10 Cara Cek Emas Putih Asli atau Palsu

Reporter

Tempo.co

Editor

Laili Ira

Senin, 18 September 2023 18:00 WIB

Jika Anda membeli emas putih, sangat penting mengetahui cara cek emas putih asli atau palsu. Berikut langkah-langkah yang dapat Anda ikuti. Foto: Canva

TEMPO.CO, Jakarta - Memeriksa atau cek keaslian emas putih adalah proses untuk memastikan apakah sebuah perhiasan benar-benar asli atau palsu. Hal ini penting dilakukan untuk menghindari penipuan saat membeli emas putih atau perhiasan.

Selain itu, memeriksa keaslian emas putih juga penting untuk melindungi investasi Anda dan memastikan Anda mendapatkan produk berkualitas. Lantas, bagaimana cara cek emas putih asli atau palsu? Yuk, Simak pembahasan berikut ini.

Cara Cek Emas Putih Asli atau Palsu

Memang, sekilas untuk membedakan emas putih cukup sulit. Apalagi jika kedua emas yang dijejerkan sama-sama berkilau.

Apabila tidak jeli, Anda bisa rugi karena membeli emas palsu. Tapi, tenang saja karena ada beberapa cara untuk memeriksa keaslian emas putih, berikut panduannya.

1. Cek Sertifikat Emas Putih

Periksa sertifikat emas yang Anda terima saat pembelian. Pastikan sertifikat tersebut memiliki nomor identitas emas, berat, bentuk, ukuran, kemurnian, dan tanda tangan pengecek kemurnian.

Advertising
Advertising

Untuk memastikan keasliannya, sinar ultraviolet dapat digunakan untuk melihat garis berwarna-warni dan watermark dari perusahaan pencetak sertifikat di kertas tersebut.

2. Amati Ciri Fisik

Emas putih asli memiliki warna yang tidak mudah berubah. Anda bisa mengecek dengan menggosok pada tangan. Apabila warnanya masih tetap sama, maka menandakan emas putih tersebut asli.

Perhatikan juga apakah ada cap fineness (yang berukuran 1 - 999 atau 0.1 - 0.999) atau karat yang menunjukkan kadar emasnya (10, 18, sampai 24 karat).

3. Gunakan Aplikasi CartiEye

Aplikasi CartiEye dari perusahaan seperti Antam memudahkan Anda memindai barcode pada emas putih dan menampilkan informasi mengenai keasliannya.

4. Goreskan ke Kertas atau Keramik

Goreskan emas putih ke kertas atau keramik. Jika ada bekas goresan, kemungkinan besar emas tersebut palsu. Pasalnya, emas putih termasuk perhiasan yang kuat, sehingga apabila jatuh tidak akan mudah tergores.

5. Gosok Permukaan

Gosok perlahan permukaan emas putih dengan telapak tangan. Emas asli tidak akan berubah warna atau memudar setelah digosok, sementara emas palsu dapat berubah.

6. Periksa Suara

Ketukan emas putih dengan koin. Emas asli akan menghasilkan suara tinggi dan deringan panjang ketika beradu dengan logam lainnya.

7. Teteskan Cuka

Teteskan cuka pada emas putih dan biarkan selama 15 menit. Emas asli tidak akan berubah warna, sementara emas palsu akan mengalami perubahan warna.

8. Bakar Permukaan

Cobalah membakar permukaan emas putih. Emas asli tidak akan berubah warna atau terbakar, sementara emas palsu akan berubah warna menjadi hitam.

9. Gigit Emas Putih

Emas asli biasanya lunak, sehingga gigitan manusia dapat meninggalkan bekas. Namun, cara ini tidak selalu akurat karena beberapa logam lain juga memiliki sifat serupa.

10. Cek Reaksi Magnet

Emas asli bersifat non-magnetis, sehingga tidak akan menunjukkan reaksi ketika didekatkan dengan magnet. Namun, ini bukan metode yang mutlak karena ada logam lain yang juga non-magnetis.

