Posko Angkutan Lebaran 2023 Ditutup, Budi Karya: Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran Lancar

Selasa, 2 Mei 2023 21:25 WIB

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi secara resmi menutup Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2023 yang telah berlangsung selama 19 hari, mulai 14 April-2 Mei 2023 di Kantor Kemenhub, Jakarta Pusat. Command Center itu sebagai tempat koordinasi penyelenggaraan angkutan Lebaran di seluruh Indonesia.

Menurut Budi Karya, posko tersebut sangat efektif. Banyak titik yang bisa pantau baik di terminal, pelabuhan, bandara, stasiun, jalan tol maupun arteri. “Semua aktif memberikan informasi, sehingga bisa dijadikan dasar pengambilan keputusan yang cepat dan bisa segera disosialisasikan ke masyarakat,” ujar Budi Karya lewat keterangan tertulis pada Selasa, 2 Mei 2023.

Budi Karya menjelaskan, adanya prediksi lonjakan pergerakan masyarakat yang masif pada tahun ini membuat penanganan arus mudik dan arus balik Lebaran mendapat perhatian besar dari Presiden Joko Widodo alias Jokowi.

“Alhamdulillah kami bisa melaksanakan tugas dari dengan baik untuk mewujudkan mudik yang aman dan berkesan,” kata Budi Karya.

Sejumlah indikator positif, kata Budi Karya, berhasil diraih dalam penanganan arus mudik dan arus balik tahun ini. Di antaranya, meningkatnya rata-rata kecepatan kendaraan di jalan tol, waktu tempuh yang semakin cepat, serta angka kecelakaan lalu lintas yang menurun.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: Namun, Budi Karya berujar....

<!--more-->

Namun, Budi Karya berujar, sejumlah evaluasi untuk perbaikan penanganan arus mudik dan arus balik Lebaran tahun depan tetap dilakukan. Khususnya di titik krusial seperti di Tol Trans Jawa dan Pelabuhan Penyeberangan Merak-Bakauheni. Misalnya peningkatan sarana dan prasarana jalan maupun transportasi.

“Idealnya, di Jalan Tol Cipali sampai Kalikangkung Semarang itu ada 3-4 lajur, sehingga rekayasa lalu lintas yang dilakukan cukup dengan contra flow dan tidak perlu one way. Kemudian, di penyeberangan ASDP agar menggunakan kapal yang besar dan cepat sehingga kapasitas bertambah,” tutur Budi Karya.

Lebih lanjut, Menhub Budi Karya mengapresiasi kepada seluruh pihak terkait yakni Kementerian Koordinator PMK, Kementerian PUPR, Kementerian BUMN, Kominfo, TNI, Polri, BMKG, Basarnas, KNKT, operator jalan tol, operator angkutan umum, asosiasi, pemerintah daerah, dan Dinas Perhubungan Provinsi, Kota, dan Kabupaten serta pihak lainnya yang mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.

Selain itu, Budi Karya juga mengucapkan terima kasih kepada media massa yang turut memberitakan informasi arus mudik dan arus balik secara luas dan informatif. Mulai dari tahap persiapan, pelaksanaan, hingga perubahan kebijakan yang terjadi sesuai dinamika di lapangan.

“Saya juga sampaikan terima kasih kepada masyarakat, yang sangat kooperatif dengan imbauan-imbauan yang disampaikan pemerintah maupun petugas di lapangan,” ucap Budi Karya.

Pilihan Editor: Sandiaga Uno Revisi Lagi Perputaran Ekonomi di Sektor Pariwisata dan Ekonomi Kreatif saat Mudik Lebaran Jadi Rp 335,3 T

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

4 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

4 hari lalu

Terkini: Anggota DPR Tolak Penerapan Iuran Pariwisata di Tiket Pesawat, TKN Prabowo-Gibran Sebut Susunan Menteri Tunggu Jokowi dan Partai

Anggota Komisi V Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sigit Sosiantomo mengatakan penetapan tarif tiket pesawat harus memperhatikan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Tawarkan Investasi Pembangunan TOD MRT Jakarta ke Jepang

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menawarkan investasi pembangunan Transit Oriented Development atau TOD di sepanjang jalur MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

4 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

4 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

4 hari lalu

Menhub Targetkan Groundbreaking Proyek MRT Jakarta pada Agustus 2024

Menhub Budi mengatakan bahwa proyek MRT Jakarta hingga saat ini berjalan sesuai rencana.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

5 hari lalu

Menhub Budi Karya Temui Menteri Transportasi Jepang, Bahas Proyek MRT Jakarta

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi bertemu Menteri Transportasi Jepang bahas sejumlah proyek infrastruktur, termasuk MRT Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

5 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

5 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Optimistis Bandara IKN Bisa Uji Coba Juli 2024

6 hari lalu

Budi Karya Optimistis Bandara IKN Bisa Uji Coba Juli 2024

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi optimistis Bandara Ibu Kota Nusantara atau IKN bisa dilakukan uji coba Juli tahun ini.

Baca Selengkapnya