Kronologi Batik Air Mendarat Darurat di Kualanamu, Indikasi Problem pada Mesin

Minggu, 29 Agustus 2021 16:04 WIB

Evakuasi penumpang pesawat Batik Air di Bandara Sultan Thaha Jambi. Pihak bandara berhasil evakuasi pesawat Batik Air meski di guyur hujan. (Antara/HO/Ist)

TEMPO.CO, Jakarta – Maskapai penerbangan Batik Air dengan nomor ID-6897 mendarat darut di Bandara Internasional Kualanamu, Sumatera Utara, pada Ahad, 29 Agustus 2021. Pesawat yang mengangkut penumpang dari Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda, Aceh Besar, semestinya mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng.

Pendaratan dilakukan setelah pilot melihat adanya indikator problem pada mesin pesawat. Corporate Communications Strategic Lion Air Group Danang Mandala Prihantoro pun menjelaskan kronologi peristiwa pendaratan darurat tersebut.

Mulanya, pesawat dijadwalkan lepas landas dari Aceh pada pukul 10.45 WIB. “Pesawat diperkirakan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta pada 12.50 WIB,” kata Danang.

Namun di tengah perjalanan, pilot yang membawa pesawat Airbus 330-300 dengan registrasi PK-LEL itu melihat adanya indikator masalah pada kokpit yang menjunjukkan bahwa komponen pada salah satu mesin pesawat harus dilakukan pengecekan atau pemeriksaan. Indikator tersebut sebelumnya tidak terlihat pada saat pengecekan pra-terbang.

Danang mengklaim pihaknya telah memastikan pesawat layak terbang sebelum lepas landas dari Aceh. “Batik Air senantiasa patuh menjalankan operasional dan layanan penerbangan berdasarkan ketentuan atau peraturan yang berlaku dengan tetap memperhatikan faktor-faktor yang memenuhi aspek keselamatan keamanan serta sebagaimana pedoman protokol kesehatan,” kata Danang.

Advertising
Advertising

Pesawat mendarat normal di Bandar Kualanamu pukul 11.49 WIB. Setelah mendarat darurat, seluruh penumpang diarahkan menuju ruang tunggu. Jumlah penumpang pada penerbangan tersebut mencapai 282 orang yang terdiri atas 271 penumpang dewasa, dua anak-anak, dan sembilan awak kabin.

Batik Air kemudian mempersiapkan pesawat pengganti yang sudah berada di Bandara Kualanamu untuk mengantar penumpang menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Sementara di saat yang sama, pesawat yang mengalami masalah tengah dicek oleh teknisi.

Penumpang yang tidak ingin melanjutkan perjalanan menggunakan pesawat pengganti dapat melakukan perubahan jadwal keberangkatan. Maskapai juga menawarkan pengembalian dana atau refund.

BACA: Kemenhub Investigasi Pesawat Batik Air yang Mendarat Darurat di Kualanamu

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Berita terkait

10 Bandara Terbersih di Dunia, Didominasi Asia Hanya 1 dari Eropa

1 jam lalu

10 Bandara Terbersih di Dunia, Didominasi Asia Hanya 1 dari Eropa

Dari sepuluh bandara terbersih di dunia, hanya satu bandara di Eropra yang masuk dalam daftar tersebut

Baca Selengkapnya

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

11 jam lalu

Delay 5 Jam, Penumpang Lion Air SUB-BDJ Desak Kompensasi Rp 300 Ribu

Pesawat Lion Air JT 316 rute Surabaya-Banjarmasin delay selama lima jam karena menunggu kedatangan pesawat Lion Air dari Batam.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

20 jam lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

21 jam lalu

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

Operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali dibuka setelah sempat ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

23 jam lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

1 hari lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

1 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 hari lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

2 hari lalu

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

Banyak insiden yang menggerus reputasi Boeing sebagai produsen pesawat terkemuka di dunia, yang terakhir adalah kematian seorang pelapor.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

2 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya