Terkini Bisnis: Harga Emas Turun, IHSG Tertekan Konflik Rusia-Ukraina

Reporter

Tempo.co

Jumat, 25 Februari 2022 12:01 WIB

Pedagang menata emas Antam di Jakarta, Rabu, 17 Februari 2021. Presentase penurunan harga emas Antam 1,4 persen membuat harga emas kini menjadi Rp922 ribu per gram. ANTARA/Akbar Nugroho Gumay

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Jumat siang, 25 Februari 2022 dimulai dengan harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) turun Rp 19 ribu menjadi Rp 975 ribu per gram. Padahal kemarin, harga emas sempat naik Rp 10 ribu menjadi Rp 994 ribu per gram.

Kemudian informasi mengenai Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan pemerintah berencana menumbuhkan Bank Syariah Indonesia atau BSI melalui penyertaan modal negara lewat saham seri A dwiwarna. Dengan demikian, BSI akan menjadi badan usaha milik negara (BUMN).

Selain itu berita tentang Indeks harga saham gabungan atau IHSG masih tertekan oleh tensi geopolitik konflik Rusia-Ukraina hingga perdagangan akhir pekan, Jumat, 25 Februari 2022. Berikut adalah ringkasan dari ketiga berita tersebut:

1. Harga Emas Antam Turun, Hari Ini Rp 975 Ribu per Gram

Harga emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam) turun Rp 19 ribu menjadi Rp 975 ribu per gram pada pukul 08:30 WIB, Jumat, 25 Februari 2022. Kemarin, harganya terpantau sempat naik Rp 10 ribu dari Rp 984 ribu menjadi Rp 994 ribu per gram.

Advertising
Advertising

Pengerahan pasukan Rusia ke Ukraina pada hari kemarin menyebabkan harga emas dunia menguat mencapai US$ 1.942,54 per troy ons. Namun hari ini ada koreksi ke level US$ 1.909,65 per troy ons menurut situs goldprice.org.

Harga saat ini tercatat di di Butik Emas LM - Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur. “Emas Antam batangan per gram Rp 975 ribu pada 25 Februari 2022,” seperti dikutip dari situs resmi logammulia.com.

Kemungkinan harga bisa berbeda apabila merujuk pada tempat dan merek yang berbeda. Selain itu harga di bawah ini belum termasuk pph 22 untuk pemegang NPWP yang ditambah 0,45 persen pajak dan non pemilik NPWP yang dikenakan pajak 0,90 persen.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

2. Ma'ruf Amin Sebut BSI Akan Jadi BUMN Lewat Saham Dwiwarna

Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan pemerintah berencana menumbuhkan Bank Syariah Indonesia atau BSI melalui penyertaan modal negara lewat saham seri A dwiwarna. Dengan demikian, BSI akan menjadi badan usaha milik negara (BUMN).

"Negara nanti memiliki hak-hak istimewa untuk menyetujui perubahan anggaran dasar, mengangkat, dan memperhatikan dewan pengurus (direksi), dan juga memantau perkembangannya lebih lanjut,” ujar Ma’ruf dalam keterangannya, Jumat, 25 Februari 2022.

Bank Syariah Indonesia merupakan gabungan dari tiga bank Himbara, yakni BRI Syariah, BNI Syariah, dan Bank Syariah Mandiri. Proses konsolidasi berlangsung sejak tahun lalu. Ma’ruf berharap BSI akan memperkuat ekosistem perbankan syariah dalam negeri.

Di sisi lain, Ma'ruf meminta proses penyertaan saham Dwiwarna dilaksanakan sesuai ketentuan perundang-undangan yang berlaku dengan pengawasan oleh Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP). Dia juga mengingatkan agar upaya penyertaan modal negara tersebut tidak mengganggu permodalan dan merugikan posisi pemegang saham pengendali (PSP) BSI.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

3. Samuel Sekuritas: IHSG Masih Tertekan Konflik Rusia-Ukraina, Cermati Saham Ini

Indeks harga saham gabungan atau IHSG masih tertekan oleh tensi geopolitik konflik Rusia-Ukraina hingga perdagangan akhir pekan, Jumat, 25 Februari 2022. Indeks diprediksikan bakal tertahan di pola support 6.800-6.750 setelah ditutup di level 6.817 pada Kamis, 24 Februari 2022.