Penggunaan beberapa metode ini secara bersamaan dapat membantu memastikan keaslian emas putih yang Anda miliki. Selalu berhati-hati dalam memeriksa keaslian emas, terutama saat melakukan pembelian.

Itulah cara cek emas putih asli atau palsu, mudah bukan? Jadi, mulai sekarang Anda dapat mengetahui mana emas putih yang asli dan palsu dengan mengikuti langkah-langkah di atas.

Agar terhindar dari membeli emas putih palsu, sebaiknya beli emas putih di toko terpercaya, ya, dan pastikan surat-suratnya lengkap.

RISMA KHOLIQ

Berita terkait

Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan di Level Rp 1.350.000 per Gram

11 jam lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan di Level Rp 1.350.000 per Gram

Harga emas batangan hari ini stabil berada di level Rp 1.350.000 per gram. Tidak mengalami kenaikan maupun penurunan dari harga hari sebelumnya

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 11 Ribu, Jadi Rp 1.343.000 per Gram

2 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 11 Ribu, Jadi Rp 1.343.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini naik Rp 17 ribu dibandingkan dengan harga dalam perdagangan Jumat pekan lalu, yakni Rp 1.326.000 per gram.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Naik Rp 22 Ribu per Gram

3 hari lalu

Harga Emas Antam Naik Rp 22 Ribu per Gram

Harga emas batangan keluaran PT Aneka Tambang atau emas Antam hari ini naik tinggi hingga Rp 22 ribu per gram.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 9 Ribu, per Gram Jadi Rp 1.324.000

5 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 9 Ribu, per Gram Jadi Rp 1.324.000

Harga emas Antam hari ini turun Rp 9 ribu dibandingkan kemarin.

Baca Selengkapnya

Warga Cina Diduga Menambang Emas Secara Ilegal, Ini Modusnya

6 hari lalu

Warga Cina Diduga Menambang Emas Secara Ilegal, Ini Modusnya

Seorang warga Cina berinisial YH diduga menambang bijih emas secara ilegal dan memproduksi emas batangan di bawah tanah di Kabupaten Ketapang

Baca Selengkapnya

Bareskrim dan Kementerian ESDM Bongkar Tambang Ilegal Bijih Emas, Satu WNA Cina Ditangkap

7 hari lalu

Bareskrim dan Kementerian ESDM Bongkar Tambang Ilegal Bijih Emas, Satu WNA Cina Ditangkap

Bareksrim Polri dan Ditjen Minerba Kementerian ESDM membongkar tambang ilegal bijih emas di Ketapang, Kalimantan Barat

Baca Selengkapnya

WNA Cina jadi Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Kalbar, ESDM Hitung Kerugian Negara

7 hari lalu

WNA Cina jadi Tersangka Kasus Tambang Bijih Emas Ilegal di Kalbar, ESDM Hitung Kerugian Negara

ESDM menyatakan WNACina yang jadi tersangka itu telah melakukan kegiatan produksi dan penjualan atas kegiatan tambang ilegal bijih emas.

Baca Selengkapnya

Ketegangan Global, Airlangga: Ekonomi RI Masih Lebih Baik Dibanding Negara Lain

8 hari lalu

Ketegangan Global, Airlangga: Ekonomi RI Masih Lebih Baik Dibanding Negara Lain

Airlangga mengatakan setiap kali ada krisis ketegangan, emas dijadikan sebagai safe haven.

Baca Selengkapnya

Analis Perkirakan Harga Emas Terus Naik, Investor Diminta Tahan Dulu

8 hari lalu

Analis Perkirakan Harga Emas Terus Naik, Investor Diminta Tahan Dulu

Analis komoditas dan mata uang Lukman Leong mengatakan kenaikan harga emas Antam mengikuti tren harga emas dunia.

Baca Selengkapnya

Naik Lagi, Harga Emas Antam Hari Ini Rp 1.333.000 per Gram

8 hari lalu

Naik Lagi, Harga Emas Antam Hari Ini Rp 1.333.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini naik Rp 20 ribu dibandingkan dengan harga dalam perdagangan Sabtu pekan lalu, yakni Rp 1.313.000 per gram.

Baca Selengkapnya