Musk Tuding Tokoh Partai Demokrat Dorong Percobaan Pembunuhan Donald Trump

9 hari lalu

Elon Musk Tuding Tokoh Partai Demokrat Dorong Percobaan Pembunuhan Donald Trump

Elon Musk, menuding sejumlah tokoh penting Partai Demokrat secara aktif mendorong percobaan pembunuhan terhadap Donald Trump

Baca Selengkapnya

Profil Ryan Routh: Dari Pendukung Menjadi Musuh Donald Trump

10 hari lalu

Profil Ryan Routh: Dari Pendukung Menjadi Musuh Donald Trump

Tersangka ditahan atas dugaan percobaan pembunuhan terhadap mantan Presiden AS Donald Trump yang merupakan pendukung setia Ukraina dan Palestina

Baca Selengkapnya

Luhut Sebut Prabowo Terharu saat Ikut Sidang Kabinet Terakhir Jokowi

13 hari lalu

Luhut Sebut Prabowo Terharu saat Ikut Sidang Kabinet Terakhir Jokowi

Luhut mengungkap bahwa Presiden terpilih Prabowo Subianto sempat menyampaikan paparan dalam Sidang Kabinet terakhir pemerintahan Jokowi

Baca Selengkapnya