Terkini: Kepercayaan Nasabah BSI Turun, Ribuan Lowongan Kerja di Rekrutmen Bersama BUMN

Reporter

Tempo.co

Editor

Agung Sedayu

Kamis, 11 Mei 2023 18:13 WIB

Direktur Utama Bank Syariah Indonesia Hery Gunardi berpose dalam sesi foto usai penandatanganan akta penggabungan tiga bank syariah milik Himbara di Jakarta, Rabu 16 Desember 2020. ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Persoalan gangguan layanan PT Bank Syariah Indonesia (Persero) Tbk atau BSI tidak kunjung teratasi meski sudah berjalan berhari-hari. Akibatnya, banyak nasabah yang mengeluhkan pelayanan BSI hingga berujung pada turunnya tingkat kepercayaan pada bank ini. Berita ini menjadi berita terkini yang banyak mendapat perhatian pembaca Tempo.co.

Berikutnya adalah berita mengenai ribuan lowongan kerja di program Rekrutmen Bersama BUMN yang mulai dibuka hari ini. Program yang akan ditutup pada 20 Mei 2023 mendatang itu terbuka untuk lebih dari 2.000 lowongan kerja dengan lebih dari 120 perusahaan BUMN Group. Adapun jenjang pendidikan yang dibutuhkan mulai dari SMA, D3, D4, S1, hingga S2.

Selanjutnya adalah berita mengenai Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi yang menyampaikan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) sepakat untuk membangun ekosistem kendaraan listrik (Electric Vehicle/EV). Menurut Jokowi, ASEAN siap menjadi bagian penting dari rantai pasok industri kendaraan listrik dunia.

Lalu berita tentang tanggapan Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) terkait kasus pemutusah hubungan kerja atau PHK massal ribuan karyawan produsen sepatu Adidas, PT Panarub Industry.

Terakhir adalah berita mengenai tanggapan Dirjen Pajak Suryo Utomo terhadap pernyataan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan yang menyatakan bahwa ada 9 juta hektar lahan sawit yang belum membayar pajak.

Advertising
Advertising

Berikut rangkuman berita terkini Tempo.co.

1. Layanan BSI Terganggu Berhari-hari, Nasabah: Kepercayaan Kami Turun

Pelayanan PT Bank Syariah Indonesia (Persero) Tbk atau BSI dikeluhkan nasabahnya karena m-banking dan ATM BSI bermasalah sejak Senin, 8 Mei 2023. Hingga hari ini gangguan layanan tersebut belum sepenuhnya pulih. Sejumlah nasabah mengaku kecewa.

Vita, 23 tahun, salah satu nasabah BSI di Jombang, Jawa Timur mengatakan layanan m-banking, BSI Mobile sudah tidak bisa digunakan sejak beberapa hari yang lalu. "Jadi, transaksi tidak bisa, ditransfer orang juga nggak bisa. Kalau (BSI Mobile) dibuka, time out," kata Vita pada Tempo, Rabu 10 Mei 2023.

Dia menceritakan, ATM BSI juga tidak bisa digunakan. Tak hanya itu, transaksi debit juga tidak bisa. "Jadi, benar-benar terblokir semuanya," ujar Vita.

Sedangkan untuk melakukan transfer manual melalui teller bank, Via tidak punya waktu untuk datang langsung ke kantor BSI. Dampaknya, transaksi dan bisnis Via terganggu.

Gangguan layanan BSI menyebabkan kekecewaan dan menurunnya kepercayaan nasabah kepada bank tersebut. Tak cuma pada aplikasi mobile BSI, tapi juga pada semua sistem mobile banking atau M-banking.

"Gara-gara ini aku jadi menurunkan kepercayaan, kok bisa sih kayak gini? Mendingan duit nggak aku masukin bank," ungkap mahasiswa kedokteran gigi itu.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Selanjutnya: Ribuan Lowongan Kerja di Rekrutmen Bersama BUMN ...

<!--more-->

2. Rekrutmen Bersama BUMN Dibuka Hari Ini, Ada 2 Ribu Lowongan Kerja

Kementerian BUMN melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) resmi membuka Rekrutmen Bersama BUMN (RBB) mulai hari ini, Kamis 11 Mei 2023 hingga 20 Mei 2023 mendatang.

