Prabowo-Gibran Targetkan Kemiskinan di Bawah 6 Persen pada 2029, Ekonom: Terlalu Mudah Diraih

Rabu, 1 November 2023 10:54 WIB

Pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka usai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, Kamis, 26 Oktober 2023. TEMPO/Han Revanda Putra.

TEMPO.CO, Jakarta - Ekonom dari Institute for Demographic and Poverty Studies (Ideas) Yusuf Wibisono menyoroti target tingkat kemiskinan pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

"Target kemiskinan di bawah 6 persen pada 2029 dari pasangan Capres Prabowo-Gibran, menurut saya, sangat biasa," kata Yusuf pada Tempo, Selasa, 31 Oktober 2023.

Ia menyebutkan target kemiskinan di dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional atau RPJMN adalah 6,5 persen pada 2024. Saat ini angka kemiskinan Indonesia masih di kisaran 9,36 persen pada Maret 2023.

Meski begitu, Yusuf menilai ini seharusnya tidak menghalangi pasangan calon presiden dan wakil presiden untuk tetap progresif dalam menanggulangi kemiskinan.

"Target angka kemiskinan di bawah 6 persen pada 2029 ini adalah target yang terlalu mudah diraih, karena angka kemiskinan di kisaran 6 persen seharusnya memang sudah kita raih di 2024," tutur Yusuf.

Advertising
Advertising

Lebih jauh, Yusuf menyebut target kemiskinan pasangan Prabowo dan Gibran yang biasa-biasa saja ini terkonfirmasi oleh janji program penanggulangan kemiskinan mereka yang sekadar melanjutkan program pemerintahan saat ini, dengan tambahan program ala kadarnya.

Pengentasan kemiskinan menjadi salah 1 dari 17 program prioritas pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Prabowo dan Gibran memandang bahwa upaya pemberantasan kemiskinan ekstrem menuju 0 persen perlu dilakukan sesegera mungkin dalam 2 tahun pertama pemerintahan.

"Sementara untuk kemiskinan relatif ditargetkan di bawah 6 persen di akhir 2029," begitu yang tertulis di dokumen Visi, Misi, dan Program Calon Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029, dikutip Tempo pada Rabu, 1 November 2023.

Pilihan Editor: Deretan Menteri dan Wakil Menteri Ekonomi Jokowi yang Dukung Prabowo - Gibran di Pilpres 2024

Berita terkait

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

1 jam lalu

Ketahui Hak Prerogatif Presiden, Kapan dan untuk Kepentingan Apa Bisa Digunakan?

Presiden Jokowi sebut pemilihan menteri merupakan hak prerogatif Prabowo sebagai presiden terpilih. Apakah pengertiannya?

Baca Selengkapnya

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

2 jam lalu

Reaksi Internal KIM Soal Peringatan Prabowo agar Pihak yang Tak Mau Kerja Sama Jangan Ganggu

Zulhas menceritakan bagaimana Prabowo bersama tim dan koalisinya secara gigih bertarung dalam Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

3 jam lalu

Terpopuler: Jokowi Dinilai Lemah terhadap Freeport, Keluarga Prabowo Bangun Pabrik Timah

Terpopuler: Pemerintah Jokowi dinilai lemah terhadap Freeport, keluarga Prabowo Subianto bangun pabrik timah di Batam.

Baca Selengkapnya

Sindiran Sukarno Bukan Milik Satu Partai Bisa jadi Batu Sandungan Pertemuan Prabowo dan Megawati

15 jam lalu

Sindiran Sukarno Bukan Milik Satu Partai Bisa jadi Batu Sandungan Pertemuan Prabowo dan Megawati

Pernyataan Prabowo bisa menjadi hambatan psikologi politik yang serius di kemudian hari, untuk menjalin hubungan dengan Megawati.

Baca Selengkapnya

Wacana Pembentukan Kementerian Baru Prabowo, Pengamat: Jika Kabinet Gemuk, Anggaran akan Gemoy

15 jam lalu

Wacana Pembentukan Kementerian Baru Prabowo, Pengamat: Jika Kabinet Gemuk, Anggaran akan Gemoy

Wacana pembentukan kementerian baru di pemerintahan Prabowo-Gibran menuai kritik karena dianggap boros anggaran.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

16 jam lalu

Prabowo Sesumbar Sejahterakan Indonesia dalam 4 Tahun, Ini Catatan Janjinya Saat Kampanye Pilpres 2024

Prabowo mengatakan dirinya hanya butuh 3-4 tahun untuk menyejahterakan Indonesia. Ini janji Prabowo-Gibran saat kampanye pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Kata Pengamat soal Prabowo Sebut Ada Partai Klaim Miliki Bung Karno

16 jam lalu

Kata Pengamat soal Prabowo Sebut Ada Partai Klaim Miliki Bung Karno

Pengamat Politik Ujang Komarudin tidak melihat pernyataan Prabowo terkait Bung Karno milik satu partai sebagai sindiran terhadap PDIP.

Baca Selengkapnya

Ketum Golkar soal Jatah Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran: Tunggu Tanggal Mainnya

17 jam lalu

Ketum Golkar soal Jatah Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran: Tunggu Tanggal Mainnya

Airlangga Hartarto meminta semua pihak menunggu proses pembentukkan kabinet Prabowo.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingatkan agar Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS dan PPP Bilang Begini

17 jam lalu

Prabowo Ingatkan agar Pemerintahannya Tak Diganggu, PKS dan PPP Bilang Begini

PPP menyinggung pengalaman Prabowo di luar pemerintahan sebagai oposisi selama 10 tahun.

Baca Selengkapnya

PKS Soal Rencana Penambahan Kementerian: Jangan Sampai Uang Habis untuk Gaji Karyawan

18 jam lalu

PKS Soal Rencana Penambahan Kementerian: Jangan Sampai Uang Habis untuk Gaji Karyawan

Respons PKS soal rencana Presiden terpilih Prabowo Subianto yang ingin menambah jumlah kementerian.

Baca Selengkapnya