Pendapatan Jeblok 70 Persen, Garuda Rugi Rp 35 Triliun Sepanjang 2020

Selasa, 22 Juni 2021 11:32 WIB

Pesawat Merpati Nusantara Airlines (MNA), dan Pesawat Garuda Indonesia. Dok.TEMPO/ Dimas Aryo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. membukukan rugi bersih senilai US$ 2,5 miliar atau Rp 35 triliun (kurs Rp 14 ribu) sepanjang 2020. Kerugian terjadi karena pendapatan Garuda turun 70 persen ketimbang 2019.

Informasi tersebut disampaikan dalam paparan Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra kepada Komisi VI DPR, Senin, 21 Juni 2021. Dalam data yang diterima Tempo, pendapatan Garuda pada 2020 hanya US$ 1,01 miliar, anjlok tajam ketimbang 2019 yang sebesar US$ 3,3 miliar.

Anggota Komisi VI DPR dari Fraksi Partai Gerindra, Andre Rosiade, tak menampik adanya laporan tersebut. Ia mengungkapkan dalam paparannya, Garuda memang tengah menanggung beban keuangan.

“Dirut (Direktur Utama) cerita bahwa mereka harus membayar utang Rp 1 triliun per bulan. Utang muncul dari 101 pesawat yang tidak terpakai,” ujar Andre kepada Tempo, Selasa, 22 Juni 2021.

Adapun dari total pendapatan Garuda, sebanyak US$ 671 juta berasal dari penjualan tiket penumpang, US$ 236 juta dari bisnis kargo, dan lainnya US$ 105 juta. Sedangkan pendapatan haji pada 2020 nihil atau nol.

Advertising
Advertising

Sementara itu, EBITDA dengan pedoman standar akuntansi keuangan atau PSAK perusahaan minus US$ 683,4 juta dan EBITDA tanpa PSAK minus US$ 1,46 miliar.

Total aset Garuda sampai Desember 2020 adalah sebesar US$ 7,5 miliar, sedangkan total liabilitas emiten berkode GIAA itu lebih besar dari asetnya sebesar US$ 9,57 miliar. Dengan demikian, ekuitas Garuda per 31 Desember 2020 senilai minus US$ 1,9 miliar.

Irfan Setiaputra mengakui perseroan sedang menanggung utang Rp 70 triliun. “Termasuk di dalamnya kreditur badan usaha milik negara,” kata Irfan dalam rapat bersama Komisi VI yang disiarkan di YouTube DPR RI, Senin, 21 Juni 2021.

Dia mengatakan manajemen Garuda masih dalam tahap diskusi mempersiapkan proposal menjalankan opsi restrukturisasi utang melalui penundaan kewajiban pembayaran utang atau PKPU. Manajemen memilih opsi ini bukan untuk kebangkrutan atau pernyataan pailit meski ada risiko itu. “Karena utang ini tidak mungkin kalau harus ditanggung pemerintah semua,” kata Irfan.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA | HENDARTYO HANGGI

Baca: Rapat dengan Direksi, DPR: Kalau Garuda Mati, Bapak-bapak Harus Ikut Mati

Berita terkait

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

1 hari lalu

Profil Hendry Lie, Bos Sriwijaya Air yang Ditetapkan Tersangka Kasus Timah

PT Sriwijaya Air didirikan oleh Chandra Lie, Hendry Lie, Johannes Bunjamin, dan Andy Halim pada 28 April 2003.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

1 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

2 hari lalu

Pendapatan Garuda Indonesia di Kuartal Pertama 2024 Mencapai USD 711,98 Juta

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk mencatatkan pertumbuhan pendapatannya di kuartal pertama 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen.

Baca Selengkapnya

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

2 hari lalu

Penumpang Garuda Indonesia Mencapai 5,42 Juta Sepanjang Kuartal Pertama 2024

Jumlah penumpang Garuda Indonesia Group di kuartal pertama 2024 sebanyak 5,42 juta.

Baca Selengkapnya

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

2 hari lalu

Indonesia akan Gugat KPK Inggris soal Kasus Suap Pembelian Pesawat Garuda

Lembaga antikorupsi Inggris, Serious Fraud Office (SFO), mendapat kompensasi 992 juta Euro terkait kasus suap pembelian pesawat Garuda pada 2017

Baca Selengkapnya

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

3 hari lalu

Kompensasi Apa yang Didapat Penumpang jika Terjadi Keterlambatan Penerbangan Pesawat?

Penumpang memiliki hak mendapat kompensasi dari maskapai jika terjadi keterlambatan penerbangan pesawat.

Baca Selengkapnya

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

3 hari lalu

Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Manado-Bali dengan Tiket Mulai Rp 2,1 Juta

Rute penerbangan Garuda Indonesia rute Manado - Bali akan dioperasikan sebanyak dua kali setiap minggunya pada Jumat dan Minggu.

Baca Selengkapnya

Iuran Wisata untuk Siapa

4 hari lalu

Iuran Wisata untuk Siapa

Rencana pemerintah memungut iuran wisata lewat tiket pesawat ditolak sejumlah kalangan. Apa masalahnya?

Baca Selengkapnya

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

4 hari lalu

Tips Bepergian Naik Pesawat dengan Hewan Peliharaan

Tak semua maskapai penerbangan membolehkan penumpang bawa hewan peliharaan, pastikan tahu berikut sebelum beli tiket.

Baca Selengkapnya

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

4 hari lalu

Pesawat Khusus Anjing Bakal Terbang dari New York Mulai Bulan Depan

Bark Air merupakan layanan perjalanan udara pertama yang memungkinkan anjing menikmati penerbangan kelas satu.

Baca Selengkapnya