Dikutip dari instagram resmi fhci.bum, rekrutmen kali ini terbuka untuk lebih dari 2.000 lowongan kerja dengan lebih dari 120 perusahaan BUMN Group. Adapun jenjang pendidikan yang dibutuhkan mulai dari SMA atau sederajat, D3, D4, S1, hingga S2.

"Persiapkan persyaratan, kemampuan, dan kesehatanmu, serta jangan lupa selalu berdoa dan meminta restu dari orang tuamu. Segera daftarkan diri, kami tunggu kalian di BUMN," tulis FHCI melalui instagram resminya, Kamis, 11 Mei 2023..

Sebelum mendaftar Rekrutmen Bersama BUMN, berikut hal-hal yang perlu diketahui oleh peserta …

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

3. ASEAN Siap Bangun Ekosistem Kendaraan Listrik, Jokowi: Menjadi Bagian Penting Rantai Pasok Dunia

Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi menyampaikan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN) sepakat untuk membangun ekosistem kendaraan listrik (Electric Vehicle/EV). Menurut Jokowi, ASEAN siap menjadi bagian penting dari rantai pasok industri kendaraan listrik dunia.

“ASEAN sepakat untuk membangun ekosistem mobil listrik dan menjadi bagian penting dari rantai pasok dunia sehingga hilirisasi industri menjadi kunci,” ujar Presiden Joko Widodo dalam konferensi pers Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN Ke-42 di Labuan Bajo, NTT, Kamis, 11 Mei 2023.

KTT ASEAN kali ini mengadopsi Deklarasi Pembangunan Ekosistem Kendaraan Listrik Kawasan, yang mana Dewan Komunitas Ekonomi ASEAN bertugas untuk mengawasi seluruh implementasinya.

Dalam deklarasi tersebut, para pemimpin menyebut ASEAN berkomitmen membangun ekosistem kendaraan listrik regional yang melibatkan seluruh negara anggota. Seluruh negara anggota ASEAN mendukung adopsi agenda kendaraan listrik dan pengembangan industri kendaraan listrik di negara-negara ASEAN.

Selain itu, para pemimpin juga berkomitmen membangun ASEAN sebagai hub produksi global bagi industri kendaraan listrik guna mendukung pertumbuhan ekonomi kawasan yang berkelanjutan.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Selanjutnya: Kasus PHK Massal Buruh Produsen Adidas, Kemenaker Minta ...

<!--more-->

4, Kasus PHK Massal Buruh Produsen Adidas, Kemenaker Minta Perusahaan Patuhi Aturan

Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) buka suara soal pemutusah hubungan kerja atau PHK massal ribuan karyawan produsen sepatu Adidas, PT Panarub Industry.

Wamenaker Afriansyah Noor mengatakan pada Desember lalu kementeriannya sudan memanggil manajemen perusahaan tersebut untuk memberikan klarifikasi.

Menurut Afriansyah, kementeriannya telah menegaskan kepada perusahaan agar upaya pencegahan PKH massal sebagaimana dalam SE Menakertrans Nomor SE-907/MEN/PHI-PPHI/X/2004 benar-benar dijalankan.

"Kemnaker juga menekankan agar PT Panarub Industry menghidupkan LKS bipartit perusahaan sebagai wadah komunikasi atau dialog, konsultasi dan musyawarah untuk mewujudkan hubungan industrial yang harmonis dan kondusif," kata Afriansyah kepada Tempo, Kamis,11 Mei 2023.

Afriansyah juga mengatakan pihaknya bakal berkoordinasi dengan Disnaker Kota Tangerang untuk memantau perkembangan kasus ketenagakerjaan tersebut.

Jika belum ada solusi atau kata mufakat antara pekerja dan perusahaan, pihaknya meminta agar para pihak yang terkait untuk mengajukan pencatatan perselisihan hubungan industrial, sesuai UU Nomor 2 Tahun 2024.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

5. Luhut Bilang 9 Juta Hektar Lahan Sawit Belum Bayar Pajak, Ini Tanggapan Dirjen Pajak

Dirjen Pajak Suryo Utomo mengaku sedang menindaklanjuti temuan dugaan 9 juta hektar lahan sawit yang belum membayar pajak. Suryo mengatakan, bakal mencocokkan data yang tersebut dengan Surat Pemberitahuan Pajak Terhutang (SPPT) Direktorat Jenderal Pajak.

