Hutama Karya: Kami Targetkan Proyek Infrastruktur Jalan Tol hingga Pembangkit di IKN

Reporter

Jumat, 24 Juni 2022 21:12 WIB

Alat berat beroperasi membangun jalur logistik di lahan hutan tanaman industri yang akan menjadi Kawasan Inti Pusat Pemerintahan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Selasa, 15 Maret 2022. Lokasi yang akan dibangun menjadi Kawasan Inti Pusat Pemerintahan IKN Nusantara itu memiliki luas 6.671 hektare. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A

TEMPO.CO, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) menyatakan kesiapannya untuk menggarap jalan tol di Ibu Kota Nusantara atau IKN jika pemerintah membuka peluang kerja sama dalam proses pembangunannya.

EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya Tjahjo Purnomo mengatakan pihaknya sangat mendukung pembangunan dan tertarik untuk ikut serta dalam proyek pembangunan IKN di Kalimantan Timur. Dia menuturkan pihaknya proyek pemindahan beserta pembangunannya dapat berlangsung baik sesuai dengan rencana yang telah ditargetkan.

Dia menambahkan bahwa pihaknya telah mempersiapkan untuk dapat mengikuti proses lelang proyek di IKN dan akan berupaya dengan optimal sesuai dengan utilisasi, kapasitas, dan kapabilitas perseroan.

"Selain itu, kami menargetkan proyek-proyek dari sektor infrastruktur jalan tol, jembatan, gedung hingga manufaktur dan pembangkit energi di IKN, serta siap untuk menggarap dan mengembangkan proyek infrastruktur di sana [IKN]," ujarnya kepada Bisnis, Jumat 24 Juni 2022.

Sebelumnya, Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN Danis H. Sumadilaga mengatakan pihaknya akan membangunan ruas jalan tol yang akan menjadi akses ke titik 0 IKN dan ruas jalan tol yang menuju Pulau Balang pada Agustus tahun ini.

Dia mengungkapkan bahwa sesuai dengan prinsip pembangunan IKN, maka seluruh proses pembangunan sangat diharapkan untuk menimalkan penggunaan anggaran APBN. Untuk itu, pemerintah akan membuka peluang yang besar kepada badan usaha untuk berpartisipasi.

"Nantinya kita akan kembali kepada prinsip kita mulai dulu, kalau ada inisiator kita bisa KPBU, itu [anggaran pemerintah] bisa dihitung yang ada menjadi kontribusi pemerintah tinggal dihitung. Sangat mungkin," ungkapnya.

Baca: Jokowi: Proyek IKN Bisa Memperbaiki Lingkungan

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

3 jam lalu

Terpopuler: Perjalanan Bisnis Sepatu Bata hingga Tutup Pabrik, Kawasan IKN Kebanjiran

Terpopuler: Perjalanan bisnis sepatu Bata yang sempat berjaya hingga akhirnya tutup, kawasan IKN kebanjiran.

Baca Selengkapnya

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

21 jam lalu

Hari Ini Ruas Tol Jagorawi Diperbaiki hingga 12 Mei 2024 Mendatang, Simak Jadwal Lengkap dan Titik Lokasinya

PT Jasa Marga (Persero) Tbk. memperbaiki ruas Tol Jagorawi mulai hari ini, Ahad, 5 sampai 12 Mei 2024 mendatang

Baca Selengkapnya

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

1 hari lalu

Banjir Selutut Orang Dewasa Menggenangi Sepaku, Begini Penjelasan Otorita IKN

Juru Bicara Otorita IKN Troy Pantouw membenarkan banjir menggenangi Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, Jumat, 3 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

1 hari lalu

Pembangunan Jalan Tol Semarang - Demak Dikebut, Ada 2 Alasan

Juru Bicara Kementerian PUPR Endra S Atmawidjaja mengatakan Jalan Tol Semarang-Demak merupakan proyek strategis nasional (PSN) .

Baca Selengkapnya

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

2 hari lalu

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

Ketua Satgas Pembangunan Infrastruktur IKN memastikan tidak ada permasalahan lahan untuk pembangunan runway Bandara VVIP di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

2 hari lalu

Starlink Masuk RI, Kominfo: Kompetisi Bikin Hidup Lebih Hidup, Kita Tidak Berada di Zona Nyaman

Kementerian Kominfo yakin kedatangan investor asing seperti Starlink tak akan mengganggu bisnis perusahaan penyedia layanan telekomunikasi eksisting.

Baca Selengkapnya

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

2 hari lalu

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara soal 2.086 hektare lahan di IKN yang masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

2 hari lalu

Siap-siap, Ada 60 Ribu Formasi CPNS MA dan Kejagung 2024

Kemenpan RB menyiapkan jumlah formasi yang cukup besar bagi kejaksaan agung dan MA untuk formasi rekrutmen CPNS pada tahun ini.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

2 hari lalu

Basuki Hadimuljono Pastikan Groundbreaking Keenam di IKN Setelah World Water Forum 2024 Digelar

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan groundbreaking keenam di IKN dilakukan akhir Mei atau awal Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

2 hari lalu

Proses Perbaikan, Akses Keluar Jalan Tol Grogol KM 13 Ditutup

Jasa Marga menutup sementara off ramp atau jalan keluar di Jalan Tol Grogol KM 13+800 menuju Grogol atau Jalan S. Parman.

Baca Selengkapnya