Terkini Bisnis: 121 Pinjol Legal, Proyek Ibu Kota Baru hingga Porang

Reporter

Tempo.co

Minggu, 22 Agustus 2021 12:06 WIB

Ilustrasi pinjaman online. Shutterstock

TEMPO.CO, Jakarta -Berita terkini ekonomi dan bisnis sepanjang Minggu pagi hingga siang, 22 Agustus 2021 dimulai dengan daftar 121 layanan pinjaman online atau pinjol legal yang telah terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan atau OJK. Kemudian informasi tentang proyek pembangunan ibu kota negara akan terus berjalan, meski tak dianggarkan.

Selain itu berita tentang naik daunnya tanaman porang sebagai makanan sehat masa depan. Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo atau Jokowi. Berikut adalah ringkasan dari ketiga berita terkini tersebut:

1. Simak, Ini Daftar 121 Pinjol Legal yang Dirilis OJK

Kementerian Kominfo melaporkan telah memblokir sebanyak 447 layanan pinjaman online atau pinjol ilegal sejak Januari hingga 18 Juni 2021. Plt Direktur Pengendalian Aplikasi Informatika Kemkominfo, Teguh Arifyadi, mengatakan hal ini mengindikasikan banyaknya oknum yang berusaha melakukan penipuan dengan modus financial technology atau fintech tak berizin.

“Hanya dalam rentang waktu kurang dari enam bulan kami telah menangani sebanyak 447 kasus fintech ilegal, ini menandakan betapa banyaknya oknum-oknum tersebut,” kata Teguh seperti dikutip Tempo dari aptika.kominfo.go.id pada Jumat, 30 Juli 2021.

Advertising
Advertising

Kemkominfo juga melaporkan, pada rentang waktu tersebut, laporan pengaduan rekening di cekrekening.id juga meningkat. Pada Juni 2020 jumlah laporan pengaduan rekening hanya berjumlah 194 rekening, jumlah tersebut naik drastis pada Mei 2021 menjadi 2.403 rekening. “Hal tersebut menunjukkan setelah setahun berlangsungnya pandemi masyarakat semakin membutuhkan pinjaman dana, dan pinjaman online menjadi pilihan yang menarik bagi masyarakat,” katanya.

Bagi Anda yang hendak melakukan pinjaman secara online, ada baiknya untuk mengecek apakah penyedia jasa layanan pinjol yang akan Anda percaya tersebut sudah legal atau belum. Total terdapat 121 pinjol legal yang telah terdaftar di OJK dan dapat dipastikan keamanannya.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

2. Meski Tak Dianggarkan, Anak Buah Sri Mulyani: Proyek Ibu Kota Baru Jalan Terus

Direktur Jenderal Kekayaan Negara, Kementerian Keuangan, Rionald Silaban menyampaikan rencana pembangunan ibu kota negara atau ibu kota baru di Kalimantan Timur masih terus berjalan. Pernyataan ini disampaikan di tengah kosongnya anggaran untuk ibu kota baru di 2022.

"Pada dasarnya, prosesnya saat ini masih terus dilakukan diskusi," kata Rionald dalam diskusi DJKN pada Jumat, 20 Agustus 2021.

Saat ini, kata dia, yang memimpin pembentukan peraturan perundang-undangannya tetap Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas). "Jadi saat ini masih terus difinalisasi," kata anak buah Menteri Sri Mulyani Indrawati ini.

Di saat yang bersamaan, diskusi antar kementerian pun terus berjalan terkait pembiayaan dan penataan. Sehingga, Rionald meyakinkan bahwa progres dari rencana ini terus berjalan.

Baca berita selengkapnya di sini.<!--more-->

3. 6 Hal soal Porang, yang Disebut Jokowi Makanan Sehat Masa Depan

Beberapa waktu terakhir, tanaman umbi-umbian Porang tengah naik daun. Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengatakan porang ini dapat menjadi alternatif sumber karbohidrat pengganti beras sebagai pangan pokok.

"Kita tahu porang ini akan menjadi makanan masa depan karena low calorie, low carbo dan juga rendah kadar gula hingga saya kira ini akan menjadi makanan sehat di masa depan. Ini juga bisa menjadi pengganti beras yang lebih sehat karena kadar gulanya sangat rendah," kata Jokowi dalam keterangan tertulis Kementerian Pertanian pada Kamis, 19 Agustus 2021.

