Besok Puncak Arus Balik, Persiapan Bandara Soetta: Beroperasi 24 Jam hingga Extra Flight

Sabtu, 29 April 2023 18:42 WIB

Sejumlah calon penumpang pesawat antre untuk lapor diri di Terminal 3 Bandara Sekarno Hatta, Tangerang, Banten, Rabu 19 April 2023. PT Angkasa Pura II selaku pengelola Bandara Soekarno Hatta memprediksi puncak arus mudik lewat bandara Soetta terjadi mulai H-3 atau Rabu (19/4) dengan pergerakan pesawat yang terjadwal mencapai 1.138 penerbangan dengan total penumpang 164.575 hingga H-1 atau Jumat (21/4). ANTARA FOTO/Muhammad Iqbal

TEMPO.CO, Jakarta - Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (Bandara Soetta) mengoptimalkan layanan untuk menghadapi puncak arus balik Lebaran 2023 yang diperkirakan terjadi pada Ahad, 30 April besok.

"Penumpang kami prediksi sekitar 170 ribu, baik yang datang dan berangkat melalui Bandara Soetta pada tanggal 30 April," ungkap Senior Manager of Branch Communication and Legal Bandara Soetta, Holik Muwardi di Tangerang, Banten, Sabtu 29 April 2023.

Layanan yang dioptimalkan tersebut yakni Posko Layanan Terpadu di Terminal 1B, operasional penuh Bandara Soetta selama 24 jam, hingga penjagaan keamanan dengan 1.500 personil organik, tambahan tenaga outsourcing, serta TNI dan Polri.

Selama masa angkutan Lebaran, Posko Layanan Terpadu Bandara Soetta telah diaktifkan sejak H-10 Lebaran (12 April 2023) sampai H+10 Lebaran (3 Mei 2023). Masyarakat bisa mendapatkan data jumlah penumpang, pesawat, dan lain-lain selama momen Idul Fitri dari posko tersebut.

Dalam menghadapi puncak arus balik esok hari, Holik tak menutup kemungkinan jika terdapat tambahan penerbangan apabila maskapai benar-benar membutuhkan.

Namun dalam periode angkutan Lebaran tahun ini, sudah terdapat 71 tambahan penerbangan yang beroperasi di Bandara Soetta. Tambahan tersebut merupakan realisasi dari usulan maskapai yang sebanyak lebih dari 200 tambahan penerbangan.

Selanjutnya: extra flight akan tergantung maskapai

<!--more-->

"Untuk extra flight (penerbangan tambahan) akan tergantung maskapai," ucap dia.

Ia menyebutkan terdapat 32 maskapai yang melayani penerbangan di Bandara Soetta dari terminal 1 hingga terminal 3, baik penerbangan domestik maupun internasional saat ini.

Maskapai tersebut yakni AirAsia, Super Air Jet, Sriwijaya Air, NAM Air, dan Airfast Indonesia, Batik Air, Lion Air, Garuda Indonesia, Citilink, Pelita Air, Transnusa, Thai Lion Air, Qantas Airlines, KLM Royal Dutch Airlines, Cathay Pacific, Xiamen Air, Korean Air, China Southern Airlines, dan Oman Air.

Lalu, ada Ethad Airways, Singapore Airlines, Ethiopean Airline, Srilankan Airline, Japan Airline, Malaysia Airline, China Eastern, Royal Brunei, Jetstar, Cebu Pacific, Malindo Air, Philippine Airlines, serta Scoot.

Pilihan Editor: Arus Balik Lebaran, Bandara Pangkalpinang Tambah Penerbangan Ekstra

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

2 jam lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

6 jam lalu

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini

Baca Selengkapnya

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

7 jam lalu

18 Tahun Kepergian Pramoedya Ananta Toer, Kisah dari Penjara ke Penjara

Sosok Pramoedya Ananta Toer telah berpulang 18 tahun lalu. Ini kisahnya dari penjara ke penjara.

Baca Selengkapnya

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

8 jam lalu

Penurunan Status Bandara Internasional Dikritik: Minim Kajian, Sama Seperti Pembangunannya

Anggota DPR RI mengkritik langkah pemerintah menurunkan status sejumlah bandara internasional. Dianggap minim kajian.

Baca Selengkapnya

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

16 jam lalu

Bandara SMB II Palembang Turun Kelas, PHRI dan Blogger Sumsel Kecewa

Keputusan menurunkan status bandara di Palembang dinilai berdampak negatif terhadap pertumbuhan industri parawisata di Sumsel.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Sandiaga Uno: Ada Kekhawatiran Pariwisata Solo Turun

Bandara Adi Soemarmo turun status dari internasional ke domestik. Bagaimana nasib pariwisata di Solo? Ini tanggapan Sandiaga Uno.

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

1 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

1 hari lalu

Bandara Adi Soemarmo Turun Status, Gibran: Harus Perbanyak Event Internasional di Solo

Gibran mengatakan turunnya status Bandara Adi Soemarmo tidak akan mempengaruhi tingkat kunjungan wisatawan ke Kota Solo.

Baca Selengkapnya

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

1 hari lalu

Komitmen untuk Pariwisata, Bandara Lombok Tetap Berstatus Internasional

Bandara Lombok merupakan pintu masuk utama bagi wisatawan yang ingin berlibur ke Lombok dan destinasi lain di Nusa Tenggara Barat.

Baca Selengkapnya

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

1 hari lalu

Ini Kompensasi yang Seharusnya Diterima Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Kereta Api

Aturan kompensasi diatur dalam Permenhub Nomor PM 63 Tahun 2019 tentang Standar Pelayanan Minimum Angkutan Orang dengan Kereta Api.

Baca Selengkapnya