Ridwan Kamil: AirAsia Buka Penerbangan dari Bandara Kertajati Mulai Mei

Kamis, 27 April 2023 07:00 WIB

Sejak pemindahan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara Bandung (BDO) per 1 Juli 2019 ini, Bandara Internasional Kertajati (KJT) mulai terlihat sibuk.

TEMPO.CO, Bandung - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, maskapai AirAsia akan membuka layanan penerbangan dari Bandara Kertajati di Majalengka menuju Kuala Lumpur Malaysia.

"Mulai 17 Mei, (maskapai) AirAsia akan membuka penerbangan dari Kertajati menuju Malaysia. Tiket sudah tersedia di penjualan resmi Air Asia,” kata Ridwan Kamil, dikutip dari keterangannya, Rabu, 26 April 2023.

Ridwan Kamil mengatakan, layanan penerbangan tersebut dijadwalkan dua kali dalam seminggu. “Mari terbang lagi dari Kertajati, bandara kebanggan Jawa Barat," kata dia.

VP Corporate Secretary & General Administration PT Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Dian Nurrahman mengatakan, jadwal penerbangan AirAsia dari Bandara Kertajati menuju Kualalumpur dijadwalkan tiap hari Rabu dan Minggu. Berangkat dari Bandara Kertajati pukul 10.50 WIB dan tiba i Kuala Lumpur pukul 14.05 waktu setempat. Sementara penerbangan sebaliknya dari Kuala Lumpur pada hari tersebut pukul 09.05 waktu setempat dan tiba di Bandara Kertajati pukul 10.02 WIB.

Dian menyebut, sejumlah maskapai lain sudah menyatakan minatnya untuk membuka penerbangan dari Bandara Kertajati. Ia tidak menyebutkan maskapai yang dimaksud namun rute yang dibidik adalah penerbangan menuju Singapura.

Advertising
Advertising

Selanjutnya: Saat ini Bandara Kertajati masih melayani penerbangan umrah....

<!--more-->

Saat ini Bandara Kertajati masih melayani penerbangan umrah. Pada 15 April 2023 lalu Lion Air memberangkatkan jamaah umrah, selanjutnya pada 9 Mei 2023 nanti giliran Garuda Indonesia yang memberangkatkan jemaah umrah dari Bandara Kertajati.

Keputusan sejumlah maskapai membuka layanan penerbangan menuju Bandara Kertajati masih menunggu hasil uji coba jalan Tol Cisumdawu pada masa angkutan Lebaran ini. “Jika Tol Cisumdawu beroperasi normal, nantinya seluruh penerbangan akan melalui Kertajati. Saat ini prioritasnya untuk pesawat bermesin jet," kata Dian, dikutip dari keterangannya, Rabu, 26 April 2023.

Dian mengatakan, sejumlah moda transportasi sudah siap melayani penumpang dari Bandung menuju Bandara Kertajati di Majalengka dengan memanfaatkan jalan Tol Cisumdawu dan Cipali. Di antaranya Damri, Blue Bird, serta layanan travel Sobat Trans, Arnes, dan Bhinneka.

“Nanti jika sudah operasi normal, perjalanan dari Bandung via Cisumdawu hanya sekitar satu jam sampai Bandara Kertajati lancar dan tidak terkendala kemacetan berarti," kata dia.

Pilihan Editor: Antisipasi Peningkatan Volume Lalu Lintas, Jasa Marga Berlakukan Contraflow di Ruas Tol Jagorawi Arah Jakarta

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

1 jam lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Belum Aman untuk Penerbangan

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan Bandara Sam Ratulangi, Manado belum aman untuk penerbangan akibat erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

10 jam lalu

Kemenhub Putuskan Hanya 17 Bandara Internasional dan 17 Bandara Domestik di Indonesia, Apa Beda Keduanya?

Kemenhub tetapkan 17 bandara internasional dan 17 bandara domestik di Indonesia. Kenapa?

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

15 jam lalu

Terpopuler: Airlangga dan Menteri Perdagangan Inggris Bahas Produk Susu, Gunung Ruang Erupsi 5 Bandara di Sulawesi Kemarin Masih Ditutup

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto saat melakukan kunjungan kerja di London, bertemu dengan Menteri Perdagangan Inggris The Rt. Hon. Greg Hands MP

Baca Selengkapnya

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

1 hari lalu

6 Tips Liburan untuk Anak Penyandang Autisme

Berikut ini enam tips yang dapat dilakukan sebelum dan saat liburan bersama anak penyandang autisme

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, 5 Bandara di Sulawesi Masih Ditutup Sementara Hari Ini

Sejumlah bandara di wilayah udara Sulawesi masih ditutup operasionalnya hari ini akibat sebaran abu vulkanik dari Gunung Ruang yang kembali erupsi. AirNav Indonesia mengumumkan setidaknya ada lima bandara di wilayah Sulawesi yang penutupan operasionalnya diperpanjang.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

1 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

1 hari lalu

Berpeluang Jadi Calon Gubernur Jakarta, Presiden PKS Pilih Jadi Komandan Pemenangan Partai

Ahmad Syaikhu mengatakan PKS telah menyiapkan kader-kader terbaik untuk Pilkada Jakarta.

Baca Selengkapnya

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

1 hari lalu

PAN Tunggu Golkar soal Kepastian Sandingkan Ridwan Kamil-Zita Anjani

PAN juga telah menyiapkan sejumlah alternatif nama apabila nantinya Golkar menginginkan nama lain. Ada Eko Patrio dan Lula Kamal.

Baca Selengkapnya

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

1 hari lalu

Dubai akan Bangun Bandara Terbesar di Dunia, Bisa Tampung 260 Juta Penumpang

Bandara Internasional Al Maktoum akan menggantikan Bandara Internasional Dubai yang masih beroperasi saat ini

Baca Selengkapnya