Harga Saham Allo Bank Meroket, Chairul Tanjung jadi Orang Terkaya Ketiga di RI

Sabtu, 8 Januari 2022 10:01 WIB

Chairul Tanjung. TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Harga Saham PT Allo Bank Indonesia Tbk. (BBHI) pada perdagangan pekan pertama tahun 2022 meroket hingga 43,46 persen.

Pada akhir perdagangan Jumat kemarin, 7 Januari 2022, terpantau saham BBHI ditutup menguat 4,1 persen atau 400 poin menjadi Rp 10.150 per lembar saham. Kapitalisasi pasar Allo Bank tercatat mencapai Rp 118,48 triliun.

Adapun saham melejit dari level Rp 7.075 pada perdagangan akhir tahun 2021. Sepanjang pekan ini, saham BBHI mencatat beli bersih investor asing atau net buy sebesar Rp 32,76 miliar.

Lonjakan harga saham BBHI itu berimbas kepada pundi-pundi kekayaan konglomerat Chairul Tanjung atau CT dan membawanya masuk ke dalam kelompok tiga orang terkaya di Indonesia versi majalah Forbes. CT Corp melalui PT Mega Corpora menjadi entitas pengendali BBHI dengan kepemilikan saham 90 persen.

Daftar miliarder real-time versi Forbes yang dikutip Jumat, 7 Januari 2022, memperlihatkan kekayaan Chairul Tanjung naik US$ 16 juta menjadi US$ 7,5 miliar atau sekitar Rp 107,62 triliun.

Advertising
Advertising

Nilai kekayaan CT ini di bawah kakak-beradik pemilik Grup Djarum yaitu R. Budi Hartono senilai US$ 21,9 miliar dan Michael Hartono senilai US$ 21 miliar. Adapun pada bulan lalu Chairul Tanjung berada di peringkat ke-6 orang terkaya di Indonesia dengan total nilai kekayaan US$ 5,5 miliar.

Melejitnya harga saham BBHI juga tak lepas dari aksi penambahan modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (HMETD) atau rights issue yang telah menyita perhatian publik sejak akhir tahun lalu.

Saat itu, ekspektasi pasar kian tinggi terhadap Allo Bank setelah perseroan mengumumkan para pembeli siaga yang akan menyerap rights issue. Nama-nama besar hingga unicorn berminat dan masuk ke dalam daftar standby buyers seperti Anthoni Salim, PT Bukalapak. com Tbk. (BUKA), hingga Grab.

Berita terkait

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

1 jam lalu

Kenaikan BI Rate Berpotensi Tekan Penyaluran Kredit

Kenaikan suku bunga acuan Bank Indonesia (BI Rate) menjadi 6,25 persen bisa berdampak pada penyaluran kredit.

Baca Selengkapnya

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

3 jam lalu

BI Perluas Cakupan Sektor Prioritas KLM untuk Dukung Pertumbuhan Kredit

BI mempersiapkan perluasan cakupan sektor prioritas Kebijakan Insentif Likuiditas Makroprudensial (KLM).

Baca Selengkapnya

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

3 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

3 hari lalu

Uang Beredar di Indonesia Mencapai Rp 8.888,4 Triliun per Maret 2024

BI mengungkapkan uang beredar dalam arti luas pada Maret 2024 tumbuh 7,2 persen yoy hingga mencapai Rp 8.888,4 triliun.

Baca Selengkapnya

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

4 hari lalu

Wakil Menhan Rusia Ditangkap karena Korupsi

Wakil Menteri Pertahanan Timur Ivanov masuk dalam daftar Majalah Forbes sebagai salah satu orang terkaya di struktur keamanan Rusia.

Baca Selengkapnya

Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

5 hari lalu

Bank KB Bukopin Turunkan Rasio Kredit Berisiko

PT Bank KB Bukopin menurunkan rasio kredit berisiko hingga di bawah 35 persen.

Baca Selengkapnya

Daftar 12 Orang Terkaya di Indonesia April 2024 versi Forbes, Prajogo Pangestu Tetap Jawara

13 hari lalu

Daftar 12 Orang Terkaya di Indonesia April 2024 versi Forbes, Prajogo Pangestu Tetap Jawara

Prajogo Pangestu menjadi orang terkaya di Indonesia versi Forbes untuk April 2024. Hartono Bersaudara dan Dato Sri Tahir urutan berapa?

Baca Selengkapnya

Kisah Orang Terkaya di Indonesia Hartono Bersaudara Beli Klub Sepak Bola Italia Como 1907 pada 2019

15 hari lalu

Kisah Orang Terkaya di Indonesia Hartono Bersaudara Beli Klub Sepak Bola Italia Como 1907 pada 2019

Klub Sepak Bola Italia, Como 1907 ternyata milik orang terkaya di Indonesia yakni Hartono Bersaudara. Bagaimana kisah pembeliannya saat itu?

Baca Selengkapnya

5 Tahun Bercokol Jadi Orang Terkaya Indonesia, Hartono Bersaudara Disalip Prajogo Pangestu

16 hari lalu

5 Tahun Bercokol Jadi Orang Terkaya Indonesia, Hartono Bersaudara Disalip Prajogo Pangestu

Setelah lebih 5 tahun menduduki peringkat paling pucuk orang terkaya di Indonesia, Hartono Bersaudara disalip Prajogo Pangestu.

Baca Selengkapnya

10 Orang Terkaya di Dunia Masih Didominasi AS, Milyuner Cina Peringkat Berapa?

16 hari lalu

10 Orang Terkaya di Dunia Masih Didominasi AS, Milyuner Cina Peringkat Berapa?

Pengusaha Amerika Serikat masih mendominasi daftar peringkat teratas Orang Terkaya di Dunia 2024 versi Forbes. Pengusaha Cina tertinggal jauh.

Baca Selengkapnya