PLN: Kesiapan Pasokan Listrik untuk MXGP Samota Mencapai 83,3 Persen

Senin, 13 Juni 2022 10:51 WIB

Gubernur NTB Zulkieflimansyah mencoba trek di pulau Moyo. Dok. Diskominfotik NTB

TEMPO.CO, Jakarta - PT PLN (Persero) siap pasok listrik guna mendukung kegiatan internasional Motocross Grand Prix (MXGP) Indonesia di Samota, Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, pada 24-26 Juni 2022.

"Kesiapan PLN untuk memasok listrik gelaran akbar tersebut telah mencapai 83,3 persen, baik dari sisi jaringan maupun cadangan pembangkit listrik. Beberapa pekerjaan sedang dilakukan secara bertahap untuk menuntaskan kesiapan PLN, yakni kesiapan pendukung suplai dan jaringan di dalam venue," kata Manajer PLN NTB Sudjarwo, di Mataram, Minggu 12 Juni 2022.

Ia mengatakan untuk memenuhi kebutuhan listrik MXGP, pihaknya membangun dua jalur distribusi Jaringan Tegangan Menengah (JTM) masing masing sepanjang 0,5 kilometer (km), 1 km Jaringan Tegangan Rendah (JTR) dan beberapa peralatan untuk melayani pelanggan dari tegangan 20 kilo Volt (kV).

Kebutuhan tersebut sesuai dengan hasil survei awal yang telah dilaksanakan oleh PLN pada Januari 2022, di mana penyelenggaraan event tersebut akan memerlukan daya sebesar 1,38 mega Volt Ampere (MVA).

"Kondisi saat ini, jaringan telah selesai terbangun. Komitmen PLN untuk siap melistriki seluruh event, baik nasional maupun internasional yang akan digelar di NTB. Kami akan siapkan infrastrukturnya, baik di sisi pembangkitan, transmisi maupun distribusi," ujarnya.

Sudjarwo juga menjelaskan telah membuat rencana pekerjaan dengan mempertimbangkan segala aspek dan resiko, agar listrik ke Samota dapat disuplai sesuai dengan waktu dan daya yang dibutuhkan oleh pihak penyelenggara.

Total estimasi untuk menyelesaikan keseluruhan pekerjaan akan memerlukan waktu kurang lebih 2-3 minggu.

PLN Siapkan Lima Genset

Berita terkait

Polres Bima Tangkap Pengoplos LPG 3 Kilogram, Sita Puluhan Tabung Gas

6 jam lalu

Polres Bima Tangkap Pengoplos LPG 3 Kilogram, Sita Puluhan Tabung Gas

Personel Polres Bima Kota mengungkap kasus pengoplosan gas bersubsidi di Kelurahan Jatibaru Barat, Asakota, Bima, NTB

Baca Selengkapnya

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

1 hari lalu

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

Jumlah pendaftar UTBK pada 14 Mei 2024 sebanyak 50.970 orang.

Baca Selengkapnya

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

1 hari lalu

PLN akan Menambah 111 SPKLU di Berbagai Rest Area

PT PLN (Persero) melalui anak usahanya PLN Haleyora Power akan menambah 111 unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di berbagai ruas tol di Indonesia.

Baca Selengkapnya

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

2 hari lalu

PLN Tambah 111 Unit SKPLU di Berbagai Ruas Tol, Dukung Kendaraan Listrik

PLN menambah unit SKPLU untuk mendukung kendaraan listrik.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

2 hari lalu

Kilas Balik Gempa Lombok 2018: Rekor Gempa Paling Parah di Pulau Lombok

Gempa Lombok 2018 meninggalkan duka yang mendalam di hati masyarakat.

Baca Selengkapnya

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

3 hari lalu

Profil Nahdlatul Wathan, Organisasi Massa Islam Pertama Bangun Ekosistem di IKN

Nahdlatul Wathan (NW) menjadi organisasi massa Islam pertama yang membangun ekosistem di Ibu Kota Nusantara (IKN). Begini profilnya?

Baca Selengkapnya

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

4 hari lalu

Pemerintah Melalui PMN Berhasil Terangi Lima Kampung di Keerom, Papua

PT PLN (Persero) berhasil menghadirkan listrik 24 jam untuk Kampung Banda, Kampung Pund, Kampung Ampas, Distrik Waris, Kampung Skofro dan Kampung Uskuwar, di Kabupaten Keerom, Papua.

Baca Selengkapnya

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

5 hari lalu

PLN Bangun SPLU Pertama di Pulau Moyo

PLN membangun Stasiun Pengisian Listrik Umum (SPLU) pertama di Pulau Moyo. Pulau indah yang pernah disinggahi Lady Diana Spencer.

Baca Selengkapnya

PLN Resmikan SUTET Muara Enim Dukung Pasokan Listrik Sumatera Selatan dan Lampung

7 hari lalu

PLN Resmikan SUTET Muara Enim Dukung Pasokan Listrik Sumatera Selatan dan Lampung

PT PLN meresmikan Saluran Udara Tegangan Ekstra Tinggi (SUTET) Muara Enim-Gumawang untuk dukung pasokan listrik Sumatera Selatan dan Lampung.

Baca Selengkapnya

World Water Forum, BIN dan PLN Pastikan Pasokan Listrik di Bali Aman

7 hari lalu

World Water Forum, BIN dan PLN Pastikan Pasokan Listrik di Bali Aman

World Water Forum (WWF) akan digelar di Bali. BIN dan PLN memastikan pasokan listrik aman.

Baca Selengkapnya