Resmi, Permenpan RB Atur Seleksi CPNS PPPK, Cek Alur Pendaftaran CPNS 2021

Reporter

Tempo.co

Senin, 14 Juni 2021 14:28 WIB

Ratusan peserta menggunakan alat pelindung wajah saat mengikuti ujian Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019 tingkat Provinsi Bali di Denpasar, Bali, Selasa 1 September 2020. Seleksi yang digelar pada 1-13 September 2020 tersebut diikuti 4.356 orang yaitu peserta yang lolos tahap sebelumnya pada Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). ANTARA FOTO/Nyoman Hendra Wibowo

TEMPO.CO, Jakarta - Pemerintah resmi menerbitkan aturan tentang Pengadaan PNS, PPPK Guru & PPPK Jabatan Fungsional. Terdapat tiga Peraturan Menteri PAN RB yang diterbitkan dengan nomor yang berbeda yang mengatur seleksi CPNS, PPPK Guru dan PPPK Jabatan Fungsional.

Penerbitan tiga aturan tersebut disampaikan melalui akun Twitter dan Instagram BKN Senin 14 Juni 2021. Dalam akun tersebut disebutkan bahwa bagi yang ingin mengikuti seleksi CPNS dan PPPK untuk membaca regulasi tersebut.

Badan Kepegawaian Negara atau BKN merilis jadwal seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2021 melalui laman resmi Panitia Seleksi CPNS 2021 di portal sscasn.bkn.go.id. Melalui portal tersebut, selain merilis jadwal seleksi CPNS dan jadwal seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK Guru dan PPPK Non Guru 2021, seleksi akan dilakukan dalam satu portal terintegrasi ini.

Jadwal terbaru pembukaan seleksi CPNS 2021 terdiri dari beberapa tahapan, yakni mulai dari tahap pengumuman dibukanya lowongan, pendaftaran, seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar, seleksi kompetensi bidang dan pengumuman kelulusan. Informasi terkait formasi CPNS, PPPK Guru dan PPPK Non Guru, BKN akan mengumumkan melalui portal resmi panitia seleksi CPNS 2021 mulai 30 Mei hingga 13 Juni 2021.

Namun hingga berita ini ditulis, kolom Informasi Lawangan pada submenu Informasi Layanan yang disediakan masih belum berisi tautan, sehingga belum dapat diakses. Hal tersebut menegaskan bahwa hingga hari ini, Selasa, 1 Juni 2021, pendaftaran seleksi CPNS 2021 belum dibuka. Namun setiap instansi nantinya akan memiliki waktu yang berbeda, sebagaimana yang disebutkan dalam laman sscasn.bkn.go.id, “Setiap instansi mempunyai ketentuan masing – masing untuk waktu pendaftaran, pastikan kamu telah membaca pengumuman instansisscasn.bkn.go.id.”

Advertising
Advertising

“Setiap daftaran seleksi CPNS, PPPK Guru dan PPPK Non Guru dapat dilakukan mulai tanggal 31 Mei sampai dengan 21 Juni 2021,” demikian informasi yang tertulis dalam laman tersebut.

Untuk pendaftaran, peserta seleksi dapat mengakses Portal SSCASN di https://sscasn.bkn.go.id, kemudian membuat akun SSCASN, Login ke akun SSCASN yang telah dibuat dan lengkapi biodata serta unggah swafoto.

Setelah itu, peserta seleksi diminta untuk memilih jenis formasi dan mengunggah dokumen yang diperlukan. Kemudian, sebelum mengakhiri pendaftaran peserta seleksi diminta untuk mengecek resume. Jika pendaftaran sudah dilakukan, selanjutnya tinggal mencetak kartu Informasi dan kartu pendaftaran akun.

Sementara untuk proses seleksi administrasi akan dibuka setelah proses pendaftaran ditutup, yakni akan dimulai pada 1 Juni sampai dengan 31 Juni 2021. “Masa sanggah hasil seleksi administrasi dapat dilakukan mulai tanggal 1 sampai dengan 11 Juli 2021,” keterangan dalam laman sscasn.bkn.go.id. Masa sanggah ini dapat dimanfaatkan peserta seleksi CPNS untuk melakukan sanggahan apabila diperlukan terkait hasil pengumuman hasil seleksi administrasi.

