Terkini: Jokowi Promosikan IKN ke Investor dan CEO, Menkominfo Budi Arie Pastikan Tak Ada Uang Judi Online ke Parpol

Reporter

Tempo.co

Editor

Grace gandhi

Kamis, 2 November 2023 18:47 WIB

Presiden Joko Widodo menyampaikan pidato saat ground breaking kompleks perkantoran Bank Indonesia di Ibu Kota Nusantara, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis 2 November 2023. Foto : Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Berita-berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis sore, 2 November 2023 dimulai dari Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengundang para pengusaha, investor, dan CEO (chief executive officer) untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara. Ia bahkan mempromosikan harga tanah di ibu kota baru tersebut yang terbilang jauh lebih murah ketimbang di daerah lainnya.

Disusul, Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo membeberkan secara rinci rancangan gedung perkantoran bank sentral di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara . Ia menyebutkan, desain gedung tersebut mencerminkan peran, filosofi, dan nilai strategis BI serta memperhatikan aspek harmony in unity yang mencakup unsur iconic and futuristic, smart and green building.

Berikutnya, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyatakan akan melanjutkan megaproyek lumbung pangan atau food estate. Amran mengatakan jajarannya akan turun memeriksa seluruh food estate yang berada di bawah Kementerian Pertanian.

Selanjutnya, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengklaim tidak ada dana judi online yang mengalir ke partai politik atau parpol. Ia juga mengatakan sudah ada ratusan ribu akun judi online yang sudah ditutup kementeriannya.

Terakhir, Vice President Public Relations PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI Joni Martinus menanggapi kabar mengenai proyek Kereta Cepat Whoosh yang berlanjut ke Surabaya. Indonesia kembali menggandeng Cina untuk melanjutkan proyek kereta cepat itu, bahkan kini sudah masuk tahap melakukan studi bersama.

Advertising
Advertising

Kelima berita itu paling banyak diakses pembaca kanal Ekonomi dan Bisnis Tempo.co. Berikut ringkasan lima berita yang trending tersebut:

Selanjutnya: 1. Jokowi Promosikan IKN ke Investor dan CEO....

<!--more-->

1. Jokowi Promosikan IKN ke Investor dan CEO: Di SCBD Harga Tanah Rp 200 Juta, di Sini Bawah Rp 1 Juta

Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengundang para pengusaha, investor, dan CEO (chief executive officer) untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara. Ia bahkan mempromosikan harga tanah di ibu kota baru tersebut yang terbilang jauh lebih murah ketimbang di daerah lainnya.

“Saya mengajak Bapak/Ibu semua, mumpung harga tanahnya masih murah. Karena kalau Bapak/Ibu beli di SCBD harga tanah per meter sudah Rp 200 juta, di Balikpapan sudah Rp 10-Rp 15 juta, sedangkan di sini masih di bawah Rp 1 juta,” kata Jokowi dalam acara “Kompas 100 CEO Forum” yang diselenggarakan di IKN, Kalimantan Timur, dan dipantau secara daring pada Kamis, 2 November 2023.

Tapi Presiden juga mengingatkan bahwa harga tanah di IKN bisa jadi naik karena sifatnya yang berfluktuasi. “Tetapi mungkin minggu depan harganya sudah naik. Bulan depan sudah naik karena memang harganya bergerak terus. Kalau peminat banyak, masa dijual murah, ya tidak, lah,” ujar Jokowi, berkelakar.

Berita selengkapnya baca di sini.

2. Gubernur BI Ungkap Desain Kantor Bank Sentral di IKN: Representasi Garuda Vittaraksha Rupa

Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo membeberkan secara rinci rancangan gedung perkantoran bank sentral di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara. Ia menyebutkan, desain gedung tersebut mencerminkan peran, filosofi, dan nilai strategis BI serta memperhatikan aspek harmony in unity yang mencakup unsur iconic and futuristic, smart and green building.

