Belgia Buka Lockdown, RI Gelar Pameran Pakaian dan Furnitur Ramah Lingkungan

Reporter

Tempo.co

Minggu, 27 Juni 2021 11:30 WIB

Seorang pria berjalan dengan barang bawaannya di stasiun kereta api yang hampir kosong, setelah Belgia memberlakukan lockdown untuk memperlambat penyebaran penyakit virus corona (Covid-19), di Antwerpen, Belgia 18 Maret 2020.[REUTERS]

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah lockdown yang diberlakukan di Belgia dibuka kembali, Indonesia melalui duta besar RI untuk Belgia, Andri Hadi, KADIN Indonesia dan Adhyata Belgium membuka kegiatan promosi berbagai produk pakaian dan furnitur Indonesia yang ramah lingkungan di kota Antwerpen, Belgia pada Sabtu 19 Juni 2021

“Momentum dibukanya kembali Belgia setelah lockdown yang berkepanjangan akibat pandemi langsung dimanfaatkan Indonesia dengan meluncurkan kegiatan promosi ini, sebagai upaya meningkatkan ekspor Indonesia di Belgia, khususnya ekspor pakaian jadi dan furnitur yang ramah lingkungan,” ujar Dubes Andri Hadi dikutip Tempo dari laman Kementerian Luar Negeri, Minggu 27 Juni 2021

Promosi pakaian dan furnitur ramah lingkungan ini dapat berlangsung dengan memanfaatkan jejaring para pelaku kreatif dari “Codesignhub” yang ada di kota Antwerpen, Belgia. Codesignhub sendiri menjual produk-produk unik yang memiiki nilai tambah.

Acara pameran ini dibuka dengan kegiatan fashion show pakaian ramah lingkungan dari merek Zoe dan Wastu, merek pakaian yang mendaur ulang sisa-sisa kain pabrikan dan disulap menjadi pakaian sehari-hari yang trendy. Selain itu, dipamerkan pula produk-produk furnitur seperti meja dan kursi serta kerajinan tangan hasil daur ulang dari bamboo.

Makanan khas dan tari-tarian tradisional Indonesia juga tidak lupa ditampilkan, lengkap dengan berbagai info terkait destinasi-destinasi eco-tourism Indonesia seperti Taman Wisata Komodo, Bromo, Borobudur, dan Danau Toba yang juga dihadirkan untuk mengundang tamu yang hadir berkunjung ke Indonesia.

Advertising
Advertising

Selain dihadiri oleh dubes RI untuk Belgia, dalam acara tersebut hadir pula Walikota Borgerhout, Mayor Borgerhout Ms. Marij Preneel, yang menyambut baik inisiatif Indonesia. Ia menyampaikan kegembiraannya karena selain produk-produk Indonesia yang ramah lingkungan, budaya Indonesia yang menawan juga turut dihadirkan. Karena itu, para pelaku usaha, tamu undangan serta para calon pembeli produk yang datang dari berbagai penjuru Belgia terlihat memenuhi Gedung bersejarah bekas Kantor Jaksa Umum di Antwerpen Belgia ini.

Meskipun Belgia sudah mulai menerapkan relaksasi bertahap sejak 9 Juni 2021 lalu setelah memberlakukan lockdown. Acara ini dilaksanakan secara offline dengan penerapan protokol Kesehatan yang ketat sesuai dengan aturan pemerintah setempat. Promosi yang rencananya akan berlangsung selama 6 bulan kedepan ini diharapkan dapat menarik pembeli produk ramah lingkungan Indonesia dari Belgia.

NAUFAL RIDHWAN ALY

Baca juga: Penolakan Jokowi Soal Lockdown dari Awal Pandemi Hingga Gelombang Baru Covid-19

Berita terkait

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

1 hari lalu

Belgia Kecam Intimidasi Israel dan AS terhadap ICC

Kementerian Luar Negeri Belgia mengatakan pihaknya "mengutuk segala ancaman dan tindakan intimidasi" terhadap Pengadilan Kriminal Internasional (ICC)

Baca Selengkapnya

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

3 hari lalu

Amnesty International Temukan Pasokan Teknologi Pengawasan dan Spyware Masif ke Indonesia

Amnesty International menyiarkan temuan adanya jaringan ekspor spyware dan pengawasan ke Indonesia.

Baca Selengkapnya

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

3 hari lalu

Aksi Mahasiswa Pro-Palestina di Amerika, Columbia University Lockdown Kampus

Mahasiswa pindah dari tenda dan duduki Hamilton Hall. Kampus mulai menskors sebagian pengunjuk rasa pro Palestina dan mengancam memecat yang lain.

Baca Selengkapnya

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

4 hari lalu

Ekonomi NTB Tumbuh Positif, Ekspor Diprediksi Meningkat

Perkembangan ekonomi Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) 2023 tumbuh positif.

Baca Selengkapnya

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

4 hari lalu

Penerimaan Bea Cukai Turun 4,5 Persen

Penerimaan Bea Cukai Januari-Maret turun 4,5 persen dibanding tahun lalu.

Baca Selengkapnya

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

4 hari lalu

GAPKI Sebut Kinerja Ekspor Sawit Turun, Ini Penyebabnya

Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia mengatakan kinerja ekspor sawit mengalami penurunan. Ini penyebabnya.

Baca Selengkapnya

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

7 hari lalu

Seperti Dongeng, Kisah Cinta Li Ran Perempuan Cina yang Dinikahi Pangeran Belgia

Seorang perempuan Cina merebut hati Pangeran Charles dan Belgia. Kisah percintaan mereka seperti dalam dongeng.

Baca Selengkapnya

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

9 hari lalu

Persetujuan Baru Soal Penularan Wabah Melalui Udara dan Dampaknya Pasca Pandemi COVID-19

Langkah ini untuk menghindari kebingungan penularan wabah yang terjadi di awal pandemi COVID-19, yang menyebabkan korban jiwa yang cukup signifikan.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Neraca Perdagangan Indonesia Surplus US$ 4,47 Miliar, Impor Barang Modal Laptop Anjlok

9 hari lalu

Mendag Zulkifli Hasan Sebut Neraca Perdagangan Indonesia Surplus US$ 4,47 Miliar, Impor Barang Modal Laptop Anjlok

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan klaim neraca perdaganga Indonesia alami surplus, ada beberapa komoditas yang surplus dan ada beberapa yang defisit.

Baca Selengkapnya

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

11 hari lalu

Pasca Pandemi, Gaya Belanja Offline Tetap Digemari Masyarakat

Riset menyatakan bahwa preferensi konsumen belanja offline setelah masa pandemi mengalami kenaikan hingga lebih dari 2 kali lipat.

Baca Selengkapnya