Jalan Tol Fungsional Solo-Jogja Dibuka untuk Pemudik Lebaran

Reporter

Septia Ryanthie

Editor

Agung Sedayu

Jumat, 5 April 2024 19:22 WIB

Sejumlah kendaraan melewati jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta yang mulai dibuka untuk pemudik Lebaran 2024 mulai hari ini, Jumat, 5 April 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE

TEMPO.CO, Solo - Direktur Utama PT Jasamarga Jogja-Solo Rudy Hardiansyah membuka secara resmi jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta untuk ruas Boyolali hingga Klaten resmi dibuka untuk para pemudik Lebaran 2024 mulai hari ini Jumat, 5 April 2024. Pada hari pertama dibukanya jalan tol itu, jumlah kendaraan yang melintas diperkirakan rata-rata sekitar 10 ribu unit setiap hari.

"Angka itu didapat dari prediksi perhitungan jumlah kendaraan yang keluar dari gerbang tol (GT) exit Colomadu, Karanganyar, sebanyak 22 ribu kendaraan. Sehingga diprediksi 50 persennya akan masuk ke jalan tol fungsional tersebut," ujar Rudy ketika ditemui awak media seusai pembukaan jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta di lokasi, Jumat, 5 April 2024.

Rudy memastikan jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta itu siap menyambut para pemudik. Jalur tersebut saat ini telah dilengkapi dengan rambu-rambu lalu lintas meskipun untuk sementara ini masih portabel.

"Secara keseluruhan jalan tol yang dibuka secara fungsional ini sudah dapat dilalui," katanya.

Namun dibukanya jalan tol itu hanya dimulai pada pukul 6.00 hingga 17.00 WIB mengingat jalur itu belum dilengkapi dengan marka penerangan. Dengan dibukanya jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta sepanjang 22 kilometer itu, pihaknya mengharapkan kemacetan lalu lintas di masa arus mudik maupun arus balik Lebaran 2024 dapat terurai sehingga dapat memangkas waktu jarak tempuh.

Advertising
Advertising

"Diharapkan dengan dibukanya jalan tol fungsional ini dapat membantu pemudik memangkas waktu jarak tempuh sekaligus mengurai kepadatan arus lalu lintas mulai dari bundaran Tugu Kartasura, Sukoharjo hingga jalur arteri jalan raya Solo-Jogja," katanya.

Dalam pembukaan jalan tol fungsional Solo-Yogyakarta itu, Rudy juga didampingi oleh Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Boyolali Ajun Komisaris Besar Polisi Petrus Parningotan Silalahi. Menurut Petrus, untuk wilayah Boyolali yang dilalui di jalan tol fungsional itu sepanjang 6 km.

"Untuk batas kecepatan kendaraan dibatasi maksimal hanya 40 kilometer per jam karena sebagian jalur masih belum sempurna pembangunannya," kata Petrus.

Pilihan Editor: Sidang Sengketa Pilpres: Apa Kata 4 Menteri tentang Bansos Jokowi?

Berita terkait

Kualitas Beton Jalan Tol MBZ Diduga di Bawah SNI, Jasamarga Klaim sudah Penuhi Syarat Laik Fungsi

20 jam lalu

Kualitas Beton Jalan Tol MBZ Diduga di Bawah SNI, Jasamarga Klaim sudah Penuhi Syarat Laik Fungsi

PT Jasamarga Jalanlayang Cikampek (JCC) mengklaim Jalan Tol Layang Mohammed Bin Zayed (MBZ) penuhi syarat laik fungsi.

Baca Selengkapnya

Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

2 hari lalu

Akhir 2024, PT Hutama Karya Optimistis Selesaikan Tol Sumut dan Aceh

PT Hutama Karya (Persero) optimistis dapat menyelesaikan proyek Jalan Tol Trans Sumatera atau JTTS tahap 1.

Baca Selengkapnya

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

2 hari lalu

Ditargetkan Rampung November 2024, Begini Perkembangan Konstruksi Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1

Pembangunan jalur Tol Probolinggo-Banyuwangi Tahap 1 mencapai 35,84 persen hingga April 2024. Kejar tayang agar rampung sebelum ujung tahun.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

4 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Volume Lalu Lintas Tol Trans Jawa Meningkat

7 hari lalu

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Volume Lalu Lintas Tol Trans Jawa Meningkat

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus 2024, PT Jasamarga Transjawa Tol mencatat peningkatan volume kendaraan di sejumlah Gerbang Tol Trans Jawa.

Baca Selengkapnya

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

9 hari lalu

Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II Segera Beroperasi

PT Hutama Karya (Persero) mengumumkan operasional Jalan Tol Indrapura-Kisaran Seksi II segera dibuka.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

9 hari lalu

Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Tangerang, Sebagian Lajur Ditutup Sementara

Jasa Marga melakukan pemeliharaan Jalan Tol Jakarta-Tangerang hari ini. Sebagian lajur ditutup sementara.

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

10 hari lalu

Terkini: Jokowi Perintahkan Sri Mulyani Berkomunikasi dengan Prabowo, Ombudsman Buka Suara Kasus Penipuan Deposito BTN

Staf Khusus Menteri Keuangan mengatakan Jokowi sudah memerintahkan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati berkomunikasi dengan Prabowo.

Baca Selengkapnya

RUPS Tahunan Jasa Marga Sepakat Bagikan Dividen Rp 274,8 Miliar

10 hari lalu

RUPS Tahunan Jasa Marga Sepakat Bagikan Dividen Rp 274,8 Miliar

RUPS Tahunan Jasa Marga (Persero) Tbk. atau JSMR pada Rabu menyepakati pembagian dividen kepada para pemegang saham sebesar Rp 274,8 miliar.

Baca Selengkapnya

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

10 hari lalu

Laporkan Kinerja 2023, Laba Bersih Jasa Marga Capai Rp 6,8 Triliun

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. atau JSMR melaporkan kondisi kinerja perseroan selama tahun 2023 dengan laba bersih mencapai Rp 6,8 triliun.

Baca Selengkapnya