573 Peserta Ikuti SKD CPNS 2021 Kemenko Marves di Jakarta

Sabtu, 25 September 2021 16:22 WIB

Peserta seleksi kompetensi dasar (SKD) calon pegawai negeri sipil (CPNS) antre mengecek nomor ujian sebelum memasuki ruangan tes di Convention Hall Simpang Lima Gumul, Kediri, Jawa Timur, Rabu 8 September 2021. SKD CPNS sejumlah daerah yang berlangsung hingga 11 September 2021 berpusat di Kediri tersebut menerapkan standar protokol kesehatan sebagai upaya mencegah penyebaran COVID-19. ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani

TEMPO.CO, Jakarta - Kemenko Bidang Kemaritiman dan Investasi terus melaksanakan seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS tahun 2021. Kali ini, Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) dengan metode Computer Assisted Test (CAT) yang merupakan salah satu rangkaian tes CPNS, dilaksanakan di Kantor Badan Kepegawaian Negara, Jakarta, pada hari Sabtu, 25 September 2021.

Sebagai informasi, pada kesempatan ini, SKD CPNS dilaksanakan dalam dua sesi. Sesi pertama diikuti oleh 279 peserta dan sesi kedua diikuti oleh 294 peserta. Sehingga, total ada 573 peserta.

Pada kesempatan tersebut, Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Agung Kuswandono turut hadir secara langsung untuk mendukung dan memantau pelaksanaan SKD CPNS Kemenko Marves di Jakarta.

"Selamat berjuang untuk bisa menjadi keluarga dari Kemenko Marves. Siapkan mental kalian untuk melaksanakan ujian kali ini," tutur Sesmenko Agung kepada pada peserta seleksi CPNS, seperti dinukil dari keterangan tertulis, Sabtu, 25 September 2021.

Agung menyebutkan bahwa PNS zaman sekarang sudah berbeda dengan zaman dulu. "Saat ini PNS semuanya sudah rajin dan tertib. Berbanggalah bila diterima menjadi PNS," sebut Sesmenko Agung.

Advertising
Advertising

Terakhir, Sesmenko Agung juga mengingatkan para peserta akan pentingnya berdoa dan memohon restu kepada kedua orang tua demi kelancaran seleksi. "Saya tunggu kedatangannya, selamat berjuang, selalu berdoa, dan jangan lupa bersyukur," kata Agung.

Sementara itu, Kepala Pusat (Kapus) Pengembangan Sistem Seleksi BKN Mohammad Ridwan mengungkapkan bahwa nilai tertinggi pada SKD Kemenko Marves saat ini sudah mencapai 469.

"Semangat untuk semuanya. Saingan kalian bukan hanya di sini, tapi bisa jadi dari Ambon, Medan, dan daerah-daerah lainnya," ujar Ridwan.

Baca Juga: 2.957 Orang Ikut Tes CPNS di Tangerang Convention Center Selama 5 Hari

Berita terkait

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

2 hari lalu

Boyamin Saiman Sambangi KPK Minta Bantuan Mutasi PNS ke Nurul Ghufron

Boyamin Saiman menyambangi KPK hari ini untuk menyampaikan surat permohonan bantuan kepada Nurul Ghufron. Satire minta dibantu mutasi PNS.

Baca Selengkapnya

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

3 hari lalu

Segini Perbandingan Gaji Prabowo saat Jadi Menteri dan Presiden Nanti

Berikut perbandingan besar gaji yang diterima Prabowo ketika saat menjadi Menteri Pertahanan dengan Presiden.

Baca Selengkapnya

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

3 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

3 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

KPK Pecat 66 Pegawai Pelaku Pungli di Rutan

4 hari lalu

KPK Pecat 66 Pegawai Pelaku Pungli di Rutan

KPK telah menyerahkan Surat Keputusan Pemberhentian kepada 66 pegawai yang terbukti melakukan pelanggaran pemerasan atau pungli di Rutan KPK.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

5 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

5 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

5 hari lalu

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

Seleksi CPNS 2024 akan berlangsung lebih dari satu kali dalam setahun. Lalu, kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka? Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

5 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

11 hari lalu

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

Jadwal dan formasi CPNS 2024 untuk CPNS dan PPPK.

Baca Selengkapnya