Harga BBM Nonsubsidi Turun, Mengapa Harganya Tiap Daerah Berbeda?

Editor

Nurhadi

Kamis, 5 Januari 2023 07:48 WIB

Ilustrasi SPBU Pertamina. ANTARA

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) mengumumkan penurunan harga BBM nonsubsidi, yakni Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex per hari Selasa, 3 Januari 2022, pukul 14.00 WIB.

Harga Pertamax diturunkan dari Rp 13.900 menjadi Rp 12.800 per liter, Pertamax Turbo dari Rp 15.200 menjadi Rp 14.050, Dexlite dari Rp 18.300 menjadi Rp 16.150, dan Pdex dari Rp 18.800 menjadi Rp 16.750.

Meskipun begitu, keempat harga BBM nonsubsidi tersebut memiliki harga yang berbeda di tiap daerahnya. Berikut daftar harga BBM Pertamax yang dilansir dari situs resmi Pertamina.

Harga Pertamax Rp. 12.800

Nangroe Aceh Darussalam, DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, DI Yogyakarta, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Advertising
Advertising

Harga Pertamax Rp. 13.050

Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka-Belitung, Lampung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat.

Harga Pertamax Rp. 13.300

Riau, Kepulauan Riau, FTZ (Free Trade Zone) Batam, dan Bengkulu.

Kenapa harga BBM nonsubsidi tiap daerah berbeda?

Melansir dari mypertamina.id, perbedaan harga terjadi karena biaya pengangkutan BBM ke tiap daerah berbeda-beda. Biaya angkut tersebut ditanggung oleh pembeli sehingga semakin jauh lokasi daerah dari kilang minyak, akan semakin mahal harga BBM nonsubsidinya.

Apakah perbedaan harga berpengaruh dengan kualitas BBM?

Meski harga BBM Pertamina nonsubsidi di setiap daerah berbeda, Pertamina menjelaskan bahwa tidak ada perbedaan kualitas BBM.

Pertamina juga menegaskan bahwa mereka akan mengerahkan pengawas di setiap SPBU untuk memeriksa kualitas BBM sebelum akhirnya lolos dan bisa ditawarkan kepada pembeli.

PUTRI INDY SHAFARINA

Baca juga: Harga Pertamax Turun jadi Rp 12.800 Pukul 14.00 Nanti, Bagaimana Nasib Solar dan Pertalite?

Berita terkait

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

21 jam lalu

Pertamina Indonesian GM Tournament 2024: Pecatur Aditya Bagus Arfan dan Novendra Priasmoro Juara

IM Aditya Bagus Arfan dan GM Novendra Priasmoro juara di pertandingan catur Pertamina Indonesian GM Tournament 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

3 hari lalu

Gempa Garut, Pertamina Pastikan Operasional tetap Berjalan

PT Pertamina Patra Niaga memastikan operasionalnya masih berjalan aman pascagempa di Garut, Jawa Barat pada Sabtu, 27 April 2024 lalu.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

5 hari lalu

Pertamina International Shipping Catat Penurunan Emisi Karbon 25.445 Ton

PT Pertamina International Shipping mencatat data dekarbonisasi PIS turun signifikan setiap tahun.

Baca Selengkapnya

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

5 hari lalu

PGN Optimalkan Produk Gas Alam Cair

PGN mulai optimalkan produk gas alam cair di tengah menurunnya produksi gas bumi.

Baca Selengkapnya

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

6 hari lalu

6 Tips Merawat Motor Injeksi agar Tetap Prima dan Awet

Motor injeksi merupakan kendaraan yang dibekali dengan teknologi mumpuni di bagian mesin pembakarannya.

Baca Selengkapnya

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

7 hari lalu

Cara Mendaftar Sebagai Penerima LPG 3 Kg Bersubsidi

Bagi masyarakat yang belum terdaftar sebagai pembeli LPG 3 kg harus menunjukkan KTP dan Kartu Keluarga (KK) di pangkalan atau penyalur resmi.

Baca Selengkapnya

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

8 hari lalu

Di Hannover Messe 2024, Pertamina Patra Niaga Bicara Pemerataan Energi Indonesia

PT Pertamina (Persero) dan PT Pertamina Patra Niaga, Sub Holding Commercial & Trading berpartisipasi dalam pameran industri terkemuka internasional

Baca Selengkapnya

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

9 hari lalu

Pertamina Geothermal Energy Dorong Program Pengelolaan Sampah

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) melakukan berbagai inisiatif untuk menjaga lingkungan.

Baca Selengkapnya

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

9 hari lalu

Pertamina International Shipping Klaim Berhasil Turunkan Emisi Karbon

PT Pertamina International Shipping (PIS) mengklaim dekarbonisasi yang dilakukan perusahaannya dapat menurunkan emisi karbon.

Baca Selengkapnya

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

9 hari lalu

Konflik Israel-Iran, Pertamina Klaim Tidak Ada Gangguan Stok BBM

PT Pertamina Patra Niaga memastikan stok bahan bakar minyak (BBM) Indonesia tidak terganggu meski ada konflik di Israel dan Iran.

Baca Selengkapnya