"Jadi sekarang kami fasenya sedang mencocokkan mana yang berbeda? Seperti apa? Nanti kita lihat," ujar Suryo dalam acara media briefing di Direktorat Jenderal Pajak pada Kamis, 11 Mei 2023.

Menurut Suryo, metodologi pengawasan di Direktorat Jenderal Pajak sudah dibentuk. Karena itu jika pihaknya mendapat informasi perbedaan data, akan segera ditindaklanjuti.

"Dengan cara pengawasan beda kalkulasi SP2DK disampaikan, permintaan klarifikasi disampaikan. Kalau memang risk management crm kami keluar, mungkin kami lakukan pemeriksaan," kata Suryo.

Suryo mengatakan perbedaan data yang kemarin disampaikan Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan ini akan disikapi dalam konteks pengawasan dan pemeriksaan.

Berita lengkap bisa dibaca di sini.

Baca juga: Layanan BSI Terganggu Berhari-hari, Nasabah: Kepercayaan Kami Turun

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

4 menit lalu

Jerry Sambuaga Dorong IEU-CEPA Selesai sebelum Jokowi Lengser dari Jabatan Presiden

Jerry Sambuaga mengatakan baik Jerman maupun Indonesia memegang posisi penting di regional masing-masing.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

6 menit lalu

Jokowi Resmikan PPDS: Pendidikan Dokter Spesial Gratis, Dapat Gaji Lagi

Kementerian Kesehatan membuka Program Pendidikan Dokter Spesialis atau PPDS berbasis rumah sakit pendidikan gratis.

Baca Selengkapnya

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

37 menit lalu

Kemenperin: Pabrik Motor Listrik Baru Akan Groundbreaking Pekan Depan, Luasnya 54 Hektare

Merek motor listrik ini sudah dijual di Indonesia, tetapi produksinya masih dilakukan di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

1 jam lalu

Terkini: Viral Cokelat Rp 1 Juta Kena Pajak Rp 9 Juta Ini Tanggapan Bea Cukai, Kata Jokowi soal Pabrik Sepatu Bata yang Tutup

Bea Cukai menanggapi unggahan video Tiktok yang mengaku mengirim cokelat dari luar negeri senilai Rp 1 juta dan dikenakan bea masuk Rp 9 juta.

Baca Selengkapnya

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

2 jam lalu

Polri: 75 Motor dan 50 Mobil Listrik Ikut Kawal VVIP di World Water Forum Bali

Polri menyatakan kendaraan listrik untuk pengamanan World Water Forum ke-10 di Bali pada 18-25 Mei 2024 telah siap digunakan.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

2 jam lalu

Daftar 12 Laboratorium di Indonesia Digital Test House yang Diresmikan Jokowi Hari Ini

Indonesia Digital Test House menjadi laboratorium uji perangkat digital terbesar di Asia Tenggara. Simak pesan peresmian Jokowi.

Baca Selengkapnya

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

3 jam lalu

Daftar Negara di Asia Tenggara dengan Gaji Tertinggi, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut ini daftar negara di Asia Tenggara dengan gaji tertinggi. Indonesia memiliki rata-rata upah sebesar Rp5 juta. Ini informasinya.

Baca Selengkapnya

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

3 jam lalu

Pabrik Bata di Purwakarta Ditutup, Ini Komentar dari Jokowi hingga Pj. Gubernur Jabar

Presiden Jokowi menilai tutupnya pabrik sepatu Bata karena pertimbangan efisiensi dan tidak menggambarkan kondisi perekonomian Indonesia.

Baca Selengkapnya

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

3 jam lalu

Kisah Srikandi PLN Mengendalikan Listrik saat Presiden Joko Widodo ke NTB

PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah Nusa Tenggara Barat (UIW NTB) dalam komitmennya mendukung pengarusutamaan gender.

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

3 jam lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya