Topik Ekonomi dalam Debat Capres-Cawapres Kedua Sudah Lengkap, Apindo: Yang Kami Harapkan Adalah Implementasinya

Kamis, 21 Desember 2023 17:00 WIB

Foto kombinasi Pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (kiri) bersama pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka (tengah) serta pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD (kanan). TEMPO/Febri Angga Palguna dan M Taufan Rengganis

TEMPO.CO, Jakarta - Ketua Umum Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Shinta Khamdani menyebut topik dalam debat capres - cawapres kedua Pemilu 2024, sudah lengkap. Ia juga mengatakan topik kedua itu sudah banyak mengangkat isu ekonomi.

Adapun tema debat kedua cawapres Pemilu 2024, yakni ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN-APBD, serta infrastruktur dan perkotaan.

"Semua sudah dimasukkan. Yang kami harapkan adalah bagaimana nanti implementasinya. Memungkinkan atau tidak?" ujar Shinta dalam acara Outlook Ekonomi Apindo 2024 di Jakarta pada Kamis, 21 Desember 2023.

Menurut Shinta, semua visi-visi yang disampaikan capres-cawapres sudah bagus. Namun, pelaksanaan di lapangan ketika terpilih juga menjadi hal yang yang tidak kalah penting. "Kami juga ingin tahu komitmen mereka jika memang terpilih, apakah akan dijalankan?" kata dia.

Selain itu, ia mengatakan ingin melihat sejauh mana wawasan para kandidat, mengingat tidak semuanya memiliki latar belakang ekonomi. Padahal, menurut dia, pengetahuan itu menjadi penting. "Jadi, sejauh mana mereka memahami situasi yang terjadi di lapangan saat ini?"

Advertising
Advertising

Komisi Pemilihan Umum atau KPU akan menggelar agenda debat kedua capres-cawapres Pilpres 2024 pada Jumat, 22 Desember 2023. Debat akan digelar Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat, dan disiarkan pukul 19.00.

Berbeda dari debat pertama, agenda debat kedua dikhususkan untuk para cawapres. Sehingga, nantinya Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud Md akan saling adu gagasan.

RIRI RAHAYU | ANDIKA DWI

Pilihan Editor: Ganjar Pranowo Singgung Pemerintah Soal Informasi Ketersediaan Pupuk Usai Dibahas di Debat Capres

Berita terkait

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

7 jam lalu

Alasan Demokrat Tolak Usulan Politik Uang Dilegalkan dalam Pilkada 2024

Partai Demokrat menolak usulan agae politik uang atau money politics dilegalkan pada Pemilihan Kepala Daerah alias Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Grab Indonesia Sebut Ekonomi Nasional Beri Harapan bagi Pelaku Industri

17 jam lalu

Grab Indonesia Sebut Ekonomi Nasional Beri Harapan bagi Pelaku Industri

Grab Indonesia sebut ekonomi nasional memberi harapan bagi para pelaku usaha untuk bisa terus menjaga daya saing produk atau layanan

Baca Selengkapnya

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

21 jam lalu

Terkini: Ini Peserta BPJS Kesehatan yang Tak Bisa Naik Kelas Rawat Inap, Airlangga soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen

Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) oleh BPJS Kesehatan mulai tahun depan menjadi sistem Kelas Rawat Inap Standar (KRIS).

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Disanksi Kebocoran Data, Begini Posisi Perkaranya

1 hari lalu

Ketua KPU Disanksi Kebocoran Data, Begini Posisi Perkaranya

DKPP memutuskan menjatuhkan sanksi berupa peringatan kepada ketua dan jajaran Komisi Pemilihan Umum (KPU) atas gugatan DPT yang diduga bocor.

Baca Selengkapnya

Politikus PDIP Bilang Usulan Melegalkan Money Politics Pernyataan Sarkasme

1 hari lalu

Politikus PDIP Bilang Usulan Melegalkan Money Politics Pernyataan Sarkasme

Anggota Komisi II DPR dari Fraksi PDIP, Hugua, meminta KPU melegalkan praktik money politics saat pemilu lewat PKPU.

Baca Selengkapnya

Bawaslu Ungkap Alasan Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju pada Pilkada 2024

1 hari lalu

Bawaslu Ungkap Alasan Caleg Terpilih Harus Mundur Jika Maju pada Pilkada 2024

Bawaslu menyatakan PKPU tentang pencalonan diperlukan untuk menghindari sengketa pada proses Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Prabowo Yakin Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Tembus 8 Persen

2 hari lalu

Prabowo Yakin Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Tembus 8 Persen

Prabowo mengatakan Indonesia bisa dengan mudah mencapai pertumbuhan ekonomi 8 persen dalam 2-3 tahun mendatang.

Baca Selengkapnya

KPU Klaim Kecurangan Pengurangan Suara PAN di Yahukimo 3 Tidak Terbukti

2 hari lalu

KPU Klaim Kecurangan Pengurangan Suara PAN di Yahukimo 3 Tidak Terbukti

Menurut KPU, dalil yang diajukan PAN soal kehilangan suara pada saat rekapitulasi tingkat kabupaten tidak didukung oleh alat bukti yang sah.

Baca Selengkapnya

Sidang PHPU Pileg, KPU Minta Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan PSU dari PPP

2 hari lalu

Sidang PHPU Pileg, KPU Minta Mahkamah Konstitusi Tolak Permohonan PSU dari PPP

Dalam permohonannya, KPU meminta MK menolak permohonan PPP terkait pemungutan suara ulang di Dapil Lampung Selatan 7.

Baca Selengkapnya

Kata Ketua KPU Soal Caleg Terpilih yang Mencalonkan Diri pada Pilkada 2024

2 hari lalu

Kata Ketua KPU Soal Caleg Terpilih yang Mencalonkan Diri pada Pilkada 2024

Menurut Hasyim Asy'ari, yang mengundurkan diri untuk maju di Pilkada 2024 adalah anggota legislatif yang sedang menjabat.

Baca Selengkapnya