Xi Jinping Pimpin 3 Periode, Bahlil Prediksi Hubungan Investasi RI-Cina Kian Mesra

Senin, 24 Oktober 2022 19:35 WIB

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia memberi sambutan dan menutup secara resmi Munas VIII Kadin di Kendari, Sulawesi Tenggara, Kamis 1 Juli 2021. Arsjad Rasjid resmi menjadi Ketua Umum Kadin periode 2021-2026 berdasarkan kesepakatan musyawarah dan mufakat pada Munas VIII di Kendari sedangkan Anindya Bakrie yang sebelumnya mencalonkan diri sebagai ketua umum dipilih menjadi Ketua Dewan Pertimbangan. ANTARA FOTO/Jojon

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Investasi Bahlil Lahadalia menilai dikukuhkannya Xi Jinping sebagai Presiden Cina untuk periode ketiga adalah hal positif bagi Indonesia. Bahlil pun memprediksi hubungan investasi antara Indonesia dan Cina semakin mesra pada masa mendatang.

"Xi Jinping begitu terpilih lagi, hubungan akan semakin baik dengan pemerintah Indonesia," ujarnya di kantor Kementerian Investasi, Jakarta Selatan pada Senin, 24 Oktober 2022.

Ia memperkirakan kerja sama investasi antara kedua negara pun semakin menguntungkan. Sebab, selama ini, hubungan Presiden Joko Widodo atau Jokowi dan Xi Jinping telah terjalin sangat baik.

"Hubungan (Jokowi dan Xi Jinping) dalam konteks yang saling menghargai dalam tumbuh bersama," tuturnya. Terutama, kata dia, untuk menciptakan lapangan kerja dan mendorong nilai tambah komoditas.

Baca juga: Amankan Periode Ketiga, Xi Jinping dapat Ucapan Selamat dari Putin

Advertising
Advertising

Di samping itu, ia menyebut hampir semua investor asing dari berbagai negara masih melihat Indonesia sebagai destinasi investasi yang menguntungkan. Terlebih, dalam hal sumber daya alam. Apalagi, ia menuturkan pemerintah terus menata regulasi dan insetif untuk menarik minat para investor.

Bahlil pun menyinggung soal stabilitas politik Indonesia yang lebih baik dibandingkan banyak negara lainnya. Ia meyakini faktor-faktor tersebut mendorong Indonesia tetap menjadi negara yang menarik bagi para investor, terutama berkaitan dengan hilirisasi.

"Karena Cina ini sedang didorong hilirisasinya, jadi meski ada slow down investasi kita Insya Allah baik-baik saja," tutur Bahlil.

Meskipun kini tengah terjadi ketegangan antara Cina dan Taiwan, ia menilai tetap ada peluang bagi Indonesia untuk mengambil kesempatan. Ia mengatakan pemerintah Indonesia akan mempertajam akal dengan mengkomunikasikan berbagai solusi dengan baik.

"Jadi mengurus investasi ini jangan lari dari masalah. Kita ajak mereka mengobrol seolah bagian dari partner mereka, dengan begitu orang akan jatuh hati kepada kita. Jadi insya Allah so far so good," ucap Bahlil.

RIANI SANUSI PUTRI

Baca juga: Bahlil Sebut UMKM Penjaga Benteng Ekonomi RI: Malah Sulit Dapat Pinjaman dari Bank

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini.

Berita terkait

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

2 jam lalu

Jerman Minta Cina Bantu Negara-Negara Miskin yang Terjebak Utang

Kanselir Jerman Olaf Scholz meminta Cina memainkan peran lebih besar dalam membantu negara-negara miskin yang terjebak utang.

Baca Selengkapnya

Terus Perpanjangan Kontrak Freeport Sampai 2061, Bagaimana Kronologinya Sejak Kontrak Pertama?

12 jam lalu

Terus Perpanjangan Kontrak Freeport Sampai 2061, Bagaimana Kronologinya Sejak Kontrak Pertama?

Kontrak Freeport adalah salah satu kontrak pertambangan terbesar dan paling signifikan di dunia, yang terletak di Provinsi Papua, Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

21 jam lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Bahlil Lahadalia: Saham Pemerintah di Freeport hingga Lahan untuk Sukanto Tanoto

1 hari lalu

Bahlil Lahadalia: Saham Pemerintah di Freeport hingga Lahan untuk Sukanto Tanoto

Menteri Investasi Bahlil Lahadalia mengatakan, rencana pemerintah menambah kepemilikan saham sebanyak 10 persen

Baca Selengkapnya

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

1 hari lalu

Xiaomi 15 Diperkirakan Rilis Oktober Seperti Halnya Xiaomi 14 Tahun Lalu

Analis teknologi memperkirakan Xiaomi 15 bakal menyerupai generasi sebelumnya ihwal jadwal rilis dan tenggat distribusi.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

1 hari lalu

Faisal Basri Sebut Industri Nikel Merugikan Indonesia, Perkirakan 90 Persen Keuntungan Dinikmati Cina

Faisal Basri menyebut industrialisasi nikel lebih memberikan keuntungan kepada investor asing tanpa memerhatikan kerugian bagi Indonesia

Baca Selengkapnya

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

2 hari lalu

Turun di Partai Ketiga Final Piala Thomas 2024, Jonatan Christie Tak Mau Jadi Penentu Kekalahan Indonesia Lawan Cina

Jonatan Christie menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang memetik poin saat kalah lawan Cina 1-3 di final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

2 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fikri / Bagas Kalah, Indonesia Gagal Juara

Indonesia harus mengakui keunggulan Cina dengan agregat skor 1-3 dalam partai final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

2 hari lalu

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Christie Perpanjang Napas Indonesia atas Cina di Final, Skor Sementara 1-2

Jonatan Christie mampu menyudahi perlawanan sengit Li Shi Feng dalam duel tiga game di laga ketiga final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

2 hari lalu

Dikalahkan Liang / Wang di Final Piala Thomas 2024, Fajar / Rian Sebut Lawan Main Lebih Berani dan Cerdik

Fajar / Rian mengungkapkan keunggulan lawan yang membuat mereka kalah di pertandingan final Piala Thomas 2024, Minggu, 5 Mei 2024.

Baca Selengkapnya