“Dalam jangka menengah, dari top 50 market cap, 63 persen bobot akan uptrend. Dan akibat penurunan kemarin, bobot hanya berkurang 0,8 persen,” tutur tim analis Samuel Sekuritas Indonesia pada Jumat, 25 Februari 2022.

Samuel Sekuritas mencermati pergerakan harga saham yang fluktuatif pada hari ini. Saham Astra Agro Lestari (AALI) yang ditutup di level 11.600 masih akan melanjutkan kenaikan. Saham akan bergerak menuju target teoritis ke posisi 12.350-13.000 dengan batas risiko terdekat 11.250.

Saham Astra Internasional (ASII) yang ditutup di posisi 5.700 juga akan melanjutkan laju kenaikannya ke arah target 5.850-5.975. Batas risiko kenaikan saham di level 5.650.

Baca berita selengkapnya di sini.

Baca Juga: Emas Menguat saat Rusia Invasi Ukraina, Diprediksi Tembus USD 2.000 per Troy Ons

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan di Level Rp 1.350.000 per Gram

11 jam lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Stagnan di Level Rp 1.350.000 per Gram

Harga emas batangan hari ini stabil berada di level Rp 1.350.000 per gram. Tidak mengalami kenaikan maupun penurunan dari harga hari sebelumnya

Baca Selengkapnya

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Tembus Rp 1.350.000 per Gram

1 hari lalu

Akhir Pekan, Harga Emas Antam Tembus Rp 1.350.000 per Gram

Harga emas PT Aneka Tambang atauharga emas Antam melonjak ke level Rp 1.350.000 per gram dalam perdagangan akhir pekan, Sabtu, 18 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

1 hari lalu

Reaksi Istana hingga KSP Soal PDIP Tak Undang Jokowi dan Ma'ruf Amin ke Rakernas

Ali Ngabalin mengatakan Presiden Jokowi disibukkan dengan seabrek jadwal.

Baca Selengkapnya

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

2 hari lalu

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

PDIP tidak mengundang Jokowi dalam acara Rakernas V di Jakarta. Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan PDIP juga bakal menentukan sikap politiknya.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

2 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Menguat di Tengah Naiknya Saham Perbankan Big Cap dan Grup Prajogo Pangestu

IHSG menutup sesi di level 7,328.1 atau +1,12 persen.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 11 Ribu, Jadi Rp 1.343.000 per Gram

2 hari lalu

Harga Emas Antam Hari Ini Turun Rp 11 Ribu, Jadi Rp 1.343.000 per Gram

Harga emas Antam hari ini naik Rp 17 ribu dibandingkan dengan harga dalam perdagangan Jumat pekan lalu, yakni Rp 1.326.000 per gram.

Baca Selengkapnya

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

3 hari lalu

Samuel Sekuritas: IHSG Sesi Pertama Kembali Menguat, Ditutup di 7,245,1

Analis PT Samuel Sekuritas Indonesia menyebutkan Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG melanjutkan pergerakan positifnya

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Naik Rp 22 Ribu per Gram

3 hari lalu

Harga Emas Antam Naik Rp 22 Ribu per Gram

Harga emas batangan keluaran PT Aneka Tambang atau emas Antam hari ini naik tinggi hingga Rp 22 ribu per gram.

Baca Selengkapnya

Harga Emas Antam Naik ke Angka Rp 1,33 Juta per Gram

4 hari lalu

Harga Emas Antam Naik ke Angka Rp 1,33 Juta per Gram

Harga emas Antam pada Rabu pagi, naik sebesar Rp 8.000 per gram, sehingga menjadi Rp 1.332.000 (Rp 1,33 juta) per gram.

Baca Selengkapnya

IHSG Berpotensi Mendatar, Pasar Wait and See Data Inflasi AS

4 hari lalu

IHSG Berpotensi Mendatar, Pasar Wait and See Data Inflasi AS

IHSG pada Rabu berpotensi bergerak mendatar seiring pelaku pasar sedang bersikap wait and see terhadap data inflasi Amerika Serikat (AS)

Baca Selengkapnya