Shopee Dikabarkan Bakal Lakukan PHK Massal, Bagaimana dengan di Indonesia?

Selasa, 14 Juni 2022 13:08 WIB

Logo Shopee. wikipedia.org

TEMPO.CO, Jakarta - Shopee, e-commerce yang berbasis di Singapura dikabarkan bakal melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) besar-besaran di seluruh wilayah operasional. Selain di Asia Tenggara, bisnis Shopee juga tersebar di Taiwan, Brasil, Meksiko, Cile, dan Kolombia.

Mengutip Tech in Asia, PHK itu disebut bakal terjadi di lini bisnis ShopeeFood dan ShopeePay.

Keputusan itu telah diumumkan kepada karyawan dalam pertemuan yang dipimpin oleh seorang eksekutif dari Sea Group, perusahaan induk Shopee. Keputusan PHK diambil untuk merasionalisasikan bisnis.

Namun begitu, eksekutif Shopee tidak menjelaskan alasannya. Adapun staf Shopee diberitahu akan mendapatkan pemberitahuan melalui email yang berisi nama-nama karyawan yang terkena dampak.

Rencana PHK ini muncul hanya beberapa bulan setelah tersiar kabar keputusan Shopee menutup operasinya di India dan memberhentikan lebih dari 300 pekerja di negara itu.

Advertising
Advertising

Dilansir dari Dealstreetasia, Senin, 13 Juni 2022, PHK Shopee ini telah mempengaruhi karyawan di beberapa pasar di Asia Tenggara termasuk Indonesia, Thailand, dan Vietnam. PHK ini pun dilakukan melalui email oleh perusahaan.

Khusus PHK di Thailand dikabarkan hampir memangkas setengah dari tim ShopeePay dan ShopeeFood. Hingga berita ini tayang, konfirmasi ke pihak Shopee Indonesia belum direspons. Dalam instastory @ecommurz, dikabarkan ShopeePay dan ShopeeFood Indonesia tidak terkena PHK massal tersebut.

Kinerja keuangan Sea Group, induk Shopee

Di tengah ramai pemberitaan rencana PHK massal oleh Shopee, kinerja keuangan Sea Group sebetulnya membaik. Hal ini terlihat dari perbaikan pendapatan pada kuartal I tahun 2022.

<!--more-->

Namun sebagian besar pendapatan perusahaan berasal dari lini Garena yang bermain di industri gim. Per kuartal pertama ini, pendapatan Sea Group naik 64,4 persen secara tahunan (year-on-year/yoy) menjadi US$ 2,9 miliar. Tapi di saat yang sama rugi bersih perseroan naik 37,4 persen yoy menjadi US$ 580,13 juta.

Lini bisnis Shopee walaupun masih mencatat rugi, menunjukkan perbaikan. Hal ini di antaranya terlihat dari transaksi yang melonjak 71,3 persen yoy menjadi US$ 1,9 miliar dan GMV yang tumbuh 38,7 persen, menjadi US$ 17,4 miliar.

Shopee juga saat ini tengah berhadapan dengan kenaikan inflasi dan suku bunga yang akan menahan laju konsumsi. Sebelumnya, Shopee telah menutup bisnisnya di Prancis yang baru berumur 5 bulan, karena tidak sesuai dengan ekspektasi.

Belum lama ini, Shopee juga menutup bisnis di India setelah 6 bulan beroperasi. Di Asia Tenggara, kompetisi bisnis pesan-antar makanan daring antara Shopee dengan Grab dan GoTo pun terbilang ketat.

Hingga akhir tahun 2021, Grabfood dan Foodpanda masih menguasai industri tersebut dengan GMV tertinggi. Grabfood dalam hal ini memimpin pasar pesan-antar makanan daring dengan nilai sebesar US$ 7,6 miliar.

Sedangkan di posisi kedua ada Foodpanda dengan nilai GMV per akhir 2021 sebesar US$ 3,4 miliar. Lalu di posisi ketiga, bertengger Gofood milik GoTo yang memiliki nilai GMV pada periode yang sama sebesar US$ 2 miliar. Sementara Shopee lewat ShopeeFood menempati posisi keempat dengan nilai GMV sebesar US$ 900 juta di periode yang sama.