Nantinya Panitia Seleksi akan mengumumkan hasil sanggah dan peserta seleksi yang dinyatakan lulus melakukan cetak kartu ujian untuk mengikuti seleksi kompetensi dasar. Setelah hasil seleksi kompetensi dasar diumumkan, peserta juga diberikan waktu sanggah. Peserta yang lulus dapat mengikuti seleksi kompetensi bidang. Setelah peserta mengikuti kompetensi bidang, Panitia Seleksi CPNS akan mengumumkan melalui laman tersebut dan hasil keputusan tidak dapat disanggah atau diganggu gugat.

Pengumuman kelulusan seleksi CPNS dan masa sanggah akan dilaksanakan pada November 2021. Adapun penetapan Nomor Induk Pegawai atau NIP CPNS dan Nomor Induk PPPK pada Desember 2021. Peserta yang dinyatakan lulus diminta untuk melakukan pemberkasan.

HENDRIK KHOIRUL MUHID

Baca juga: Pendaftaran CPNS 2021 Diundur, Pantau Info Terbaru di Portal sscasn.bkn.go.id

Berita terkait

Ombudsman Usul Seleksi CASN Ditunda usai Pilkada 2024 agar Tak Jadi Komoditas Politik

21 jam lalu

Ombudsman Usul Seleksi CASN Ditunda usai Pilkada 2024 agar Tak Jadi Komoditas Politik

Ketua Ombudsman RI Mokhammad Najih mengusulkan agar seleksi CASN ditunda hingga setelah Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

2 hari lalu

Azwar Anas Minta Pemda Percepat Input Formasi Kebutuhan ASN

Badan Kepegawaian Negara sedang melakukan verifikasi dan validasi rincian formasi ASN yang sudah ditetapkan berdasarkan usulan dari seluruh instansi pusat dan daerah.

Baca Selengkapnya

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

3 hari lalu

KPK Terima 214 CPNS Baru di 19 Unit Kerja

KPK berharap ke depannya, paraCPNS baru ini dapat menjaga nama baik lembaga dalam menjalankan tugasnya.

Baca Selengkapnya

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

7 hari lalu

Daftar Instansi yang Sudah Umumkan Formasi CPNS 2024

Berikut rincian jumlah formasi yang diumumkan instansi pusat dan instansi daerah untuk seleksi CPNS dan PPPK 2024.

Baca Selengkapnya

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

7 hari lalu

Terkini Bisnis: Prediksi Proyek Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Sukses, Cek Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terkini ekonomi dan bisnis hingga Kamis siang, 25 April 2024 antara lain tentang prediksi proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya sukses.

Baca Selengkapnya

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

9 hari lalu

PUPR, Kemensos dan Kemenhub Rekrut 84 Ribu CASN Tahun Ini, Simak Formasinya

Jumlah CASN yang direkrut terdiri atas 690 ribu PNS dan 1,6 juta untuk formasi pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK).

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

9 hari lalu

Terpopuler: Prabowo-Gibran Diharap Percepat Pertumbuhan Ekonomi, Tanggal Pendaftaran CPNS 2024

Berita terpopuler: Prabowo-Gibran diharap bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi usai dilantik, pendaftaran CPNS 2024 dibuka.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

9 hari lalu

Pendaftaran CPNS 2024 Akan Dibuka, Cek Tanggalnya

Seleksi CPNS 2024 akan berlangsung lebih dari satu kali dalam setahun. Lalu, kapan pendaftaran CPNS 2024 dibuka? Ini tanggalnya.

Baca Selengkapnya

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

10 hari lalu

Pendaftaran IPDN Dibuka, Apa Saja Syarat dan Berkas Administrasinya?

Institut Pemerintahan Dalam Negeri atau IPDN merupakan salah satu perguruan tinggi kedinasan yang banyak diminati selain STAN.

Baca Selengkapnya

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

15 hari lalu

Seleksi CPNS 2024 Dibuka Mei, Simak Jadwal dan Daftar Formasinya

Jadwal dan formasi CPNS 2024 untuk CPNS dan PPPK.

Baca Selengkapnya