Jokowi Ingin Talenta Digital RI di Luar Negeri Pulang, Ainun Najib Angkat Bicara

Reporter

M. Faiz Zaki

Selasa, 1 Maret 2022 13:01 WIB

Presiden Joko Widodo atau Jokowi saat memberikan sambutan di acara Microsoft Digital Economy Summit //DevCon/ di Jakarta, Kamis 27 Februari 2020. (ANTARA/Natisha Andarningtyas)

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi menginginkan talenta digital Indonesia yang berkarier di luar negeri untuk kembali. Dia berharap mereka bisa membangun ekosistem yang lebih baik pada sistem digital di tanah air.

“Harapan saya, pulang semua aja lah, pulang. Di sini juga banyak sekarang opportunity perusahaan-perusahaan gede ada semuanya,” kata dia melalui siaran virtual saat meresmikan Sea Labs Indonesia pada Selasa, 1 Maret 2022.

Presiden sempat meminta pendapat kepada para talenta digital yang ikut terhubung saat acara peresmian. Dia mempertanyakan apa yang bisa membuat para ahli digital Indonesia mau betah dan berkreasi di dalam negeri.

Menurut dia, potensi ekonomi digital Indonesia cukup besar, apalagi pada 2025 diperkirakan mencapai US$ 146 miliar. Lalu proyeksi kontribusi ekonomi digital akan naik delapan kali pada 2030 di angka Rp 4.531 triliun

Selain itu, Jokowi ingin Indonesia menjadi pemain dalam pasar. “Ini sebuah angka yang sangat besar sekali. Dan seluruh sektor digital juga mengalami pertumbuhan dua digit di 2021, tapi yang saya tidak ingin adalah Indonesia menjadi pasar saja, Indonesia juga harus menjadi pemain,” ujarnya.

Karena itu, Jokowi menganggap perlu mengundang kembali talenta digital Indonesia untuk membuat ekosistem digital yang lebih bagus. Dia juga sempat meminta pendapat kepada para talenta digital terkait hal ini dalam siaran virtualnya.
<!--more-->
Director of Engineering Asana Veni Johanna mengungkapkan, pendidikan dan perusahaan teknologi harus bersinergi seperti apa yang diterapkan di Amerika Serikat.

Mengenai langkah konkret yang harus dilakukan pemerintah, dia mengatakan bahwa insentif adalah juga hal yang harus dipentingkan. “Bisa melakukan magang di perusahaan magang di dalam negeri atau di luar negeri, dan pemberian insentif untuk melakukan riset lebih. Itu membuat mereka bisa melihat ke depan,” katanya dalam kesempatan yang sama.

Ainun Najib Angkat Bicara

Pada kesempatan yang sama, Head of Analytics Platform and Regional Business Grab Singapore Ainun Najib menyampaikan, bagi talenta yang ingin pulang ke Indonesia, yang paling penting adalah kesempatan dan stabilitas. Dari sisi kesempatan, dia percaya Indonesia memiliki satu dari pemain besar di pasar dunia.

Sedangkan stabilitas, Ainun mengatakan pertimbangan karier juga penting untuk diperhatikan dan mesti diperbaiki di Indonesia. “Stability, itu yang mungkin masih diperbaiki di Indonesia,” ujar dia.

Menurut Ainun Najib, inspirasi atau referensi juga memberikan dampak kepada anak muda. Advokasi dan eksekusi di bidang digital juga perlu dilakukan untuk kemajuan ke depannya. “Saya optimis Indonesia sudah kodratnya menjadi talenta terbesar keempat di dunia,” katanya.

FAIZ ZAKI

Baca juga: Korban Binomo Tanggapi Soal Indra Kenz Jadi Tersangka dan Terancam Dimiskinkan

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Advertising
Advertising

Berita terkait

Jokowi Minta Jurnalis Tanya PDIP Soal Alasan Dirinya Tak Diundang ke Rakernas

46 menit lalu

Jokowi Minta Jurnalis Tanya PDIP Soal Alasan Dirinya Tak Diundang ke Rakernas

Presiden Jokowi tidak mau banyak berkomentar mengenai keputusan PDIP tidak mengundangnya rakernas partai akhir pekan ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Perintahkan Tambah Sabo Dam untuk Cegah Banjir Lahar di Sumbar

51 menit lalu

Jokowi Perintahkan Tambah Sabo Dam untuk Cegah Banjir Lahar di Sumbar

Presiden Jokowi memerintahkan Basuki Hadimuljono untuk menambah sabo dam dalam mencegah bencana galodo di wilayah Sumatera Barat.

Baca Selengkapnya

Jokowi Pidato Soal Infrastruktur dan Pengelolaan Air dalam World Water Forum, Walhi: Tak Menyelesaikan Krisis

1 jam lalu

Jokowi Pidato Soal Infrastruktur dan Pengelolaan Air dalam World Water Forum, Walhi: Tak Menyelesaikan Krisis

Walh mengkritik keras pidato Presiden Jokowi dalam Water World Forum ke-10. Program infrastruktur dan pengelolaan air dianggap masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Jokowi Harap Kematian Presiden Iran Tak Pengaruhi Ekonomi Global

1 jam lalu

Jokowi Harap Kematian Presiden Iran Tak Pengaruhi Ekonomi Global

Presiden Jokowi mengharapkan kematian Presiden Iran Ebrahim Raisi tidak berdampak pada ekonomi global.

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Apresiasi BRI Microfinance Outlook 2024

1 jam lalu

Presiden Jokowi Apresiasi BRI Microfinance Outlook 2024

Jokowi memuji peran BRI dalam memberdayakan UMKM hingga ke pelosok desa.

Baca Selengkapnya

Jokowi Serahkan Santunan Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

1 jam lalu

Jokowi Serahkan Santunan Warga Terdampak Banjir di Sumatera Barat

Jokowi meminta pemerintah daerah untuk menyiapkan lahan bagi warga yang perlu direlokasi, sebelum Kementerian Pekerjaan Umum mengirimkan logistik.

Baca Selengkapnya

Jokowi Respons Bobby Nasution Gabung Gerindra: Orang Tua Hanya Mendoakan

1 jam lalu

Jokowi Respons Bobby Nasution Gabung Gerindra: Orang Tua Hanya Mendoakan

Presiden Jokowi menilai Bobby Nasution yang kini bergabung dengan Gerindra sudah dewasa dan bertanggung jawab atas kemandiriannya.

Baca Selengkapnya

Soal Pertemuan dengan Puan Maharani, Jokowi: Sudah Lama Kami Akrab

2 jam lalu

Soal Pertemuan dengan Puan Maharani, Jokowi: Sudah Lama Kami Akrab

Seperti para tamu lain, Puan dan Jokowi yang tampak berseri, saling bertegur sapa secara singkat sebelum tamu masuk ke area jamuan.

Baca Selengkapnya

Daya Tarik Jatiluwih yang Jadi Daerah Tujuan Delegasi KTT World Water Forum Ke-10 di Bali

2 jam lalu

Daya Tarik Jatiluwih yang Jadi Daerah Tujuan Delegasi KTT World Water Forum Ke-10 di Bali

Jokowi dan para delegasi World Water Forum ke-10 di Bali akan mengunjungi destinasi wisata Jatiluwih, Tabanan, Bali pada 24 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jokowi Minta Asia Development Bank Mendukung Transisi Energi Indonesia

3 jam lalu

Jokowi Minta Asia Development Bank Mendukung Transisi Energi Indonesia

Presiden Jokowi minta Asia Development Bank (ADB) meningkatkan kerja sama dalam mendukung proyek transisi energi.

Baca Selengkapnya