IHSG Diprediksi Belum Bisa Tembus ke Level 7.000, Samuel Sekuritas Soroti 6 Saham Ini

Selasa, 28 November 2023 10:18 WIB

Pergerakan Indek Harga Saham Gabungan atau IHSG yang melemah atau terlihat di ruang utama Bursa Efek Indonesia, Jakarta. Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim riset dan analis PT Samuel Sekuritas Indonesia memperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG hari ini belum mampu tembus ke level 7.000. Indeks kemungkinan terkoreksi dulu ke level 6.900 dan kembali mengalami tekanan intraday di kisaran resistance 7.000-7.050.

“Melihat pola transaksi dalam dua hari terakhir, kemungkinan besar indeks akan melemah dulu ke level 6.930,” ujar Vice President sekaligus Senior Analis Teknikal PT Samuel Sekuritas Indonesia, Muhammad Alfatih, melalui keterangan tertulis, Selasa, 28 November 2023.

Dalam analisisnya hari ini, Alfatih turut mengungkapkan sejumlah saham yang perlu dicermati pergerakannya oleh investor. Saham yang dimaksud adalah saham emiten AMMN, BREN, CMNT, CUAN, MIDI, dan ARTO.

Saham pertama yakni AMMN yang kemarin ditutup di level 7.550. Menurut Alfatih, harga kemarin menguat kembali dalam pola upchannel sejak pertengahan hingga September 2023, dan akan uji harga tertinggi sejak pekan yang lalu. “Ada potensi kenaikan ke kisaran 7.725-7.975 dengan batas risiko kurang dari 7.300,” tuturnya.

Kedua, adalah saham BREN yang kemarin ditutup di level 5.950. “Harga kemarin melemah, namun berada di area support trendline pola upchannel sejak Oktober 2023, sehingga ada kemungkinan menguat kembali ke arah 6.600-6.850,” kata dia. Adapun batas risikonya kurang dari 5.800.

Advertising
Advertising

Ketiga, adalah saham CMNT yang kemarin ditutup di level 935. Harga dalam sepekan terakhir cenderung menguat dari support trendline pola upchannel sejak Juni 2023. Dengan begitu, ia memperkirakan harga akan menguat ke arah 945-965, dengan batas risiko 910.

Keempat, adalah saham CUAN yang kemarin ditutup di level 6.700. Ia mengatakan bahwa secara perlahan dalam sepekan terakhir konsolidasi cenderung naik. “Antisipasi melanjutkan kenaikan sejak akhir Oktober 2023, dengan potensi kenaikan ke 7.000-8.000 dan atas risiko 6275,” ucap dia.

Saham kelima adalah MIDI yang kemarin ditutup di level 480. Harga saham ini mengalami breaks out pola down channel dalam sebulan terakhir. “Sementara kenaikan ini menjadikan pelemahan sejak awal pekan menjadi false bearish breaks atas pola upchannel sejak Agustus 2023,” kata analis itu. Dengan begitu, Alfatih memperkirakan ada potensi kenaikan ke level 490-505, dengan batas risiko 475.

Terakhir, atau keenam, adalah saham ARTO. Kemarin, harga saham ini kembali mengalami tekanan jual dari area supply pola sejak Juni 2023. “Kemungkinan akan melemah dulu ke arah 3.025-2.880 dan kenaikan di atas 3.200 dapat memancing sentimen bullish kembali,” tutur dia.

Pilihan Editor: IHSG Siang Ini Stagnan di Level 7.003,6, Saham GOTO Paling Laris

Berita terkait

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

15 jam lalu

Berkas Kasus Bendesa Adat Bali Diduga Peras Pengusaha Rp10 Miliar Dilimpahkan ke Pengadilan

Bendesa Adat Berawa Ketut Riana diduga memeras pengusaha yang membutuhkan rekomendasi perizinan investasi

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

IHSG menutup sesi di level 7,328.1 atau +1,12 persen.

Baca Selengkapnya

Pencabutan Izin Usaha Paytren Dinilai Menyelamatkan Lebih Banyak Calon Investor

2 hari lalu

Pencabutan Izin Usaha Paytren Dinilai Menyelamatkan Lebih Banyak Calon Investor

Ekonom Nailul Huda menilai langkah OJK mencabut izin PT Paytren Manajemen Investasi sudah tepat.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia menyebutkan Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG melanjutkan pergerakan positifnya

Baca Selengkapnya

IHSG Berpotensi Mendatar, Pasar Wait and See Data Inflasi AS

4 hari lalu

IHSG Berpotensi Mendatar, Pasar Wait and See Data Inflasi AS

IHSG pada Rabu berpotensi bergerak mendatar seiring pelaku pasar sedang bersikap wait and see terhadap data inflasi Amerika Serikat (AS)

Baca Selengkapnya

Kementerian ESDM Buka Lelang 5 Wilayah Kerja Migas pada 2024

4 hari lalu

Kementerian ESDM Buka Lelang 5 Wilayah Kerja Migas pada 2024

Kementerian ESDM membuka penawaran sebanyak lima wilayah kerja minyak dan gas (migas) pada lelang Wilayah Kerja (WK) Migas Tahap I Tahun 2024.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Ditutup Melemah di Sesi I, Saham ASII Paling Aktif Diperdagangkan

4 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Ditutup Melemah di Sesi I, Saham ASII Paling Aktif Diperdagangkan

IHSG melemah di sesi pertama hari ini, menutup sesi di level 7,082.9 atau -0,22 persen.

Baca Selengkapnya

IHSG Pekan Depan Diprediksi Menurun Terbatas, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan

6 hari lalu

IHSG Pekan Depan Diprediksi Menurun Terbatas, Berikut Rekomendasi Saham Pilihan

Dinamika kebijakan Bank Sentral Amerika diprediksi masih memberi pengaruh pada penurunan IHSG pekan depan

Baca Selengkapnya

Analis Perkirakan Harga Emas Terus Naik, Investor Diminta Tahan Dulu

7 hari lalu

Analis Perkirakan Harga Emas Terus Naik, Investor Diminta Tahan Dulu

Analis komoditas dan mata uang Lukman Leong mengatakan kenaikan harga emas Antam mengikuti tren harga emas dunia.

Baca Selengkapnya

Antam Bagi Dividen Rp 3 Triliun

9 hari lalu

Antam Bagi Dividen Rp 3 Triliun

PT Aneka Tambang Tbk. atau Antam (ANTM) akan membagikan dividen Rp 3,08 triliun.

Baca Selengkapnya