BISNIS

Baca: BCA Ungkap Modus Baru Penipuan: Tawaran Upgrade Menjadi Nasabah Prioritas

Ikuti berita terkini dari Tempo di Google News, klik di sini

Berita terkait

Cara Daftar Gratis Ongkir Tokopedia, Syarat, dan Keuntungannya

1 hari lalu

Cara Daftar Gratis Ongkir Tokopedia, Syarat, dan Keuntungannya

Ketahui cara daftar gratis ongkir Tokopedia hingga keuntungannya untuk meningkatkan penjualan toko Anda. Berikut ini persyaratannya.

Baca Selengkapnya

Cara Daftar Gratis Ongkir Shopee untuk Penjual dan Syaratnya

1 hari lalu

Cara Daftar Gratis Ongkir Shopee untuk Penjual dan Syaratnya

Bagi Anda yang memiliki usaha online, ketahui cara daftar gratis ongkir Shopee dan berbagai keuntungan yang bisa diperoleh. Berikut informasinya.

Baca Selengkapnya

Tips Bangkit Setelah Kena PHK

2 hari lalu

Tips Bangkit Setelah Kena PHK

Beberapa langkah bisa dilakukan jika ingin bangkit dari PHK

Baca Selengkapnya

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

2 hari lalu

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

Content Creator atau pembuat konten Mirah Ayu Nanda Anindita berbagi tips cara meraup cuan di Afiliasi Shopee.

Baca Selengkapnya

Shopee Berikan Hadiah Total Rp 6 Miliar untuk Promo 6.6 Great Mid Year Sale

3 hari lalu

Shopee Berikan Hadiah Total Rp 6 Miliar untuk Promo 6.6 Great Mid Year Sale

Shopee memberikan ragam promo dalam kampanye Shopee 6.6 Great Mid-Year Sale sejak 13 Mei-6 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Jenis-jenis Pesangon Karyawan Pensiun atau PHK, Ini Ketentuan dan Penghitungannya

4 hari lalu

Jenis-jenis Pesangon Karyawan Pensiun atau PHK, Ini Ketentuan dan Penghitungannya

Apa ketentuan dan bagaimana penghitungan pesangon karyawan pensiun maupun PHK? Berikut jenis-jenis pesangon.

Baca Selengkapnya

Pemberian Pesangon Karyawan Sepatu Bata Dijadwalkan 2 Kali

4 hari lalu

Pemberian Pesangon Karyawan Sepatu Bata Dijadwalkan 2 Kali

PT Sepatu Bata Tbk mengumumkan kebangkrutannya dalam laporan di Bursa Efek Indonesia pada 2 Mei 2024 lalu karena jumlah produksi yang terus menurun.

Baca Selengkapnya

Ketahui Soal PHI untuk Perselisihan Hubungan Industrial, Apa Lagi Selain Tangani Perkara PHK?

4 hari lalu

Ketahui Soal PHI untuk Perselisihan Hubungan Industrial, Apa Lagi Selain Tangani Perkara PHK?

Pada 2005 Pengadilan Hubungan Industrial (PHI) mulai berlaku di Indonesia menangani perselisihan hubungan industrial, seperti PHK.

Baca Selengkapnya

Cerita Startup Sampangan Ciptakan Produk dari Sampah, Dapat Hibah Rp 3 Miliar di Philanthropy Asia Summit 2024

6 hari lalu

Cerita Startup Sampangan Ciptakan Produk dari Sampah, Dapat Hibah Rp 3 Miliar di Philanthropy Asia Summit 2024

Startup Sampangan produksi karbon aktif dan asap cair dari berbagai jenis sampah peroleh pendanaan 250 ribu dolar Singapura atau hampir Rp 3 miliar

Baca Selengkapnya

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

7 hari lalu

Berkaca Kasus PHK Pegawai Bata, Apa Hak Karyawan yang Kena Pemutusan Hubungan Kerja?

Ratusan karyawan pabrik sepatu Bata kena PHK massal. Apa saja hak pegawai baik tetap maupun kontrak yang kena pemutusan hubungan kerja?

Baca Selengkapnya