Presiden Jokowi Dorong Industri Porang Siap Ekspor Produk Olahan | Foto: dok.Kementan

Tempo merangkum sejumlah informasi terkait porang ini, di antaranya:

PT Asian Prima Konjac

Di hari yang sama, Jokowi meninjau perluasan pabrik PT Asian Prima Konjac di Madiun, Jawa Timur, salah satu perusahaan yang mengolah porang. "Menurut saya dari pengolahan yang ada dari PT Asia Prima ini memberikan nilai tambah yang baik utamanya kepada petani," kata Jokowi saat itu.

Di sana, Jokowi sempat menanyakan kapasitas produksi porang per hektare. Dari informasi yang diterimanya, Jokowi menyebut 1 hektar bisa menghasilkan 15 sampai 20 ton. "Kemudian hasilnya per musim tanam yakni di musim tanam pertama itu bisa sampai 40 juta dalam kurun 8 bulan," kata dia.

Baca berita selengkapnya di sini.

Baca Juga: Begini Cara Cek Pinjol Ilegal Lewat WhatsApp

Berita terkait

Istana Klaim Jokowi Hormati Masukan Masyarakat dalam Pembentukan Pansel KPK

13 menit lalu

Istana Klaim Jokowi Hormati Masukan Masyarakat dalam Pembentukan Pansel KPK

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengatakan, nama-nama bakal calon pansel KPK masih dalam proses penggodokan.

Baca Selengkapnya

Aturan Baru KRIS, DJSN: Iuran BPJS Kesehatan Tidak Akan Sama, yang Kaya Tetap Bantu yang Miskin

43 menit lalu

Aturan Baru KRIS, DJSN: Iuran BPJS Kesehatan Tidak Akan Sama, yang Kaya Tetap Bantu yang Miskin

Ketua Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN) Agus Suprapto menyatakan pihaknya masih membahas soal besaran iuran untuk peserta BPJS Kesehatan.

Baca Selengkapnya

Ngabalin Tak Terima PDIP Sebut Jokowi Menyibukkan Diri: Jangan Gitu Ngomongnya

1 jam lalu

Ngabalin Tak Terima PDIP Sebut Jokowi Menyibukkan Diri: Jangan Gitu Ngomongnya

Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden Ali Ngabalin keberatan jika Jokowi disebut menyibukkan diri oleh PDIP.

Baca Selengkapnya

Tolak Revisi UU MK, 26 Akademisi Kirim Surat Terbuka ke Jokowi dan Puan

1 jam lalu

Tolak Revisi UU MK, 26 Akademisi Kirim Surat Terbuka ke Jokowi dan Puan

Puluhan akademisi menolak revisi UU MK dengan mengirimkan surat terbuka kepada Presiden Jokowi dan Ketua DPR Puan Maharani. Apa isinya?

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

2 jam lalu

Terkini: Jokowi dan Sri Mulyani Rapat Pembatasan Impor, Sertifikat Tanah di Bekasi Beralih ke Elektronik

Berita terkini bisnis: Presiden Jokowi dan Sri Mulyani rapat membahas pembatasan impor, sertifikat tanah di Kabupaten Bekasi beralih ke elektronik.

Baca Selengkapnya

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

3 jam lalu

Antara Surplus 48 Bulan Berturut-turut, Ekspor Turun dan Pembatasan Impor Jokowi

Indonesia kembali mencatat surplus perdagangan 48 bulan berturut-turut pada April 2024

Baca Selengkapnya

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

4 jam lalu

Pengurus GP Ansor Bertemu Jokowi di Istana Negara, Berikut Profil Gerakan Pemuda Ansor

Jajaran pengurus GP Ansor menemui Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 16 Mei 2024. Berikut profil Gerakan Pemuda Ansor.

Baca Selengkapnya

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

4 jam lalu

Istana soal PDIP Tak Undang Jokowi di Rakernas: Presiden Ucapkan Terima Kasih

Istana Kepresidenan juga menyatakan Jokowi selalu menghormati PDIP.

Baca Selengkapnya

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

4 jam lalu

Pemprov Kaltim Siapkan 16 Sapi Kurban Bantuan Presiden Jokowi

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur menyiapkan 16 sapi kurban bantuan Presiden Jokowi.

Baca Selengkapnya

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

5 jam lalu

Tak Undang Jokowi, PDIP Bakal Tentukan Sikap Politiknya di Rakernas V

PDIP tidak mengundang Jokowi dalam acara Rakernas V di Jakarta. Djarot Saiful Hidayat mengungkapkan PDIP juga bakal menentukan sikap politiknya.

Baca Selengkapnya