Selain itu, kata Perry, desain gedung BI tetap mempertimbangkan nilai lokal (local values) sehingga selaras dengan konsep pembangunan IKN Nusantara yang menerapkan konsep smart forest city.

Hal tersebut disampaikan Perry dalam keterangan tertulis usai peletakan batu pertama (groundbreaking) atau tanda dimulainya pembangunan gedung BI di IKN oleh Presiden Jokowi pada hari ini, Kamis, 2 November 2023.

Berita selengkapnya baca di sini.

Selanjutnya: 3. Amran Sulaiman Janji Lanjutkan Seluruh Proyek Food Estate....

<!--more-->

3. Amran Sulaiman Janji Lanjutkan Seluruh Proyek Food Estate: Ini Masalah Perut dan..

Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyatakan akan melanjutkan megaproyek lumbung pangan atau food estate. Amran mengatakan jajarannya akan turun memeriksa seluruh food estate yang berada di bawah Kementerian Pertanian.

"Semua yang sudah ada akan kita lanjutkan. Kita turun dulu, lihat. Yang jelas itu baik, itu masa depan bangsa," ujar Amran saat ditemui di Jakarta Pusat, Kamis, 2 November 2023.

Dia mengatakan program ini penting karena masalah pangan identik dengan ketahanan negara. Terlebih, kata dia, saat ini di dunia sedang terjadi krisis dan Indonesia sudah mulai merasakan dampaknya.
Kondisi krisis pangan ini terlihat dari adanya beberapa negara yang menghentikan ekspor pangannya. Hal itu, kata Amran, karena masing-masing negara kini cenderung melindungi pasokan pangannya di dalam negeri. Sehingga, Indonesia sebagai pengimpor pangan terkena imbasnya.

Berita selengkapnya baca di sini.

4. Menkominfo Budi Arie Pastikan Tak Ada Uang Judi Online yang Mengalir ke Parpol

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengklaim tidak ada dana judi online yang mengalir ke partai politik atau parpol. Ia juga mengatakan sudah ada ratusan ribu akun judi online yang sudah ditutup kementeriannya.

"Enggak ada (dana judi online mengalir ke parpol)," kata Budi Arie ketika ditemui wartawan di Press Room Kominfo, Kamis, 2 November 2023. Ia juga mengklaim masalah judi online sedikit lagi bisa dibereskan. "Data kemarin saja sudah 400 ribu (akun) judi online yang kami tutup."

Sebelumnya, Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) mencatat perputaran uang melalui transaksi judi online terus meningkat signifikan dari tahun ke tahun dan nilainya pada 2022 mencapai Rp81 triliun. Hal tersebut disampaikan Natsir Kongah dalam diskusi Polemik Trijaya bertajuk Darurat Judi Online pada Sabtu 26 Agustus 2023.

Berita selengkapnya baca di sini.

Selanjutnya: 5. RI dan Cina Mulai Studi Bersama Kereta Cepat Whoosh....

<!--more-->

5. RI dan Cina Mulai Studi Bersama Kereta Cepat Whoosh Lanjut ke Surabaya, KAI Belum Terlibat?

Vice President Public Relations PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI Joni Martinus menanggapi kabar mengenai proyek Kereta Cepat Whoosh yang berlanjut ke Surabaya. Indonesia kembali menggandeng Cina untuk melanjutkan proyek kereta cepat itu, bahkan kini sudah masuk tahap melakukan studi bersama.

Soal ini, Joni mengatakan PT KAI belum terlibat banyak dalam rencana kereta cepat yang berlanjut ke Surabaya itu. “Sampai dengan saat ini, KAI belum terlibat banyak dalam studi kereta cepat Jakarta - Surabaya,” ujar dia melalui pesan pendek pada Rabu, 1 Oktober 2023.

Sebelumnya, kerja sama dengan Cina dalam menggarap kereta cepat berlanjut ke Surabaya diungkap oleh Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo. Pria yang akrab disapa Tiko ini memastikan bahwa untuk kelanjutan proyek itu sudah mulai melakukan kesepatan dengan pihak Cina untuk memulai joint study.

Berita selengkapnya baca di sini.

Pilihan Editor: Resmikan Pembangunan PLTS di IKN Berkapasitas 50 Megawatt, Jokowi Titip Pesan Khusus Ini ke Bos PLN

Berita terkait

Hari Ketiga di Sultra, Jokowi akan Resmikan Bendungan hingga Bagikan Bansos

8 menit lalu

Hari Ketiga di Sultra, Jokowi akan Resmikan Bendungan hingga Bagikan Bansos

Ini agenda kunjungan kerja hari terakhir Jokowi di Provinsi Sulawesi Tenggara.

Baca Selengkapnya

Kaesang Pangarep: Tanggapan Jokowi Soal Pilkada 2024 hingga Respons PSI

1 jam lalu

Kaesang Pangarep: Tanggapan Jokowi Soal Pilkada 2024 hingga Respons PSI

Belakangan nama Kaesang Pangarep disoroti, karena Relawan Nasional Pro Prabowo-Gibran mendorong anak bungsu Jokowi itu maju Pilkada Kota Bekasi

Baca Selengkapnya

Anggota Parlemen Korea Selatan Puji Jokowi: Sosok Revolusioner!

1 jam lalu

Anggota Parlemen Korea Selatan Puji Jokowi: Sosok Revolusioner!

Anggota Majelis Nasional Korea Selatan Kim Gi-Hyeon menilai Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) adalah sosok revolusioner

Baca Selengkapnya

Freeport Indonesia, Kritik Pengamat Ekonomi UGM hingga Perpanjangan Kontrak

2 jam lalu

Freeport Indonesia, Kritik Pengamat Ekonomi UGM hingga Perpanjangan Kontrak

Pengamat Ekonomi Energi UGM Fahmy Radhi mengkritik perpanjangan izin ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

2 jam lalu

Terpopuler: Jokowi Berlakukan Kelas Standar BPJS Kesehatan, Muhammadiyah Tanggapi Bagi-bagi Izin Tambang Ala Bahlil

Terpopuler: Jokowi memberlakukan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan, Muhammadiyah tanggapi bagi-bagi izin tambang untuk Orman.

Baca Selengkapnya

Huawei Vs Amerika: Pura 70 Pro Gunakan Komponen Lokal Cina Lebih Banyak

11 jam lalu

Huawei Vs Amerika: Pura 70 Pro Gunakan Komponen Lokal Cina Lebih Banyak

Smartphone Huawei seri Pura 70 dinilai hampir menjadi simbol kemandirian Cina menghadapi tekanan sanksi dari Amerika. Chip masih titik terlemah.

Baca Selengkapnya

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

12 jam lalu

Jokowi Berlakukan Kelas Rawat Inap Standar BPJS Kesehatan, Rumah Sakit Diklaim Sudah Siap

Presiden Jokowi menerapkan kelas standar untuk rawat inap pasien BPJS Kesehatan. Dirut BPJS Kesehatan klaim pihak rumah sakit sudah siap.

Baca Selengkapnya

Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

12 jam lalu

Ditangkap di Australia, Mantan Pilot Marinir AS Akui Bekerja dengan Peretas Cina

Mantan pilot Marinir AS yang menentang ekstradisi dari Australia, tanpa sadar bekerja dengan seorang peretas Tiongkok, kata pengacaranya.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

12 jam lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

13 jam lalu

Sandiaga Uno Kurasi UMKM untuk Isi Galeri di IKN saat HUT Kemerdekaan RI

Menteri parekraf Sandiaga Uno tengah menyiapkan UMKM yang akan mengisi acara HUT Kemerdekaan RI Agustus mendatang

Baca Selengkapnya